Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kodim 1612/Manggarai Ikuti Upacara Ziarah dan Tabur Bunga Peringatan HUT ke-80 RI

Kodim 1612/Manggarai Ikuti Upacara Ziarah dan Tabur Bunga Peringatan HUT ke-80 RI

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Ruteng – Sabtu, 16 Agustus 2025 Kodim 1612/Manggarai bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Manggarai menghadiri Upacara Ziarah dan Tabur Bunga dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2025, yang digelar secara khidmat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Lalong Tana Karot, Kelurahan Karot, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai.

Upacara ini mengusung tema nasional: “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju.”Bertindak sebagai Inspektur Upacara yakni Kapolres Manggarai, AKBP Hendri Shyaputra, S.I.K., didampingi Perwira Upacara AKP Ricky Dali, S.H., dan Komandan Upacara IPDA Godefridus Masyur, S.I.K., M.H.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Dandim 1612/Manggarai Letkol Inf Budiman Manurung, S.E., M.I.P., Bupati Manggarai Heribertus G.L. Nabit, S.E., M.A., Wakil Bupati Fabianus Abu, S.Pd., unsur Forkopimda, Pimpinan OPD, dan organisasi wanita seperti Persit, Bhayangkari, dan TP PKK.

Dalam keterangannya usai upacara, Dandim 1612/Manggarai Letkol Inf Budiman Manurung, S.E., M.I.P. menegaskan pentingnya mengenang jasa para pahlawan sebagai pondasi bagi generasi penerus bangsa.
“Momentum ziarah dan tabur bunga ini bukan hanya seremonial, tapi bentuk penghormatan yang mendalam atas jasa para pahlawan. Tanpa perjuangan mereka, kita tidak akan menikmati kemerdekaan seperti hari ini. TNI akan terus berkomitmen menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI,” tegas Dandim.

Sementara itu, Bupati Manggarai, Heribertus G.L. Nabit, S.E., M.A., menyampaikan bahwa HUT ke-80 RI menjadi momen penting untuk meneguhkan kembali semangat kebangsaan di tengah tantangan zaman.
“Kita belajar dari para pahlawan, bahwa kemerdekaan itu buah dari perjuangan kolektif, bukan kerja satu orang. Saat ini tugas kita adalah melanjutkan perjuangan itu dengan bekerja keras membangun daerah, meningkatkan kesejahteraan rakyat, dan menjaga persatuan,” ujar Bupati.

Rangkaian upacara ditutup dengan prosesi tabur bunga oleh seluruh tamu undangan di pusara para pahlawan, sebagai bentuk penghormatan atas jasa-jasa mereka yang telah gugur demi kemerdekaan bangsa.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1627-02 Dampingi Pemberian Makanan Bergizi Gratis bagi 3.002 Pelajar di Rote Timur

    Babinsa Koramil 1627-02 Dampingi Pemberian Makanan Bergizi Gratis bagi 3.002 Pelajar di Rote Timur

    • calendar_month 7 jam yang lalu
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru yang bertugas di wilayah Kecamatan Rote Timur, Serda Ismail Rahadat, melaksanakan kegiatan pendampingan pemberian Makanan Sehat Bergizi kepada anak-anak siswa/i TK, PAUD, SD, SMP, dan SMA. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis, 15 Januari 2026, mulai pukul 07.00 WITA hingga selesai, bertempat di Yayasan Terdinda Berkat Lancar, Desa Papela, […]

  • Sinergi TNI dan Sekolah, Babinsa Seteluk Tengah Sertu Dahlan Kawal Program Makan Sehat Bergizi

    Sinergi TNI dan Sekolah, Babinsa Seteluk Tengah Sertu Dahlan Kawal Program Makan Sehat Bergizi

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang kesehatan dan gizi pelajar, Babinsa Desa Seteluk Tengah, Sertu Dahlan dari Koramil 1628-03/Seteluk, melaksanakan pendampingan Program Makan Sehat Bergizi (MSG) yang digelar di SMA Negeri 1 Seteluk, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Jum’at (17/10/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan asupan gizi peserta didik […]

  • Peninjauan Lahan Persiapan Pembangunan Yonif TP oleh Asrendam IX/Udy

    Peninjauan Lahan Persiapan Pembangunan Yonif TP oleh Asrendam IX/Udy

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 48
    • 0Komentar

    Bima _ Desa Oitui, Kecamatan Wera, Kabupaten Bima – Pada hari Senin, 26 Oktober 2025, Dandim 1608/Bima, Letkol Inf. Andi Lulianto S. Kom., M.M., bersama jajaran perwira dan personil Kodim 1608/Bima mendampingi ASREN DAM IX/UDAYANA, Kolonel Inf. M. A,AN. Setiawan, dalam pelaksanaan peninjauan lahan persiapan pembangunan Yonif TP di Desa Oitui, Kecamatan Wera, Kabupaten Bima. […]

  • Wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Bantu Warga Perbaiki Kandang dan Pagar Kebun

    Wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Bantu Warga Perbaiki Kandang dan Pagar Kebun

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Sebagai wujud kepedulian dan kedekatan dengan masyarakat di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serda Demsi Taek, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) sekaligus membantu warga di Desa Mbali Lendeki, Kecamatan Ndao Nuse, Kabupaten Rote Ndao, pada Senin (27/10/2025) pukul 11.30 WITA. Dalam kegiatan tersebut, Serda Demsi Taek membantu Bapak Bernat Ndoen mengangkut kayu […]

  • Babinsa Koramil 02/Walakaka Bantu Warga Tanam Padi di Desa Patiala Bawa

    Babinsa Koramil 02/Walakaka Bantu Warga Tanam Padi di Desa Patiala Bawa

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat Serka Muslih membantu warga menanam padi di Desa Patiala Bawa, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat, Rabu (07/01/2026). Kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian Babinsa terhadap masyarakat desa binaan sekaligus wujud dukungan TNI AD dalam mensukseskan program ketahanan pangan nasional. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani diharapkan dapat memberikan […]

  • Dansatgas TMMD ke-125 Dampingi Asops KASAD dan Bupati Sumbawa Tinjau Progres Pembangunan di Desa Kalabeso

    Dansatgas TMMD ke-125 Dampingi Asops KASAD dan Bupati Sumbawa Tinjau Progres Pembangunan di Desa Kalabeso

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 35
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Kamis (14/8/2025) — **Komandan Satgas TMMD ke-125 Kodim 1607/Sumbawa, **Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., mendampingi **Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev)* dari Markas Besar Angkatan Darat yang dipimpin *Asisten Operasi Kepala Staf Angkatan Darat (Asops KASAD), **Mayjen TNI Christian K. Tehuteru, bersama **Bupati Sumbawa Bapak Ir. H. Sarafudin Jarot, serta rombongan, meninjau progres […]

expand_less