Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kodim 1614/Dompu Perkuat Pengamanan Operasi Ketupat Rinjani di Kota Dompu

Kodim 1614/Dompu Perkuat Pengamanan Operasi Ketupat Rinjani di Kota Dompu

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Dalam rangka mendukung pengamanan Hari Raya Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, personel TNI dari Kodim 1614/Dompu turut ambil bagian dalam apel pengecekan Operasi Ketupat Rinjani yang digelar pada Sabtu, 27 Desember 2025, Kegiatan berlangsung di Pos Pengamanan Pelayanan Kota Dompu, Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu.

Apel pengecekan tersebut bertujuan memastikan kesiapan personel gabungan dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat selama periode Nataru. Personel Kodim 1614/Dompu hadir sebagai bagian dari unsur utama pengamanan dan menunjukkan komitmen TNI dalam mendukung tugas Polri di wilayah Kabupaten Dompu.

Berdasarkan hasil pemantauan di lapangan, situasi di sekitar Pos Pelayanan Kota Dompu terpantau aman dan kondusif. Kondisi cuaca cerah serta tidak ditemukan kejadian menonjol yang dapat mengganggu keamanan selama pelaksanaan kegiatan.

Adapun personel yang terlibat dalam Pos Pam Pelayanan Kota Dompu terdiri dari unsur TNI Kodim 1614/Dompu sebanyak 2 personel, Polres Dompu 10 personel, Brimob 2 personel, Dinas Perhubungan 2 personel, Senkom 2 personel, Orari 2 personel, serta RAPI 2 personel.

Personel Kodim 1614/Dompu bersama unsur gabungan lainnya melaksanakan tugas pengamanan dan pelayanan masyarakat dengan penuh disiplin serta profesional. Seluruh personel siaga di Pos Pam guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat.

Melalui keterlibatan aktif personel Kodim 1614/Dompu dalam Operasi Ketupat Rinjani, diharapkan sinergitas TNI–Polri dan instansi terkait semakin solid. TNI berkomitmen untuk terus mendukung terciptanya situasi yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah Kabupaten Dompu selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perbaikan Jalan Rabat di Desa Sokoria, Babinsa Koramil 1602-01 Ende Turun Langsung ke Lapangan

    Perbaikan Jalan Rabat di Desa Sokoria, Babinsa Koramil 1602-01 Ende Turun Langsung ke Lapangan

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01 Ende, Sertu Bastian Dala, bersama warga Desa Sokoria, Kecamatan Ndona Timur, melaksanakan kegiatan gotong royong memperbaiki jalan rabat yang rusak akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut beberapa waktu terakhir. Selasa (15/07/2025) Kegiatan yang dimulai pukul 10.28 WITA di perbatasan Desa Sokoria ini berlangsung hingga selesai. Dalam pelaksanaannya, Babinsa tidak […]

  • Letkol Czi Ariya Darma Dukung Pembangunan Masjid Jami’ Babussholah Alor Besar

    Letkol Czi Ariya Darma Dukung Pembangunan Masjid Jami’ Babussholah Alor Besar

    • calendar_month Sabtu, 12 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Alor, 12 Juli 2025 — Komandan Kodim 1622/Alor, Letkol Czi Ariya Darma, S.T., menghadiri kegiatan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Jami’ Babussholah yang berlokasi di Desa Alor Besar, Kecamatan Alor Barat Laut, Kabupaten Alor, Sabtu (12/7/2025). Acara ini dipimpin langsung oleh Bupati Alor, Drs. Iskandar Lakamau, S.H., M.Si., dan dihadiri oleh ± 300 orang dari […]

  • Akses Jalan Terputus, Koramil 03/Kopang Bangun Jembatan Darurat

    Akses Jalan Terputus, Koramil 03/Kopang Bangun Jembatan Darurat

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Lombok Tengah – Tanah longsor dan banjir yang terjadi dalam beberapa hari terakhir mengikis hampir seluruh badan jalan yang menyebabkan akses jalan utama terputus akibat ambruknya jalan penghubung antara Desa Steling (BKU) dengan Desa Aik bual di wilayah Dusun Bare eleh dan Dusun Kumbak dalam, di Desa Aik Bual, Kecamatan Kopang, Lombok Tengah. Kondisi tersebut […]

  • Babinsa Jembrana Turun Tangan, Perkuat Wawasan Kebangsaan Klien Pemasyarakatan Bapas Denpasar

    Babinsa Jembrana Turun Tangan, Perkuat Wawasan Kebangsaan Klien Pemasyarakatan Bapas Denpasar

    • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Jembrana, 24 November 2025 – Babinsa Desa Gumbrih, Serka Komang Alit, mengambil peran aktif dalam upaya pembinaan dan reintegrasi sosial bagi Klien Pemasyarakatan (mantan narapidana bebas bersyarat) di Kecamatan Pekutatan, Jembrana. Kehadiran Babinsa merupakan bagian dari sinergi TNI dengan Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Denpasar dalam mendukung program inovatif “RaDenjalak Permata”. Kegiatan sosialisasi yang bertema […]

  • Perhatian Babinsa Karera Terhadap Kesehatan Warga, Monitoring Posyandu Lansia

    Perhatian Babinsa Karera Terhadap Kesehatan Warga, Monitoring Posyandu Lansia

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 06/Karera Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Aldi Kore melaksanakan kegiatan monitoring pelaksanaan Posyandu Lansia di Desa Ananjaki, Kecamatan Karera, Kabupaten Sumba Timur, Senin (20/10/2025) Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pendampingan Babinsa dalam mendukung program pemerintah di bidang kesehatan, khususnya pelayanan kesehatan bagi para lanjut usia. Dalam kegiatan tersebut, Pratu […]

  • TNI Hadir Bersama Umat, Babinsa Dampingi Peresmian Kapela St. Vinsensius Nonohonis

    TNI Hadir Bersama Umat, Babinsa Dampingi Peresmian Kapela St. Vinsensius Nonohonis

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Mollo Selatan, Kodim 1621/TTS — Dalam rangka mempererat hubungan kebersamaan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Desa Noinbila, Koramil 1621-03/Mollo Utara, Serda Junaedi Kasse menghadiri kegiatan Pendedikasian atau Peresmian Gereja Kapela Santo Vinsensius Nonohonis, yang berlokasi di Desa Noinbila, Kecamatan Mollo Selatan, pada Sabtu (25/10/2025). Acara peresmian berlangsung dengan khidmat dan penuh sukacita, dipimpin langsung oleh Yang Mulia Uskup Agung Kupang, Mgr. […]

expand_less