WAHID Foundation Dukung Program Penghijauan di Kecamatan Woha Kabupaten Bima
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Minggu, 28 Des 2025
- comment 0 komentar

Woha, 28 Desember 2025 – Serda Muhamad Said, Babinsa wilayah Samili, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima memimpin kegiatan penghijauan di Bukit Doro, dusun Katani, Desa Samili. Kegiatan ini melibatkan berbagai elemen masyarakat dan ormas, serta mendapat dukungan dari WAHID Foundation sebagai wujud kepedulian terhadap lingkungan.
Kehadiran berbagai pihak menambah semangat pelaksanaan penghijauan tersebut, mulai dari Kepala Desa Samili, Bhabinkamtibmas setempat, para kepala dusun, ketua RT hingga organisasi masyarakat seperti Persatuan Wanita SERUNI, Sar MAPALA SMA N 2 Woha, Pramuka SMPN 2 Woha, Persatuan Wanita Kabupaten Bima La Rimpui, serta Karang Taruna Desa Samili. Keseluruhan warga sekitar lokasi turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan ini.
Serda Muhamad Said mengatakan, penghijauan merupakan upaya penting dalam menjaga kelestarian lingkungan dan mencegah erosi tanah. “Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan merawat lingkungan agar tercipta kondisi yang nyaman dan asri,” ujarnya.
Koordinasi antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, pemerintahan desa, dan seluruh elemen masyarakat membuktikan soliditas dalam mewujudkan program penghijauan yang berkelanjutan. Selain itu, dukungan dari WAHID Foundation menambah nilai positif kegiatan ini sebagai bentuk kolaborasi antara aparat dan lembaga swadaya masyarakat.
Kegiatan penghijauan di Bukit Doro juga menjadi contoh nyata peran aktif anggota Kodim 1608/Bima dalam mendukung pembangunan wilayah di luar aspek keamanan, yaitu melalui pelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat agar sadar akan pentingnya menjaga alam demi kehidupan yang lebih baik.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar