Babinsa Belega Dampingi Penyaluran BLT Dana Desa kepada 26 KPM
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Senin, 4 Agt 2025
- comment 0 komentar

Gianyar – Belega, Senin (4/8/2025)
Babinsa Desa Belega, Koramil 1616-04/Blahbatuh, Serka I Nyoman Mulatra, bersama Bhabinkamtibmas Aipda I Ketut Urip Artana, melaksanakan pendampingan dalam kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa bulan ke-8 Tahun Anggaran 2025. Penyaluran bantuan tersebut bertempat di Kantor Desa Belega, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.
Bantuan diberikan kepada 26 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), masing-masing menerima Rp 300.000. BLT ini bersumber dari Anggaran Dana Desa Tahun 2025 dan bertujuan untuk membantu meringankan beban ekonomi masyarakat kurang mampu di wilayah desa.
Adapun sebaran penerima bantuan terdiri dari: Banjar Jasri: 4 KK, Banjar Belega Kanginan: 4 KK, Banjar Kebon Kaja: 4 KK, Banjar Kebon Kelod: 5 KK, Banjar Selat: 5 KK, dan Banjar Pasdalem: 4 KK
Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan TNI-Polri dalam menjamin kelancaran, ketertiban, dan transparansi penyaluran bantuan kepada masyarakat.
(Pendim 1616/Gianyar)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar