Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Serka Ramli Turun ke Sawah Dampingi Petani Desa Sodana

Babinsa Serka Ramli Turun ke Sawah Dampingi Petani Desa Sodana

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
  • comment 0 komentar

SUMBA BARAT – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Serka Ramli, anggota Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) ketahanan pangan dengan membantu warga menanam padi di Desa Sodana, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat, Kamis (1/1/2026).

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian TNI AD, khususnya Babinsa, terhadap masyarakat di wilayah binaannya.

Dengan terjun langsung ke sawah, Babinsa tidak hanya memberikan motivasi kepada para petani, tetapi juga ikut merasakan langsung jerih payah warga dalam mengolah lahan pertanian.

Serka Ramli menyampaikan bahwa pendampingan kepada petani merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam membantu meningkatkan hasil pertanian serta memperkuat ketahanan pangan di wilayah.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat mendorong semangat para petani agar tetap produktif serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat,” ujarnya.

Para petani Desa Sodana menyambut baik kehadiran Babinsa yang selalu aktif mendampingi mereka, mulai dari penyiapan lahan hingga proses penanaman.

Kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat dinilai sangat membantu dan memberikan rasa aman serta kebersamaan.

Dengan adanya kegiatan Komsos ketahanan pangan ini, diharapkan sinergi antara TNI dan masyarakat semakin solid, sekaligus mampu meningkatkan kesejahteraan petani dan mendukung tercapainya swasembada pangan di wilayah Kabupaten Sumba Barat.
(Pendim 1613/SB)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Laksanakan Komsos dan Monitoring Wilayah di Desa Ingguinak

    Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Laksanakan Komsos dan Monitoring Wilayah di Desa Ingguinak

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjaga stabilitas keamanan wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dan monitoring wilayah binaan di Desa Ingguinak, Dusun Kotafeuk, Kecamatan Rote Barat Laut, Kabupaten Rote Ndao, Selasa (21/12/2025). Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Babinsa Praka Moch Rio Aldian pada pukul 12.00 WITA, bertempat […]

  • Koramil Rasanae dan RT Kompak Gelar Patroli Keamanan Lingkungan
    NTB

    Koramil Rasanae dan RT Kompak Gelar Patroli Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Kota Bima – Jumat, 12 Desember 2025, kegiatan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) dilaksanakan di wilayah teritorial Koramil 1608-01/Rasanae, tepatnya di Kelurahan Lampe, Kecamatan Rasanae Timur, Kota Bima. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Babinsa Kelurahan Lampe, Serma Muhaimin, dengan dukungan personil dari Koramil dan para ketua RT setempat. Personil yang terlibat dalam siskamling tersebut terdiri dari […]

  • Jelang Tahun Baru 2026, Babinsa Pejeng Kelod Dukung Sidak Pendataan Penduduk Pendatang

    Jelang Tahun Baru 2026, Babinsa Pejeng Kelod Dukung Sidak Pendataan Penduduk Pendatang

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Gianyar – Tampaksiring, Selasa (30/12/2025) Menjelang perayaan pergantian Tahun Baru 2025 ke 2026, Babinsa Desa Pejeng Kelod Koramil 1616-03/Tampaksiring Serma I Ketut Yasa bersama Bhabinkamtibmas Desa Pejeng Kelod Aiptu I Wayan Umantara mendukung pelaksanaan kegiatan Sidak Pendataan Penduduk Pendatang di wilayah Desa Pejeng Kelod, Kecamatan Tampaksiring, Kabupaten Gianyar. Kegiatan sidak pendataan tersebut dipimpin langsung oleh […]

  • Wujud Dukungan Ketahanan Pangan, Babinsa Sekongkang Turun ke Ladang Semangka

    Wujud Dukungan Ketahanan Pangan, Babinsa Sekongkang Turun ke Ladang Semangka

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-02/Sekongkang, Babinsa Desa Ai’ Kangkung, Serda Afriadin, melaksanakan kegiatan pendampingan panen buah semangka di wilayah binaannya, Desa Ai’ Kangkung, Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Selasa (7/10/2025) pukul 11.00 WITA. Kegiatan panen ini merupakan bagian dari upaya Babinsa dalam mendukung ketahanan pangan masyarakat di wilayah binaan, serta mendorong peningkatan […]

  • Personel Kodim 1614/Dompu Pimpin SMART Patrol Amankan Kawasan Tambora

    Personel Kodim 1614/Dompu Pimpin SMART Patrol Amankan Kawasan Tambora

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Pekat,NTB – Keterlibatan Kodim 1614/Dompu menjadi sorotan utama dalam pelaksanaan SMART Patrol pengamanan kawasan Taman Nasional Gunung Tambora, Senin (8/12). personel Kodim — Dipimpin oleh Pelda Sakarudin, berada di garda depan patroli terpadu yang bertujuan mencegah segala bentuk aktivitas ilegal di zona konservasi Tambora. Sejak apel persiapan digelar unsur Kodim tampil memimpin jalannya briefing teknis […]

  • Rindam IX/Udayana Resmi Buka Dikmaba Infanteri Gelombang II TA 2025: Cetak Prajurit Tangguh dan Berintegritas

    Rindam IX/Udayana Resmi Buka Dikmaba Infanteri Gelombang II TA 2025: Cetak Prajurit Tangguh dan Berintegritas

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Tabanan, Bali – Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Piek Budyakto, S.H., M.H., secara resmi membuka Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba) Infanteri TNI AD Gelombang II TA 2025 di Lapangan Wira Yudha Bhakti, Mako Rindam, Kediri, Tabanan, Kamis (13/11/2025). Dalam amanatnya yang dibacakan oleh Danrindam IX/Udayana Brigjen TNI Anwar, S.H., Pangdam menegaskan bahwa pendidikan ini merupakan bagian dari […]

expand_less