Sinergi TNI dan Petani: Babinsa Dukung Ketahanan Pangan Lewat Pendampingan
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
- comment 0 komentar

NTT-Sumba Timur.
Sebagai bentuk kepedulian terhadap ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Antonius Lapu Ratu Mdima, turut serta mendampingi para petani dalam kegiatan mencabut bibit padi di Desa Kaliuda, Kecamatan Pahunga Lodu, Kabupaten Sumba Timur, Sabtu (02/08/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI AD dalam mendukung program swasembada pangan, sekaligus mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Dengan turut langsung turun ke sawah, Babinsa menunjukkan kepeduliannya terhadap petani setempat.
Pratu Antonius mengatakan bahwa keterlibatan TNI dalam kegiatan pertanian merupakan bentuk dukungan terhadap peningkatan produktivitas pertanian di wilayah binaan.
“Kami hadir di tengah-tengah petani untuk memberikan motivasi serta membantu secara langsung. Harapannya, kegiatan ini dapat mempercepat proses tanam dan meningkatkan hasil panen,” ujarnya di sela-sela kegiatan.
Para petani Desa Kaliuda menyambut baik kehadiran Babinsa di tengah-tengah mereka. Mereka merasa terbantu dan semakin semangat dalam bekerja.
Kegiatan pendampingan seperti ini akan terus dilakukan oleh Babinsa di berbagai desa wilayah Koramil 03/Pahunga Lodu, sebagai bentuk nyata kontribusi TNI dalam menjaga ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat.
(Pendim 1601 ST)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar