Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dandim Klungkung Hadiri Upacara Pengukuhan Calon Paskibra Kabupaten Klungkung 2025

Dandim Klungkung Hadiri Upacara Pengukuhan Calon Paskibra Kabupaten Klungkung 2025

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Klungkung,- Diwarnai pengucapan Ikrar dan penciuman Sang Merah Putih serta pembacaan pernyataan pengukuhan yang dilanjutkan dengan pemasangan lencana kehormatan dan kendit, sejumlah 70 calon anggota Paskibraka secara resmi dikukuhkan oleh Bupati Klungkung I Made Satria, Jumat ( 15/08/25 ).

Upacara pengukuhan tersebut digelar di halaman belakang Kantor Bupati Klungkung, Kelurahan Semarapura Tengah, Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung yang turut pula dihadiri oleh Pejabat Forkopimda, termasuk Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han dan para OPD serta undangan lainnya.

Dikonfirmasi usai kegiatan, Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han menyampaikan bahwa menjadi pasukan pengibar bendera ( Paskibra ) adalah sebuah kepercayaan, prestasi dan kebanggaan.

Oleh karena itu, jaga kepercayaan ini dengan sebaik-baiknya dengan berbuat dan menampilkan kemampuan terbaik saat pelaksanaan tugas dipuncak HUT ke 80 Kemerdekaan RI nanti, “terangnya.

Menurut pucuk pimpinan di Kodim 1610/Klungkung ini, perjuangan dan perjalanan panjang dengan segala lika likunya telah terlewati, hingga hari ini secara resmi dikukuhkan sebagai anggota Paskibraka yang patut disyukuri, “ujarnya.

Dengan pengukuhan ini tentu ada tanggungjawab besar yang harus diselesaikan, yaitu memberikan kemampuan terbaik saat menjalankan tugas pada 17 Agustus nanti,”terangnya.

Dengan segala bimbingan dan pelatihan dari para pelatih serta disiplin dan kerja keras anggota Paskibraka saya yakin kalian akan dapat memberikan kebanggaan dengan karya terbaik di puncak peringatan HUT Ke 80 Kemerdekaan RI,”lanjutnya.

Dirinya berharap pengukuhan ini akan semakin menjadi motivasi dan menambah kepercayaan diri anggota Paskibraka. Sukses itu butuh perjuangan dan perjuangan tentu butuh pengorbanan. Namun yakinlah bahwa tak ada perjuangan dan pengorbanan yang sia-sia. Selamat atas pengukuhan ini dan manfaatkan momen ini untuk menjadi tauladan dengan penampilan terbaik, “pungkas Dandim. ( Pendim 1610/Klungkung ).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Warga dan Satgas Yonif 741/GN Kompak Hiasi Jalan Desa Tulakadi Menjelang 17 Agustus

    Warga dan Satgas Yonif 741/GN Kompak Hiasi Jalan Desa Tulakadi Menjelang 17 Agustus

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 132
    • 0Komentar

    Belu – Pos Salore Satgas Yonif 741/GN bersama masyarakat setempat melaksanakan pemasangan umbul-umbul di Desa Tulakadi, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu. Minggu (10/08/2025). Umbul-umbul yang dipasang di sepanjang jalan utama dan depan rumah-rumah warga ini dilaksanakan oleh anggota Pos Salore dipimpin Wadanpos Sertu Ibrahim Kay bersama masyarakat setempat guna persiapan menyambut dan memeriahkan Hari Kemerdekaan […]

  • Komsos Babinsa di Pasar Bawah Lindungan: Edukasi Kebersihan dan Keamanan

    Komsos Babinsa di Pasar Bawah Lindungan: Edukasi Kebersihan dan Keamanan

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Dompu ,NTB – Jumat, 17 Oktober 2025, Babinsa Kelurahan Bada, Pelda Tamrin, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) di Pasar Bawah Lindungan, Kota Baru. Kegiatan ini melibatkan anggota Sat Pol PP dan sejumlah warga binaan setempat. Komsos ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara aparat keamanan dengan masyarakat, serta untuk memastikan keamanan dan kenyamanan di lingkungan pasar. […]

  • Peduli Sesama, Babinsa Bantu Bangun Fondasi Rumah Warga Binaan

    Peduli Sesama, Babinsa Bantu Bangun Fondasi Rumah Warga Binaan

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Babinsa Desa Boen Koramil 1605-09/Biudukfoho Sertu Marten Orisia Bria Asa membantu warga binaannya mengerjakan pembangunan fondasi rumah milik Bapak Anselmus Nape warga Dusun Oenunu, Desa Boen, Kecamatan Rinhat, Kabupaten Malaka, Senin (15/9/2025). Kegiatan gotong royong karya bakti pembangunan fondasi rumah tersebut merupakan salah satu usaha Babinsa untuk terus menjalin kebersamaan dan kerja sama […]

  • Surprise, Kodim Belu Terima Tumpeng dan Kue Ulang Tahun HUT ke-80 TNI Dari Polres Belu dan BRI

    Surprise, Kodim Belu Terima Tumpeng dan Kue Ulang Tahun HUT ke-80 TNI Dari Polres Belu dan BRI

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) tahun 2025 diwarnai dengan kejutan manis dari Polres Belu dan Bank BRI Cabang Atambua kepada seluruh prajurit TNI yang bertugas di Kabupaten Belu perbatasan RI-RDTL, Minggu (5/10/2025). Usai upacara peringatan HUT TNI ke-80, kejutan kue ulang tahun didahului dari Bank BRI Cabang Atambua […]

  • Babinsa Dodaek Laksanakan Komsos dan Koordinasi Program Koperasi Merah Putih

    Babinsa Dodaek Laksanakan Komsos dan Koordinasi Program Koperasi Merah Putih

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Kamis, 20 November 2025 pukul 11.00 Wita, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Sertu Yunus Ketti melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus koordinasi mengenai program Koperasi Merah Putih bersama masyarakat di Dusun Kopedak, Desa Dodaek. Kegiatan ini dilaksanakan guna memperkuat hubungan Babinsa dengan warga serta memberikan pemahaman tentang pentingnya peran koperasi dalam mendukung […]

  • Dandim 1613 Sumba Barat Cek Lahan Hibah untuk Pembangunan Yon TP di Desa Malata

    Dandim 1613 Sumba Barat Cek Lahan Hibah untuk Pembangunan Yon TP di Desa Malata

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Dandim 1613/Sumba Barat Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., bersama anggota Kodim dan masyarakat Desa Malata melaksanakan peninjauan langsung terhadap lahan yang direncanakan akan dihibahkan oleh warga untuk pembangunan Yon TP (Batalyon Teritorial Pembangunan), pada Kamis (20/11/2025).   Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan kelayakan lahan dari berbagai aspek, baik luas wilayah, […]

expand_less