Babinsa Koramil Monta Himbau Warga Jauhi Narkoba dan Tindak Kejahatan
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Rabu, 31 Des 2025
- comment 0 komentar

Monta, 30 Desember 2025 – Pada malam Selasa, para Babinsa Koramil 1608-07/Monta melaksanakan kegiatan patuhi Siskamling dan ronda malam secara serentak di beberapa desa di wilayah kecamatan Monta dan Parado. Kegiatan ini bertujuan memperkuat keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat serta memberikan himbauan penting terkait keamanan, cuaca ekstrem, dan kesejahteraan warga.
Serda Edy Saputra Babinsa Desa Sie mengajak warga untuk senantiasa menjaga keamanan dan kerukunan antar sesama, serta menghindari tindakan melawan hukum seperti narkoba, minuman keras, dan judi. Babinsa juga menegaskan pentingnya komunikasi aktif antara warga dan aparat keamanan seperti Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
Serda Muhammad Babinsa Desa Pela memberikan imbauan antisipasi banjir dan pohon tumbang yang biasa terjadi saat musim hujan tiba. Babinsa mengajak masyarakat saling mengingatkan agar tetap waspada terhadap potensi bencana akibat cuaca ekstrem.
Selain itu, Serka Arya Toni Haris dari Babinsa Desa P Kuta melakukan dialog dan menerima keluhan masyarakat terkait kelangkaan gas LPG 3 kg yang meningkat di saat musim hajatan dan kebutuhan irigasi sawah dengan pompa gas elpiji. Babinsa menjelaskan bahwa kuota gas LPG bersifat subsidi dan diatur pemerintah, sehingga tidak dapat ditambah secara sembarangan.
Penutup kegiatan di Dusun Tanjung Desa Tangga Baru dilakukan oleh Serma Saharullah yang menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan dengan mengaktifkan ronda malam di pos-pos kamling. Abaila ada hal mencurigakan agar segera dilaporkan kepada ketua RT/RW atau aparat keamanan, serta menghindari main hakim sendiri yang dapat menimbulkan konflik.
Kegiatan ini merupakan wujud pengabdian Babinsa terhadap masyarakat dan menunjukkan sinergitas yang kuat dalam menjaga keamanan wilayah demi terciptanya lingkungan yang aman dan harmonis.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar