Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Perkuat Kamtibmas, Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u Gelar Ronda Malam Bersama Warga

Perkuat Kamtibmas, Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u Gelar Ronda Malam Bersama Warga

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
  • comment 0 komentar

Hu’u,NTB – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u secara rutin melaksanakan kegiatan patroli dan ronda malam bersama warga. Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk nyata pembinaan teritorial guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Pada Senin malam, 12 Januari 2026, sekitar pukul 21.30 WITA, Babinsa Desa Adu, Serda Salmanfarid, turut serta melaksanakan ronda malam bersama warga binaan di Dusun Fanda, Desa Adu, Kecamatan Hu’u. Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan menyusuri lingkungan pemukiman warga untuk memantau situasi keamanan pada malam hari.

Dalam patroli tersebut, Babinsa tidak hanya melakukan pemantauan wilayah, tetapi juga berinteraksi langsung dengan warga untuk menyerap informasi dan mengetahui perkembangan situasi di lingkungan desa binaan. Hal ini dilakukan sebagai langkah deteksi dini dan cegah dini terhadap potensi gangguan keamanan.

Serda Salmanfarid pada kesempatan itu mengingatkan warga agar tetap berperan aktif membantu menjaga keamanan lingkungan, khususnya pada malam hari, dengan melaksanakan ronda secara bergiliran dan melaporkan setiap kejadian mencurigakan kepada aparat terkait.

Menurutnya, keamanan lingkungan bukan hanya menjadi tanggung jawab aparat keamanan, namun juga memerlukan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat. Dengan adanya kerja sama dan kepedulian bersama, stabilitas keamanan desa dapat terus terjaga.

Selama kegiatan ronda malam berlangsung, situasi di wilayah Dusun Fanda terpantau aman dan kondusif. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan tertib, lancar, dan penuh kebersamaan antara Babinsa dan warga binaan.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Warga Wetabua Diminta Aktif Jaga Ketertiban oleh Babinsa

    Warga Wetabua Diminta Aktif Jaga Ketertiban oleh Babinsa

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Kalabahi, 24 Agustus 2025 – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Wetabua, Kecamatan Teluk Mutiara, Koptu Ronald Iriyanto, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) dengan warga. Kegiatan tersebut berlangsung di rumah Bapak Muhammad Nasir, RT 03/RW 02, Kelurahan Wetabua pada Minggu (24/8) pukul 10.00 WITA. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menyampaikan pentingnya menjaga keamanan dan […]

  • Babinsa Serda Roni Riberu Beri Arahan Moral dan Disiplin di SMPN 2 Sonimanu

    Babinsa Serda Roni Riberu Beri Arahan Moral dan Disiplin di SMPN 2 Sonimanu

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Kamis, 25 September 2025 pukul 10.30 Wita, bertempat di SMPN 2 Desa Sonimanu Kecamatan Pantai Baru Kabupaten Rote Ndao, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Roni Riberu, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah binaan. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa turut hadir di ruang kelas IX dan memberikan pengajaran serta arahan […]

  • Danpos Golewa Selatan Laksanakan Survey Rencana Pembangunan Jembatan Gantung di Desa Nirmala

    Danpos Golewa Selatan Laksanakan Survey Rencana Pembangunan Jembatan Gantung di Desa Nirmala

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Ngada — Pada hari ini, Kamis 04 Desember 2025, Danpos Golewa Selatan Sertu Kristoforus R. Modo bersama Kopda Johansyah dan Pratu Aris Toda melaksanakan survey awal terkait rencana pembangunan Jembatan Gantung yang berlokasi di RT 05, RW 02, Dusun Niba, Desa Nirmala, Kecamatan Golewa Selatan, Kabupaten Ngada. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kondisi riil di […]

  • Babinsa Maurole Aktif Pantau Keamanan dan Ajak Warga Rawat Jalan Tani Hasil Karya Bakti

    Babinsa Maurole Aktif Pantau Keamanan dan Ajak Warga Rawat Jalan Tani Hasil Karya Bakti

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende, Wujud kepedulian terhadap pembangunan infrastruktur pedesaan dan kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Densius Berno, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil), Komunikasi Sosial (Komsos), dan Karya Bakti pembersihan jalan tani di Desa Tou Barat, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, pada Rabu pagi (17/09/2025). Kegiatan dimulai pada pukul 07.30 WITA dan berlangsung hingga selesai, dengan […]

  • Babinsa Desa Pinggan Amankan Upacara Mepade Wewalungan di Pura Dalem Balingkang

    Babinsa Desa Pinggan Amankan Upacara Mepade Wewalungan di Pura Dalem Balingkang

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka menjaga kelancaran dan keamanan pelaksanaan kegiatan keagamaan di wilayah binaannya, Babinsa Desa Pinggan Koramil 1626-04/Kintamani, Serka I Dewa Nyoman Alit, melaksanakan pengamanan Upacara Mepade Wewalungan dalam rangka Karya Pujawali Panca Wali Krama Padudusan Agung di Pura Dalem Balingkang, Desa Pinggan, Kecamatan Kintamani, Sabtu (25/10/2025) Kegiatan keagamaan ini merupakan bagian dari rangkaian […]

  • Panen Raya Besar-besaran! Koramil Rasanae Garap 14 Ha Sawah demi Ketahanan Pangan Bima

    Panen Raya Besar-besaran! Koramil Rasanae Garap 14 Ha Sawah demi Ketahanan Pangan Bima

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Kota Bima,_ Kamis, 24 Juli 2025, Koramil 1608-01/Rasanae DPP yang dipimpin oleh Serma Rizaluddin bersama lima anggota melaksanakan kegiatan Panen Raya Padi. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Ketahanan Pangan Kodim 1608/Bima yang berlangsung di So La Sangga 1 dengan luas lahan mencapai 14 hektar, yang terletak di Kelurahan Kendo, Kecamatan Raba, Kota Bima. Kegiatan […]

expand_less