Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Pengamanan Proyek Strategis, Babinsa Kodim 1602/Ende Jaga Ketertiban di Lokasi Penggusuran

Pengamanan Proyek Strategis, Babinsa Kodim 1602/Ende Jaga Ketertiban di Lokasi Penggusuran

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Ende, Dalam rangka mendukung pembangunan infrastruktur di wilayah Kabupaten Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial (komsos), dan pengamanan wilayah (pamwil) terhadap proses penggusuran lahan untuk pembangunan gudang penampungan hasil bumi di Desa Wajakea Jaya, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur.

Kegiatan tersebut berlangsung sejak pukul 08.00 hingga 17.00 WITA, dipimpin langsung oleh Serda Anronikus Tampani dan Kopda Kosmas Kerhi. Kehadiran Babinsa di lokasi dimaksudkan untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif selama proses penggusuran berlangsung.

Babinsa bersama pihak terkait juga aktif berkomunikasi dengan masyarakat sekitar serta para pengguna jalan yang melintasi area penggusuran. Himbauan diberikan kepada pengendara roda dua, roda empat, maupun pejalan kaki agar tetap berhati-hati dan waspada demi keselamatan bersama.

Turut hadir dalam kegiatan ini perwakilan dari pihak pengusaha pembangunan gudang penampungan hasil bumi serta masyarakat setempat yang tinggal di sekitar area kegiatan. Proses penggusuran sendiri berjalan dengan aman, lancar, dan tertib tanpa kendala berarti.

Menurut keterangan Babinsa, kegiatan seperti ini merupakan bagian dari tugas pokok satuan kewilayahan (Satkowil) TNI AD dalam menjaga stabilitas dan keamanan wilayah binaan. Respons masyarakat terhadap kehadiran TNI, khususnya Babinsa, sangat positif. Mereka menyambut baik upaya pengamanan yang dilakukan demi kelancaran pembangunan.

“Sebagai garda terdepan TNI di wilayah, kami terus berupaya hadir di tengah masyarakat dan memberikan kontribusi nyata demi menciptakan situasi yang aman dan kondusif,” ujar Serda Anronikus Tampani.

Dengan berjalannya kegiatan tanpa hambatan, diharapkan pembangunan gudang penampungan hasil bumi ini dapat memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat setempat, khususnya dalam meningkatkan rantai distribusi hasil pertanian dari Kabupaten Ende menuju Kabupaten Ngada dan sekitarnya.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil Kupang Dampingi Warga Semarakkan Karnaval Kemerdekaan

    Babinsa Koramil Kupang Dampingi Warga Semarakkan Karnaval Kemerdekaan

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Babinsa Kecamatan Kelapa Lima Koramil 1604-01/Kupang, Serka Ferdinan Pehi, Sertu Yusuf Pandu, dan Serda Amal Balle bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pengamanan kegiatan karnaval yang berlangsung di Jalan Timor Raya, Kelurahan Oesapa. Kegiatan tersebut berlangsung meriah dengan partisipasi masyarakat dan pelajar yang turut serta menampilkan […]

  • Babinsa Hadiri Pelantikan Pengurus Baru Oesapa Barat 2025

    Babinsa Hadiri Pelantikan Pengurus Baru Oesapa Barat 2025

    • calendar_month Rabu, 3 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Kelurahan Oesapa Barat Koramil 1604-01/Kupang, Peltu Tomi J. Kurumbatu, menghadiri pelantikan pengurus Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), Rukun Warga (RW), dan Rukun Tetangga (RT) se-Kelurahan Oesapa Barat untuk masa bakti 2025–2028. Kegiatan berlangsung di Restoran Phoenix, Jalan Timur Raya RT 09/RW 03, Kelurahan Oesapa Barat, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang, dan dihadiri berbagai […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Ajak Warga Desa Keliwumbu Jaga Kebersihan dan Keamanan Lingkungan

    Babinsa Kodim 1602/Ende Ajak Warga Desa Keliwumbu Jaga Kebersihan dan Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat serta menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Donatus Kiri, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Keliwumbu, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, pada Minggu (12/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA tersebut berlangsung hingga selesai dengan penuh keakraban dan […]

  • Kodim 1608/Bima Tegaskan Disiplin dan Integritas di Upacara Bendera Mingguan November 2025
    NTB

    Kodim 1608/Bima Tegaskan Disiplin dan Integritas di Upacara Bendera Mingguan November 2025

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    BIMA, 3 November 2025 — Pada Senin pagi, Kodim 1608/Bima menggelar Upacara Bendera Mingguan awal bulan yang berlangsung khidmat di lapangan upacara Makodim, Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Sadia, Kecamatan Mpunda, Kota Bima. Kegiatan diikuti oleh sekitar 160 personil TNI, PNS, dan jajaran staf Kodim 1608/Bima, dengan Mayor Cpl. Rusdi mail sebagai Inspektur Upacara. Upacara diawali […]

  • Peduli Warga, Babinsa Koramil 1618-02/Miobar Turun Tangan Bangun Rumah

    Peduli Warga, Babinsa Koramil 1618-02/Miobar Turun Tangan Bangun Rumah

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Senin 11 Agustus 2025, Tangan-tangan bekerja, hati menyatu. Babinsa dan warga bergandeng bahu, membangun rumah, menumbuhkan harapan. Inilah keakraban dalam semangat gotong royong, Wujud nyata kepedulian terhadap masyarakat binaan ditunjukkan oleh Babinsa Koramil 1618-02/Miotim, Sertu Osman Sanam, dengan turun langsung membantu pembangunan rumah milik salah satu warga di Desa Saenam, Kecamatan Miomaffo Barat (Miobar), […]

  • Semangat Nasionalisme, Kodim 1601/Sumba Timur Ikuti Upacara Hari Pahlawan di Lapangan Kantor Bupati

    Semangat Nasionalisme, Kodim 1601/Sumba Timur Ikuti Upacara Hari Pahlawan di Lapangan Kantor Bupati

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, Komando Distrik Militer (Kodim) 1601/Sumba Timur mengikuti upacara yang dilaksanakan di Lapangan depan Kantor Bupati Sumba Timur, Jl. Jend. Soeharto No. 42, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur,Senin (10/11/2025). Dandim 1601/Sumba Timur Letkol Inf Dobby Noviyanto S., S.E. diwakili oleh Kasdim 1601/Sumba Timur Mayor Inf […]

expand_less