Dukung Program Strategis Nasional, Danramil Woha Cek Kesiapan Lahan Koperasi Merah Putih
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Senin, 29 Des 2025
- comment 0 komentar

Bima – Danramil 1608-04/Woha, Kapten Inf Ibrahim, terus menunjukkan konsistensi dan komitmennya dalam mendukung serta menyukseskan percepatan operasional Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di wilayah teritorialnya.
Komitmen tersebut kembali terlihat saat Kapten Inf Ibrahim turun langsung ke lapangan untuk melaksanakan peninjauan dan pengecekan lahan yang akan digunakan sebagai lokasi pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Desa Teke, Kecamatan Palibelo, Kabupaten Bima, pada Senin (29/12/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Danramil 1608-04/Woha didampingi oleh Babinsa Desa Teke, Kepala Desa Teke, serta pengurus Koperasi Merah Putih Desa Teke. Peninjauan ini dilakukan guna memastikan kesiapan lahan sekaligus mengecek secara langsung kondisi awal lokasi pembangunan.
Kapten Inf Ibrahim menjelaskan bahwa kegiatan peninjauan dan pengecekan lokasi ini merupakan bagian dari upaya pendampingan TNI dalam mendukung program strategis pemerintah pusat agar pelaksanaan pembangunan KDKMP dapat berjalan lancar dan tepat sasaran.
“Peninjauan ini kami lakukan untuk memastikan kesiapan lahan serta mendukung agar proses pembangunan KDKMP di Desa Teke dapat berjalan sesuai rencana,” ujar Danramil.
Diketahui, lahan rencana pembangunan KDKMP di Desa Teke merupakan tanah negara dengan luas sekitar 8 are, yang saat ini telah memasuki tahap persiapan pembangunan.
Lebih lanjut, Danramil menegaskan bahwa Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) merupakan program strategis pemerintah pusat yang bertujuan untuk memperkuat perekonomian desa, mendorong kemandirian ekonomi masyarakat, serta meningkatkan kesejahteraan warga desa.
“KDKMP ini adalah program strategis nasional untuk menguatkan ekonomi desa. Oleh karena itu, sangat dibutuhkan dukungan dari pemerintah desa dan seluruh elemen masyarakat agar koperasi ini bisa segera beroperasi dan memberikan manfaat nyata bagi warga,” tegasnya.
Ia berharap, dengan sinergi yang kuat antara TNI, pemerintah desa, dan masyarakat, operasional Koperasi Merah Putih di Desa Teke dapat segera terwujud dan menjadi motor penggerak perekonomian desa ke depan.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar