Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Wujud Kesadaran Hukum, Warga Lakmanen Selatan Serahkan Senjata Api ke TNI

Wujud Kesadaran Hukum, Warga Lakmanen Selatan Serahkan Senjata Api ke TNI

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
  • comment 0 komentar

Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad menerima penyerahan 1 (satu) pucuk senjata api jenis Springfield laras panjang dari warga Desa Henes, Kecamatan Lakmanen Selatan, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Penyerahan tersebut dilakukan oleh Bapak AK (62) kepada personel Pos Lakmars Kompi II Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12/AY/2/2 Kostrad pada Sabtu malam, 27 Desember 2025 sekitar pukul 19.35 WITA.

Senjata api jenis Springfield laras panjang tersebut merupakan peninggalan saat konflik Timor Timur yang selama ini disimpan oleh Bapak AK di rumahnya. Sebagai bentuk kesadaran hukum dan kepedulian terhadap keamanan lingkungan, senjata api tersebut diserahkan secara sukarela kepada personel Satgas Pamtas Pos Lakmars guna mencegah potensi penyalahgunaan yang dapat membahayakan keamanan masyarakat maupun negara.

Danpos Lakmars, Serka M. Zulfikri, menyampaikan bahwa penyerahan senjata api ini merupakan wujud kepercayaan masyarakat terhadap kehadiran Satgas Pamtas di wilayah perbatasan. “Kami mengapresiasi kesadaran Bapak AK yang telah menyerahkan senjata api secara sukarela. Ini menunjukkan keberhasilan pendekatan teritorial dan pembinaan yang selama ini kami lakukan dengan masyarakat,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Serka M. Zulfikri menegaskan bahwa Satgas Pamtas akan terus hadir di tengah masyarakat melalui kegiatan pembinaan teritorial (Binter) sebagai upaya menciptakan rasa aman dan nyaman. Penyerahan senjata api ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi warga lainnya untuk turut berperan aktif dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah perbatasan RI–RDTL.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Desa Tongo Sigap Lakukan Pemantauan Wilayah Akibat Hujan Lebat, Pastikan Keselamatan Warga

    Babinsa Desa Tongo Sigap Lakukan Pemantauan Wilayah Akibat Hujan Lebat, Pastikan Keselamatan Warga

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah Kecamatan Sekongkang sejak semalam menyebabkan beberapa titik di Desa Tongo tergenang air. Menyikapi situasi tersebut, Babinsa Desa Tongo Koramil 1628-02/Sekongkang, Sertu Lalu Edi Kz, bergerak cepat melaksanakan pemantauan wilayah desa binaannya pada Sabtu (29/11/2025) pukul 11.00 WITA. Pemantauan dilakukan untuk memastikan kondisi lingkungan tetap aman […]

  • Dukung Ketahanan Pangan, Kopda Suhardiman Dampingi Petani Panen Bibit Padi

    Dukung Ketahanan Pangan, Kopda Suhardiman Dampingi Petani Panen Bibit Padi

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Manggarai Timur – Wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat kembali ditunjukkan oleh anggota Koramil 1612-04/Elar. Pada Senin, 29 Desember 2025, Kopda Suhardiman turun langsung ke sawah membantu para petani memanen bibit padi di Desa Kembang Mekar, Kecamatan Sambi Rampas, Kabupaten Manggarai Timur. Dengan penuh semangat, Kopda Suhardiman bersama petani setempat memanen bibit padi yang akan […]

  • Kehadiran Dandim 1601/Sumba Timur di Rumah Duka Bukti Kepedulian TNI

    Kehadiran Dandim 1601/Sumba Timur di Rumah Duka Bukti Kepedulian TNI

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 39
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Komandan Kodim 1601/Sumba Timur, Letkol Inf Dobby Noviyanto S.,S.E, melaksanakan melayat di rumah duka almarhumah (Rambu Ata Luda), ibu mertua Bupati Sumba Timur, bertempat di Kelurahan Prailiu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur. pada Senin (25/08/2025). Kehadiran Dandim 1601/Sumba Timur di rumah duka merupakan wujud kepedulian dan empati atas musibah yang menimpa keluarga besar Bupati […]

  • Danramil Manggelewa Jadi Irup di SMKN 1, Tekankan Bahaya Narkoba dan Pentingnya Peran Orang Tua

    Danramil Manggelewa Jadi Irup di SMKN 1, Tekankan Bahaya Narkoba dan Pentingnya Peran Orang Tua

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Dompu NTB– Koramil 1614-06/Manggelewa melaksanakan kegiatan pembinaan teritorial melalui upacara bendera di SMKN 1 Manggelewa. Bertindak selaku Inspektur Upacara adalah Danramil 1614-06/Manggelewa, Kapten Kav Muhammad Kasim, sedangkan Komandan Upacara dijabat oleh Babinsa Desa Doromelo, Serma Suherman,Senin, 28 Juli 2025. Upacara bendera di ikuti oleh 357 siswa-siswi, para guru, Kepala Sekolah, serta para orang tua murid. […]

  • Pimpin Apel Siaga Nataru, Dandim 1618/TTU Tegaskan Kesiapan Penuh Jaga Stabilitas Keamanan Wilayah

    Pimpin Apel Siaga Nataru, Dandim 1618/TTU Tegaskan Kesiapan Penuh Jaga Stabilitas Keamanan Wilayah

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT–Kefamenanu., Rabu, 24 Desember 2025, Lapangan Apel Kodim 1618/TTU yang berlokasi di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Kefa Selatan, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU, menjadi pusat konsolidasi dan kesiapsiagaan satuan. Komandan Kodim 1618/TTU, Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., memimpin langsung pelaksanaan Apel Siaga Natal dan Tahun Baru (Nataru) yang diikuti oleh seluruh personel militer dan […]

  • Babinsa Koramil 1625-03/Boawae Amankan Misa Malam Pergantian Tahun 2025 di Gereja St. Fransiskus Xaverius
    NTT

    Babinsa Koramil 1625-03/Boawae Amankan Misa Malam Pergantian Tahun 2025 di Gereja St. Fransiskus Xaverius

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

      Ngada – Pada hari Rabu, 31 Desember 2025, pukul 19.00 Wita, Babinsa Koramil 1625-03/Boawae Pratu Fredi Welu dan Pratu Rivaldo Naru melaksanakan kegiatan pengamanan Perayaan Misa Malam Pergantian Tahun 2025. Kegiatan tersebut bertempat di Gereja St. Fransiskus Xaverius Boawae, Kabupaten Ngada. Misa Malam Pergantian Tahun 2025 dipimpin oleh RD. Aris Teku dengan mengangkat tema […]

expand_less