Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Koramil 1612-02/Reok Bersinergi dalam Kegiatan Peralihan BPJS Desa Toe

Babinsa Koramil 1612-02/Reok Bersinergi dalam Kegiatan Peralihan BPJS Desa Toe

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
  • comment 0 komentar

Reok Barat – Dalam rangka mendukung kelancaran pelayanan kesehatan bagi masyarakat, Babinsa Koramil 1612-02/Reok an. Serda Syafruddin menghadiri Rangkaian Kegiatan Peralihan BPJS yang dilaksanakan di Kantor Desa Toe, Kecamatan Reok Barat, Kabupaten Manggarai, pada Kamis (8/1/2026).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Puskesmas beserta staf, Babinsa Koramil 1612-02/Reok, Bhabinkamtibmas, Kepala Desa Toe, serta masyarakat Desa Toe yang antusias mengikuti jalannya sosialisasi dan pendataan terkait peralihan BPJS.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Koramil 1612-02/Reok Serda Syafruddin menyampaikan bahwa kehadirannya merupakan bentuk dukungan TNI AD dalam membantu pemerintah dan masyarakat, khususnya di bidang pelayanan kesehatan.

“Kami dari Koramil 1612-02/Reok selalu siap mendampingi setiap kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kegiatan peralihan BPJS ini sangat penting agar masyarakat memahami prosedur dan tetap mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal,” ujar Serda Syafruddin.

Ia juga menegaskan bahwa Babinsa akan terus bersinergi dengan pemerintah desa, tenaga kesehatan, serta aparat terkait demi terciptanya pelayanan publik yang lebih baik dan merata.

Sementara itu, salah satu warga Desa Toe, Bapak Markus Nggarang mengapresiasi kehadiran Babinsa dan pihak terkait dalam kegiatan tersebut.
“Kami sebagai masyarakat merasa terbantu dengan adanya penjelasan langsung tentang peralihan BPJS ini. Kehadiran Babinsa juga membuat kami merasa diperhatikan dan lebih yakin bahwa pemerintah benar-benar hadir di tengah masyarakat,” ungkapnya.

Kegiatan berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar. Melalui kegiatan ini diharapkan masyarakat Desa Toe dapat memahami mekanisme peralihan BPJS serta tetap memperoleh hak pelayanan kesehatan secara maksimal.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hadapi Dinamika Lalu Lintas Modern, Polres Sumba Timur Siapkan Personel Melalui Operasi Zebra 2025

    Hadapi Dinamika Lalu Lintas Modern, Polres Sumba Timur Siapkan Personel Melalui Operasi Zebra 2025

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Waingapu, Sumba Timur — Polres Sumba Timur menggelar Upacara Gelar Pasukan Operasi Zebra Turangga 2025 pada Senin, 17 November 2025, pukul 08.12 WITA. Kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan Apel Polres Sumba Timur, Jalan R. Soeprapto No. 33, Kelurahan Prailiu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur. Upacara dipimpin oleh Kapolres Sumba Timur, Dr. Gede Harimbawa, S.E., S.H., […]

  • Babinsa Detusoko Bersama Warga Laksanakan Karya Bakti Pengerjaan Rabat Jalan di Desa Kuru

    Babinsa Detusoko Bersama Warga Laksanakan Karya Bakti Pengerjaan Rabat Jalan di Desa Kuru

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serka Yeremias Nggaro, melaksanakan kegiatan Monitoring Pamwil, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Karya Bakti di Desa Kuru, Kecamatan Lepembusu Kelisoke, Jumat (21/11/2025). Kegiatan dimulai pukul 10.28 WITA dan berlangsung hingga selesai dengan suasana tertib, aman, dan lancar. Babinsa hadir untuk memantau keamanan wilayah, berinteraksi dengan warga, serta membantu pengerjaan rabat jalan […]

  • Ibadah Minggu Babinsa Manufui Jalin Silaturahmi Dengan Umat

    Ibadah Minggu Babinsa Manufui Jalin Silaturahmi Dengan Umat

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Manufui Koramil 1604-03/Naikliu, Sertu Kriswohe, mengikuti ibadah Misa Minggu bersama umat Stasi St. Yosep Manufui. Kegiatan rohani ini berlangsung khidmat di Kapela St. Yosep, Desa Manufui, Kecamatan Amfoang Barat Laut, Kabupaten Kupang. Minggu (24/08/2025). Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ibadah tersebut merupakan bagian dari upaya menjalin kebersamaan sekaligus mempererat hubungan harmonis antara TNI […]

  • Sertu Mikson Lakukan Pembinaan Remaja Desa Naiola Lewat Kegiatan Komsos

    Sertu Mikson Lakukan Pembinaan Remaja Desa Naiola Lewat Kegiatan Komsos

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 107
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Minggu 24 Agustus 2025, Kebersamaan dimulai dari komunikasi yang baik, Dengan saling peduli dan memahami, wujudkan lingkungan yang rukun dan harmonis, Dalam rangka pembinaan wilayah serta menciptakan generasi Muda yang positif dan berkarakter, Sertu Mikson Magang Babinsa di Koramil 1618-01/Miotim, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama para remaja di Desa Naiola, Kecamatan Bikomi Selatan, […]

  • Babinsa Sertu Delfi Amalo Laksanakan Monitoring Wilayah di Kelurahan Ontali

    Babinsa Sertu Delfi Amalo Laksanakan Monitoring Wilayah di Kelurahan Ontali

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 52
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Dalam rangka menjaga situasi wilayah binaan agar tetap aman dan kondusif, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Delfi Amalo, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah di RT/RW 008/004, Lingkungan Namodale, Kelurahan Ontali, Kecamatan Rote Tengah, Kabupaten Rote Ndao, pada Senin (13 Oktober 2025) pukul 10.40 Wita. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menyambangi rumah Bapak Sifon Pella sekaligus […]

  • Kodim 1601/Sumba Timur Kawal Ketahanan Pangan Lewat Pendampingan Petani

    Kodim 1601/Sumba Timur Kawal Ketahanan Pangan Lewat Pendampingan Petani

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 38
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur . Babinsa Koramil 05/Waingapu, Kodim 1601/Sumba Timur, Serka Antonius Kopa Rihi, turut serta mendampingi para petani dalam kegiatan panen padi di wilayah Kelurahan Kawangu, Kecamatan Pandawai, Kabupaten Sumba Timur, Kamis (21/08/2025). Dalam kegiatan tersebut, panen dilakukan menggunakan mesin potong padi modern guna mempercepat proses dan meningkatkan efisiensi kerja di lapangan. Pendampingan ini merupakan […]

expand_less