Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dukung Kesehatan Anak, Babinsa Desa Belo Kawal Kegiatan MBG

Dukung Kesehatan Anak, Babinsa Desa Belo Kawal Kegiatan MBG

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung peningkatan kesehatan dan pemenuhan gizi anak sejak usia dini, Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh melaksanakan pendampingan kegiatan Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi anak-anak balita di Desa Belo, Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Sabtu, (27/12/2025), mulai pukul 09.00 WITA. Babinsa Desa Belo, Serda Sukardin, turut hadir secara langsung untuk memastikan pelaksanaan kegiatan berjalan dengan tertib, aman, serta tepat sasaran.

Adapun menu makanan bergizi yang diberikan kepada para balita berupa makanan ringan (snack) yang terdiri dari susu, kue kacang sebagai sumber protein, serta buah jeruk sebagai sumber vitamin.
Seluruh makanan disalurkan tepat waktu dan diterima dengan baik oleh anak-anak. Selama kegiatan berlangsung, tidak ditemukan hal-hal menonjol.

Pendampingan Babinsa bertujuan untuk memberikan rasa aman, sekaligus mendukung program pemerintah dalam upaya pencegahan stunting dan peningkatan kualitas kesehatan generasi muda.

Secara keseluruhan, kegiatan pendampingan Makan Bergizi Gratis di Desa Belo berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, serta mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil Skongkang Laksanakan Patroli Gabungan Siaga III On Call di Pos PAM Nataru Maluk

    Babinsa Koramil Skongkang Laksanakan Patroli Gabungan Siaga III On Call di Pos PAM Nataru Maluk

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru), anggota Koramil 1628-02/Skongkang melaksanakan patroli gabungan Siaga III On Call di wilayah Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jum’at,( 26/12/2025), mulai pukul 20.00 WITA hingga selesai, bertempat di Pos Pengamanan (Pos PAM) Nataru […]

  • Pelda I Made Hubuh Turun Langsung Kawal Upacara Piodalan Tahun 2025 di Desa Peliatan

    Pelda I Made Hubuh Turun Langsung Kawal Upacara Piodalan Tahun 2025 di Desa Peliatan

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Gianyar – Ubud, Kamis (25/9/2025), suasana khidmat sekaligus ramai tampak di Pura Desa Gede, Desa Adat Peliatan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar. Ratusan umat Hindu memadati pura untuk melaksanakan upacara piodalan tahun 2025, sebuah tradisi keagamaan yang rutin digelar setiap tahun dan menjadi bagian penting dari kehidupan spiritual masyarakat Bali. Untuk mendukung kelancaran jalannya rangkaian upacara, […]

  • Respons Cepat Satgas Yonif 743/PSY Selamatkan Anak dari Infeksi Luka
    NTT

    Respons Cepat Satgas Yonif 743/PSY Selamatkan Anak dari Infeksi Luka

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Puncak Jaya, Papua — Kepedulian terhadap sesama kembali ditunjukkan oleh Satgas Yonif 743/PSY Pos Makosatgas Purleme dalam aksi nyata pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat. Pada Kamis (7/8/2025), tim kesehatan Satgas membantu mengobati seorang anak bernama Ruben yang mengalami infeksi serius pada kakinya. Ruben, warga Kampung Purleme, datang ke pos dengan kondisi luka yang telah memburuk […]

  • Wujud Peran Aktif Dan Kontribusi Di Wilayah, Koramil Nusa Penida Amankan Kegiatan Pujawali Dan Ngeroras

    Wujud Peran Aktif Dan Kontribusi Di Wilayah, Koramil Nusa Penida Amankan Kegiatan Pujawali Dan Ngeroras

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Klungkung,- Wadanramil 1610-04/Nusa Penida Kapten Inf Gede Putra Yadnya menerjunkan personelnya untuk melaksanakan pengawalan dan pengamanan, Minggu ( 24/08/25 ). Pengawalan dan pengamanan tersebut diberikan dalam rangka kegiatan upacara keagamaan yang digelar di Desa Ped, pejukutan dan Desa Batukandik. Dalam konfirmasinya, Kapten Inf Gede Pitrayadnya menyampaikan bahwa hari ini disamping mengerahkan personel mengamankan berlangsungnya pujawali […]

  • Pamwil dan Komsos, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Hadir di Tengah Warga Pesisir

    Pamwil dan Komsos, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Hadir di Tengah Warga Pesisir

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan wilayah serta meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Ngalukoja, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Rabu, 31 Desember 2025, mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai. Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernandes, turun langsung […]

  • Sinergi TNI–Polri Amankan Ibadah Natal GKPB Kasih Karunia di Sambangan

    Sinergi TNI–Polri Amankan Ibadah Natal GKPB Kasih Karunia di Sambangan

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sukasada, 25 Desember 2025 —Koramil 1609-05/Sukasada bersama Polsek Sukasada melaksanakan pengamanan Perayaan Ibadah Natal di Gereja Kristen Protestan Bali (GKPB) Jemaat Kasih Karunia, Banjar Dinas Sambangan, Desa Sambangan, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, Kamis (25/12/2025). Kegiatan pengamanan dimulai pukul 09.00 Wita sebagai bentuk tanggung jawab dan sinergitas TNI–Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat […]

expand_less