Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTT » TNI Bersama Disperindag Gianyar Salurkan 100 Tabung Gas LPG di Keramas
NTT

TNI Bersama Disperindag Gianyar Salurkan 100 Tabung Gas LPG di Keramas

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Keramas, Rabu (6/8/2025)
Dalam rangka mendukung stabilitas ketersediaan energi bersubsidi dan membantu masyarakat menghadapi kelangkaan gas elpiji, Babinsa Desa Keramas Koramil 1616-04/Blahbatuh, Sertu Nyoman Lancar, melaksanakan pendampingan dan pengamanan kegiatan operasi pasar murah LPG 3 kg yang digelar di halaman Kantor Desa Keramas, Jalan Maruti, Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

Operasi pasar murah ini diselenggarakan oleh Dinas Perdagangan dan Pendistribusian Kabupaten Gianyar bekerja sama dengan PT. Bali Duta Agung Kecamatan Blahbatuh, dengan tujuan menyalurkan gas LPG 3 kg langsung kepada warga dengan harga sesuai ketentuan, yakni Rp18.000,- per tabung.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain perwakilan dari Dinas Perdagangan dan Pendistribusian Kabupaten Gianyar, Ibu Ni Made Sri Susilawati, Kepala Desa Keramas I Gusti Putu Sarjana, serta Kaur Pemerintahan Desa Keramas.

Adapun jumlah gas LPG 3 kg yang didistribusikan sebanyak 100 tabung, yang diangkut menggunakan kendaraan pikap dengan nomor polisi DK 8509 KM oleh Bapak Komang Adnyana. Seluruh tabung disalurkan kepada warga Desa Keramas dengan ketentuan satu tabung per kepala keluarga (KK), guna memastikan distribusi tepat sasaran dan merata.

Babinsa Sertu Nyoman Lancar menyampaikan bahwa kehadirannya sebagai bentuk dukungan dan tanggung jawab dalam memastikan kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan sesuai prosedur. “Kami berharap kegiatan seperti ini terus dilakukan sebagai langkah nyata membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok, khususnya energi bersubsidi,” ujarnya.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 04/Tabundung Dukung Ketahanan Pangan di Kecamatan Tabundung

    Babinsa Koramil 04/Tabundung Dukung Ketahanan Pangan di Kecamatan Tabundung

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur.Sebagai bentuk nyata dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 04/Tabundung Kodim 1601/Sumba Timur, Kopral Kepala Yupites Babis, turun langsung ke sawah membantu para petani menanam padi di Desa Persiapan Prekomba, Kecamatan Tabundung, Kabupaten Sumba Timur.Selasa (02/09/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa dalam mendampingi masyarakat desa binaannya, khususnya dalam sektor […]

  • Pelda Yopiter Anderias Tefi Hadiri Rapat Rembuk Stunting di Aula Kantor Desa Pusu

    Pelda Yopiter Anderias Tefi Hadiri Rapat Rembuk Stunting di Aula Kantor Desa Pusu

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Pada hari Senin, tanggal 28 Juli 2025, pukul 11:00 WITA, Babinsa Desa Pusu, Pelda Yopiter Anderias Tefi, menghadiri rapat rembuk stunting di Aula Kantor Desa Pusu, Kecamatan Amanuban Barat. Kegiatan ini bertujuan untuk membahas upaya pencegahan stunting di Desa Pusu dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya gizi seimbang dan kesehatan. Kehadiran Babinsa dalam rapat rembuk […]

  • Dandim 1618/TTU Memberikan Pengarahan Kepada Personel SPPI Tegaskan Peran Strategis

    Dandim 1618/TTU Memberikan Pengarahan Kepada Personel SPPI Tegaskan Peran Strategis

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 48
    • 0Komentar

    TTU – Kefamenanu, Selasa, 22 Juli 2025., Komandan Kodim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., memberikan pengarahan tegas dan inspiratif kepada 103 personel Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI) BACH III yang telah menyelesaikan pelatihan selama tiga bulan. Bertempat di Aula Makodim 1618/TTU Jl. Ahmad Yani, Kel. Kefa selatan, Kec. Kota Kefamenanu, Kab. TTU., para […]

  • Komsos di Atakowa: Babinsa Ajak Warga Antisipasi Bencana Musim Hujan

    Komsos di Atakowa: Babinsa Ajak Warga Antisipasi Bencana Musim Hujan

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Lembata – Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba, Kopda Edmon Florentinus E. Simenes, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga masyarakat dan aparat Linmas di Desa Atakowa, Kecamatan Lebatukan, Kabupaten Lembata, Kamis (18/12/2025). Dalam kegiatan tersebut, Babinsa berinteraksi langsung dengan warga guna membahas kondisi lingkungan desa, khususnya terkait antisipasi potensi bencana alam pada musim hujan, seperti banjir, tanah […]

  • Dandim 1628/KSB Hadiri Pembukaan Pekan KTNA ke-XVII dan Agro Expo NTB 2025 di Sumbawa Barat

    Dandim 1628/KSB Hadiri Pembukaan Pekan KTNA ke-XVII dan Agro Expo NTB 2025 di Sumbawa Barat

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Komandan Kodim 1628/Sumbawa Barat, Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan menghadiri acara pembukaan Pekan Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) ke-XVII dan Agro Expo Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Tahun 2025 yang digelar di Pendopo Bupati Sumbawa Barat, Senin malam (22/09/2025). Kegiatan yang mengusung tema “Pangan Berdaulat, Petani Nelayan Maju Luar Biasa, NTB […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Aktif Laksanakan Pamwil di Jalur Trans Ende–Maumere

    Babinsa Kodim 1602/Ende Aktif Laksanakan Pamwil di Jalur Trans Ende–Maumere

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban wilayah, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Kopka Edwin D.P, bersama Babinkamtibmas Bripka Jhonter, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Dile, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, tepatnya di Km 24 Jalan Trans Ende–Maumere. Kegiatan yang berlangsung pada hari Selasa, 16 September 2025 mulai pukul 09.00 Wita hingga selesai ini difokuskan […]

expand_less