Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Wujudkan Hunian Layak, Pangdam IX/Udayana Resmikan 10 Unit RTLH Hasil Kolaborasi Lintas Sektor di Buleleng

Wujudkan Hunian Layak, Pangdam IX/Udayana Resmikan 10 Unit RTLH Hasil Kolaborasi Lintas Sektor di Buleleng

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
  • comment 0 komentar

Buleleng – Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto meresmikan sekaligus menyerahkan kunci 10 unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang telah selesai direhabilitasi bagi masyarakat di Desa Tajun, Kecamatan Kubutambahan, Kabupaten Buleleng, pada Rabu (14/1/2026).

Program ini merupakan buah kolaborasi strategis antara Kodam IX/Udayana, Pemerintah Provinsi Bali, dan PT Lion Group melalui program Corporate Social Responsibility (CSR). Sinergi ini bertujuan untuk mempercepat peningkatan taraf hidup masyarakat melalui penyediaan hunian yang sehat dan aman.

Wakil Bupati Buleleng, Gede Supriatna, S.H., menyambut baik inisiatif ini mengingat Kabupaten Buleleng masih memiliki tantangan besar dengan adanya 4.742 unit rumah yang masuk kategori tidak layak huni.

“Kolaborasi lintas sektor ini sangat strategis dalam mempercepat peningkatan kesejahteraan masyarakat. Kami berharap program ini terus berlanjut,” ungkapnya.

Direktur PT Lion Group, Daniel Putut Adi Kuncoro, menyatakan komitmen perusahaan untuk terus berkontribusi dalam pembangunan sosial berkelanjutan di Bali. Lion Group menyalurkan bantuan senilai Rp50 juta per unit rumah untuk mendukung program ini.

Sementara itu, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto dalam sambutannya menegaskan bahwa inisiatif ini merupakan implementasi nyata dari arahan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad).

“Program rehabilitasi RTLH ini adalah wujud nyata sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan dunia usaha. Hal ini sejalan dengan kebijakan unggulan Bapak Kasad, bahwa TNI AD harus selalu hadir dan menjadi solusi di tengah kesulitan rakyat,” tegas Mayjen TNI Piek Budyakto.

Pangdam juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak dan masyarakat yang telah bergotong royong sehingga pembangunan 10 unit rumah dengan total nilai bantuan Rp500 juta ini dapat diselesaikan tepat waktu. Pangdam berpesan kepada para penerima manfaat agar merawat hunian tersebut dengan baik.

Acara peresmian ditandai dengan penyerahan kunci secara simbolis dan paket sembako oleh perwakilan Gubernur Bali bersama Pangdam IX/Udayana, Danrem 163/Wira Satya, dan jajaran Forkopimda Buleleng. Rangkaian kegiatan ditutup dengan peninjauan langsung salah satu lokasi rumah di Banjar Dinas Pudeh, Desa Tajun sekaligus melaksanakan tatap muka dengan para penerima bantuan.

Kapendam IX/Udayana Kolonel Inf Widi Rahman, S.H., M.Si., dalam keterangan persnya menjelaskan bahwa keberhasilan program ini menjadi tolok ukur pentingnya integrasi sumber daya dalam pembangunan daerah.

“Kegiatan hari ini bukan sekadar seremoni penyerahan kunci, melainkan bukti otentik kemanunggalan TNI dengan rakyat serta sektor swasta. Sesuai arahan Pangdam, personel Kodam IX/Udayana di lapangan, khususnya para Babinsa, akan terus memantau perkembangan kesejahteraan masyarakat binaannya. Kami berharap pola kolaborasi seperti yang dilakukan bersama Lion Group dan Pemprov Bali ini dapat terus diduplikasi untuk menjangkau lebih banyak warga yang membutuhkan di wilayah Bali dan Nusa Tenggara,” ujar Kolonel Inf Widi Rahman.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Pejabat Utama Kodam IX/Udayana, Kadis Perkimta Provinsi Bali, Pejabat Korem 163/WSA, dan Forkopimda Kabupaten Buleleng serta jajaran PT Lion Group Wilayah Bali Nusra. (Pendam IX/Udy)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Ajak Warga dan Pelajar Bersihkan Kolam Renang Oemau

    Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Ajak Warga dan Pelajar Bersihkan Kolam Renang Oemau

    • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan wisata, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Nelson Sine, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus karya bakti bersama masyarakat dan siswa SMPN 1 Lobalain di kawasan Kolam Renang Oemau, Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Kamis (18/9/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 11.30 WITA ini melibatkan 11 […]

  • Kodim 1613 Dukung Pelestarian Budaya Lewat Pacuan Kuda HUT RI

    Kodim 1613 Dukung Pelestarian Budaya Lewat Pacuan Kuda HUT RI

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Komandan Kodim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., menghadiri pembukaan lomba pacuan kuda Piala Bupati Cup Tahun 2025 dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80. Kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan Gelora Pada Eweta, Kelurahan Pada Eweta, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Senin (28/7/2025). Acara pembukaan berlangsung meriah […]

  • Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Pantau dan Amankan Kegiatan Pasar Rakyat Batutua

    Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Pantau dan Amankan Kegiatan Pasar Rakyat Batutua

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Rote Barat Daya – Dalam rangka menjaga ketertiban, keamanan, serta kenyamanan aktivitas masyarakat, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua melaksanakan monitoring wilayah dan memantau kegiatan Pasar Rakyat Batutua yang berlokasi di Dusun Buahohorok, Desa Batutua, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao, Jumat (2/1/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Babinsa Koptu Meli Sudarli mulai pukul 08.00 WITA. Monitoring dilakukan […]

  • Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Tingkatkan Kamtibmas di Desa Wonda

    Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Tingkatkan Kamtibmas di Desa Wonda

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ende, Kopda Melkyanus Lebok Da Cruz, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Wonda, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende, Minggu pagi. Kegiatan berlangsung mulai pukul 08.30 Wita hingga 10.40 Wita dalam kondisi aman dan lancar dengan cuaca cerah. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa melakukan pemantauan keamanan wilayah untuk memastikan ketertiban […]

  • Babinsa Kotaraja Gelar Patroli Malam Jaga Kondusifitas Wilayah Sikur
    NTB

    Babinsa Kotaraja Gelar Patroli Malam Jaga Kondusifitas Wilayah Sikur

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Babinsa Desa Kotaraja, Sertu Elba Gaos Moro, melaksanakan kegiatan patroli malam pada di wilayah Desa Kotaraja, Kecamatan Sikur, Kabupaten Lombok Timur. Rabu (26/11/2025). ‎ ‎Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, sekaligus mempererat komunikasi antara aparat kewilayahan dengan masyarakat setempat. ‎ ‎Dalam kegiatan patroli tersebut, Sertu Elba […]

  • Koptu Abd Syukur Kasim Ajak Warga Peduli Keamanan dan Kebersihan Lingkungan

    Koptu Abd Syukur Kasim Ajak Warga Peduli Keamanan dan Kebersihan Lingkungan

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT—ALOR—, Babinsa Desa Ternate dan Ternate Selatan, Koptu Abd Syukur Kasim, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga masyarakat pada Jumat, 2 Januari 2026, pukul 08.30 WITA. Kegiatan tersebut berlangsung di Desa Ternate Selatan, Kecamatan Alor Barat Laut, Kabupaten Alor. Kegiatan komsos ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam membina wilayah serta mempererat hubungan antara […]

expand_less