Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTT » Turun ke Lapangan, Babinsa Dorong Petani Segera Lakukan Pembibitan dan Pemupukan
NTT

Turun ke Lapangan, Babinsa Dorong Petani Segera Lakukan Pembibitan dan Pemupukan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 12 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Ende, 12 Juli 2025 – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional (Hanpangan), Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Densius Berno, melaksanakan kegiatan pemantauan perkembangan lahan tanaman holtikultura di Dusun Kotabaru, Desa Kotabaru, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, Sabtu pagi (12/7).

Kegiatan yang dimulai sejak pukul 08.30 WITA tersebut berlangsung lancar dan tertib. Dalam pelaksanaannya, Babinsa bersama Kelompok Tani (Poktan) “Insaf Sadar” melakukan pengecekan progres pengerjaan lahan serta berdiskusi langsung dengan para petani di lapangan.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Koordinator Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kotabaru, Flora Ivoni Naomi, yang memberikan arahan teknis kepada para petani terkait proses pembibitan dan pemupukan.

Dalam arahannya, Sertu Densius mengimbau kepada petani agar segera memulai proses pembibitan tanaman cabai dan memastikan pemberian pupuk dilakukan secara teratur. Ia juga menekankan pentingnya koordinasi apabila ditemukan kendala, seperti serangan hama atau penyakit tanaman, agar segera dilaporkan kepada PPL maupun langsung ke Kantor BPP Kecamatan setempat.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok satuan kewilayahan (Satkowil) sebagai garda terdepan TNI AD. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat bertujuan untuk mendampingi dan mendorong semangat petani dalam mendukung swasembada pangan,” ujar Sertu Densius.

Masyarakat menyambut baik kegiatan ini. Para petani mengaku merasa diperhatikan dan termotivasi dengan kehadiran TNI, khususnya Babinsa, yang secara langsung turun ke lapangan.

Kegiatan pemantauan, pengamanan wilayah (Pamwil), dan komunikasi sosial (Komsos) ini diharapkan dapat terus memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat dalam mewujudkan ketahanan pangan di wilayah binaan Kodim 1602/Ende.

(Penulis Tim pendim 1602/Ende)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Serda Bukhari Perkuat Silaturahmi Bersama Warga Desa Tebo

    Serda Bukhari Perkuat Silaturahmi Bersama Warga Desa Tebo

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjaga stabilitas wilayah, Babinsa Desa Tebo, Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Bukhari melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dan monitoring situasi kamtibmas di wilayah desa binaannya, Rabu (15/10/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab Babinsa dalam menjalankan tugas pembinaan teritorial di lapangan. Melalui […]

  • Babinsa Desa Seran Jalin Silaturahmi dan Perkuat Kemanunggalan TNI-Rakyat Lewat Komsos

    Babinsa Desa Seran Jalin Silaturahmi dan Perkuat Kemanunggalan TNI-Rakyat Lewat Komsos

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat binaan, Babinsa Desa Seran, Koramil 1628-03/Seteluk, Koptu Agus Sugeng Prayitno melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di Dusun Beru, Desa Seran, Kecamatan Seteluk, pada Selasa (04/11/2025) pukul 08.35 WITA. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat silaturahmi serta membangun kebersamaan antara TNI dan masyarakat dalam menjaga […]

  • Cegah Penyakit Tidak Menular, Personel Kodim 1628/Sumbawa Barat Jalani Pemeriksaan Kesehatan

    Cegah Penyakit Tidak Menular, Personel Kodim 1628/Sumbawa Barat Jalani Pemeriksaan Kesehatan

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Kodim 1628/Sumbawa Barat bekerja sama dengan Puskesmas Taliwang II menggelar kegiatan screening dan pemeriksaan kesehatan Penyakit Tidak Menular (PTM) bagi seluruh personel dan PNS Kodim 1628/Sumbawa Barat. Kegiatan berlangsung di Makodim 1628/Sumbawa Barat, Jl. Labuan Balat No.03, Kelurahan Bugis, Kecamatan Taliwang, pada Selasa (30/09/2025) pagi. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel […]

  • Sinergi TNI, Polri, dan Pemerintah Desa: Bersihkan Areal Kantor Desa Banjar yang Baru

    Sinergi TNI, Polri, dan Pemerintah Desa: Bersihkan Areal Kantor Desa Banjar yang Baru

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Buleleng, Banjar – Semangat gotong royong kembali terlihat di wilayah Desa Banjar, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng. Pada Sabtu (8/11), Babinsa Desa Banjar, Sertu Komang Arjawa dari Koramil 1609-06/Banjar, memimpin kegiatan pembersihan di area kantor desa Banjar yang baru selesai dibangun. Kegiatan dimulai pukul 07.00 WITA bertempat di Dusun Ambengan, Desa Banjar, dan melibatkan berbagai unsur, […]

  • Hadir Dalam Musdes, Babinsa Batununggul Siap Sukseskan Pembangunan Desa

    Hadir Dalam Musdes, Babinsa Batununggul Siap Sukseskan Pembangunan Desa

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sebagai bentu sinergitas dan dukungan TNI terhadap pembangunan di wilayah, Babinsa Batununggul Serda Zainul menghadiri Musdes Perubahan AD/ART dan Pembentukan Tim Kelayakan BUMDes Sinar Harapan Desa Batununggul, Kecamatan Nusa Penida, kabupaten Klungkung, Senin ( 25/08/25 ). Kegiatan tersebut digelar Pemdes di Balai Desa Batununggul yang dihadiri oleh Perbekel Desa Batununggul beserta staf, perangkat desa, […]

  • Bintek Linmas di Desa Belok/Sidan, Babinsa Serka Made Astika Jadi Narasumber

    Bintek Linmas di Desa Belok/Sidan, Babinsa Serka Made Astika Jadi Narasumber

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Dalam upaya meningkatkan kapasitas anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) di Desa Belok/Sidan, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung, Babinsa Desa Belok/Sidan, Serka Made Astika, turut serta menjadi narasumber dalam kegiatan Bimbingan Teknis (Bintek) Linmas. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Kantor Desa Belok/Sidan, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung. Selasa, (25/11/25). Bintek Linmas ini dilaksanakan selama dua hari […]

expand_less