Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Babinsa Desa Karyasari Bersama Perangkat Desa dan Warga Gotong Royong Bersihkan Lingkungan

Babinsa Desa Karyasari Bersama Perangkat Desa dan Warga Gotong Royong Bersihkan Lingkungan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
  • comment 0 komentar

 

Tabanan – Dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan serta menciptakan suasana desa yang sehat dan nyaman, Babinsa Desa Karyasari Koramil 1619-03/Pupuan Koptu I Kadek Artayasa bersama, Bhabinkamtibmas, perangkat desa dan masyarakat melaksanakan kegiatan pembersihan lingkungan di seputaran Desa Karyasari, Kec. Pupuan, Rabu (14/1/2026).

Kegiatan gotong royong tersebut menyasar sejumlah titik, mulai dari badan jalan desa, saluran air, hingga area fasilitas umum. Babinsa bersama perangkat desa turun langsung bersama warga, bahu-membahu membersihkan sampah dan rumput liar yang berpotensi mengganggu kebersihan dan kesehatan lingkungan.

Koptu I Kadek Artayasa mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata sinergi antara TNI, POLRI, pemerintah desa, dan masyarakat dalam menjaga kebersihan serta mempererat hubungan kebersamaan di wilayah binaan. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk menumbuhkan kembali semangat gotong royong yang menjadi budaya bangsa.

“Melalui kegiatan pembersihan lingkungan ini, kami ingin mengajak seluruh masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan desa. Lingkungan yang bersih akan menciptakan kehidupan yang sehat, nyaman, dan terhindar dari berbagai penyakit,” ungkap Koptu I Kadek Artayasa.

Ia juga menambahkan bahwa peran serta masyarakat sangat penting dalam menjaga kebersihan lingkungan secara berkelanjutan, tidak hanya pada saat kegiatan gotong royong, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kesadaran masyarakat Desa Karyasari terhadap pentingnya kebersihan lingkungan semakin meningkat, serta terjalin hubungan yang harmonis antara Babinsa, perangkat desa, dan warga dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat desa.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komsos dan Pam Wilayah, Babinsa Ende Hadir di Tengah Warga untuk Jaga Ketertiban

    Komsos dan Pam Wilayah, Babinsa Ende Hadir di Tengah Warga untuk Jaga Ketertiban

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Kopda Melkyanus Lebok Da Cruz, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pam Wilayah) di Desa Aebara, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende, pada Minggu pagi pukul 08.30 WITA. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah, meningkatkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, serta membangun kepercayaan dan simpati warga terhadap kehadiran […]

  • Serda Lalu Tunjung Turun Langsung Jaga Keamanan Wilayah Kecamatan Jereweh

    Serda Lalu Tunjung Turun Langsung Jaga Keamanan Wilayah Kecamatan Jereweh

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh, Serda Lalu Tunjung, melaksanakan kegiatan patroli malam di seputaran wilayah Kecamatan Jereweh pada Minggu malam, (5/10/2025) 21.10 WITA. Patroli yang dilakukan tersebut bertujuan untuk memantau kondisi lingkungan sekaligus memberikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga ketertiban dan […]

  • Babinsa Tamanbali Pererat Silaturahmi Lewat Kehadiran di Acara Pernikahan Warga

    Babinsa Tamanbali Pererat Silaturahmi Lewat Kehadiran di Acara Pernikahan Warga

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Bangli – Sebagai wujud nyata pembinaan teritorial dan kedekatan dengan masyarakat, Babinsa Desa Tamanbali, Koramil 1626-01/Bangli, Kodim 1626/Bangli, Serda I Wayan Mahendra bersama Bhabinkamtibmas Desa Tamanbali menghadiri undangan pernikahan salah satu warga binaan di wilayah Desa Tamanbali, Kec./Kab. Bangli. Kamis (28/8/25). Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam acara pernikahan tersebut bukan hanya sebatas memenuhi undangan, melainkan […]

  • Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Renovasi Rumah Adat Fohululik, Lestarikan Budaya di Perbatasan

    Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Renovasi Rumah Adat Fohululik, Lestarikan Budaya di Perbatasan

    • calendar_month Selasa, 11 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Belu, Nusa Tenggara Timur — Prajurit Pos Fohululik Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan karya bakti berupa renovasi rumah adat yang berada di Desa Maudemu, Kecamatan Lamaknen, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Satgas terhadap pelestarian budaya lokal sekaligus mempererat hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat di wilayah perbatasan. […]

  • Babinsa Ende Berperan Aktif dalam Program Makan Bergizi untuk Anak Usia Dini
    NTT

    Babinsa Ende Berperan Aktif dalam Program Makan Bergizi untuk Anak Usia Dini

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Ende – Serda Ridwan Ali, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, turut hadir dalam kegiatan pembagian makan bergizi gratis yang digelar di TK Kartika VII-8, Kelurahan Kotaraja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, pada Jumat pagi. Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WITA ini menyasar 83 siswa dan siswi TK Kartika VII-8 sebagai penerima manfaat. Menu makan bergizi yang dibagikan […]

  • Upaya Cegah TBC, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Ikuti Rapat Edukasi Kesehatan

    Upaya Cegah TBC, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Ikuti Rapat Edukasi Kesehatan

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka meningkatkan edukasi kesehatan masyarakat serta mencegah penularan Tuberculosis (TBC), Babinsa Desa Meraran Koramil 1628-03/Seteluk Kodim 1628/Sumbawa Barat, Sertu Syafrudin, menghadiri rapat koordinasi yang digelar di Aula Kantor Desa Meraran, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Senin (29/12/2025) pukul 09.00 WITA. Rapat tersebut membahas upaya pencegahan penularan TBC, khususnya pada keluarga […]

expand_less