Meriah dan Bermakna, Kodim TTU Siapkan Diri Sambut Hari Bersejarah
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
- comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu., Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, suasana semarak mulai terasa di lingkungan Makodim 1618/TTU. Jumat, 01 Agustus 2025, personel Kodim 1618/TTU melaksanakan kegiatan pemasangan umbul-umbul di sepanjang halaman Makodim yang berlokasi di Jln. Ahmad Yani, Kelurahan Kefa Selatan, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU.
Kegiatan ini merupakan bentuk nyata penghormatan dan rasa cinta tanah air dari jajaran Kodim 1618/TTU terhadap perjuangan para pahlawan kemerdekaan. Umbul-umbul warna-warni yang mulai berkibar menambah semangat nasionalisme serta menjadi simbol kesiapan menyambut peringatan hari bersejarah bangsa Indonesia.
Dandim 1618/TTU, Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., dalam keterangannya secara terpisah menegaskan bahwa mulai tanggal 1 hingga Akhir Bulan Agustus, seluruh rumah dinas, perkantoran di lingkungan Makodim dan Koramil jajaran, wajib memasang bendera Merah Putih serta umbul-umbul sebagai bentuk partisipasi aktif menyambut HUT RI ke-80.
Tidak hanya di lingkungan militer, Dandim 1618/TTU juga menginstruksikan kepada seluruh Babinsa agar mengajak serta menghimbau masyarakat Kab. TTU di desa binaan masing-masing untuk turut serta memasang bendera dan umbul-umbul di depan rumah dan kantor. Ini sebagai bentuk semangat kebangsaan dan penghormatan terhadap nilai-nilai perjuangan kemerdekaan.
Melalui kegiatan ini, Kodim 1618/TTU berharap semangat nasionalisme dan persatuan semakin tumbuh di tengah masyarakat, terlebih dalam menyambut momentum penting delapan dekade kemerdekaan Indonesia. Semangat merah putih bukan hanya simbol, tapi wujud nyata cinta pada tanah air yang diwariskan kepada generasi penerus bangsa.
Dengan penuh semangat nasionalisme, Kodim 1618/TTU mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjadikan bulan Agustus ini sebagai momen refleksi, penghormatan, dan kebangkitan semangat gotong royong membangun negeri. Merah putih bukan sekadar bendera ia adalah simbol pengorbanan, harapan, dan masa depan bangsa.
(PENDIM 1618/TTU)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar