Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Labuhan Lalar Dampingi Pembukaan Kejurtin IV Pencak Silat Naga Sakti Tingkat Provinsi NTB

Babinsa Labuhan Lalar Dampingi Pembukaan Kejurtin IV Pencak Silat Naga Sakti Tingkat Provinsi NTB

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 22 Des 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Labuhan Lalar Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Suaedin, mendampingi kegiatan pembukaan Kejuaraan Antar Ranting (Kejurtin) IV Perguruan Pencak Silat Naga Sakti tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Tahun 2025, yang digelar di Dusun Bangsal, Desa Labuhan Lalar, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, Minggu (21/12/2025) malam.

Kegiatan pembukaan kejuaraan tersebut dimulai sekitar pukul 20.30 WITA dan berlangsung dengan aman serta lancar. Kejuaraan ini mengusung semboyan “Satu Perguruan, Satu Tujuan, Solidaritas Tanpa Batas”, sebagai wujud semangat persatuan dan kebersamaan antar ranting Perguruan Pencak Silat Naga Sakti.

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Umum Perguruan Pencak Silat Naga Sakti Misnan, Ketua IPSI NTB Saifurahman, Ketua IPSI Kabupaten Sumbawa Barat Haslan, Kepala Desa Labuhan Lalar Rahmanuddin, Babinsa dan Bhabinkamtibmas setempat, serta para tokoh masyarakat.

Serda Suaedin menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan TNI AD terhadap pembinaan generasi muda melalui kegiatan positif di bidang olahraga, khususnya seni bela diri pencak silat yang merupakan warisan budaya bangsa.

“Melalui kegiatan seperti ini diharapkan dapat membina fisik dan mental generasi muda, menanamkan disiplin, sportivitas, serta mempererat persaudaraan antar sesama pesilat, sekaligus menciptakan situasi wilayah yang aman dan kondusif,” ujarnya.

Kejuaraan ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sarana memperkuat solidaritas, melestarikan budaya bangsa, serta membangun karakter generasi muda yang berprestasi dan berakhlak.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif berkat kerja sama seluruh pihak terkait.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Desa Pejeng Dukung Kelancaran Tradisi Sakral di Pura Puseh Panglan

    Babinsa Desa Pejeng Dukung Kelancaran Tradisi Sakral di Pura Puseh Panglan

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 39
    • 0Komentar

    Gianyar – Tampaksiring, Rabu (16/7/2025) — Dalam rangka menjalin hubungan baik dengan tokoh adat dan memastikan situasi wilayah tetap kondusif, Babinsa Desa Pejeng, Koramil 1616-03/Tampaksiring, Serka I Wayan Riasa, melaksanakan anjangsana dan pemantauan kegiatan adat di Pura Puseh Desa Adat Panglan, Desa Pejeng, Kecamatan Tampaksiring, Kabupaten Gianyar. Kedatangan Babinsa disambut langsung oleh Bendesa Adat Panglan. […]

  • Babinsa Desa Air Suning Hadiri Rapat Koordinasi dan Evaluasi Pelayanan Kesehatan Terintegrasi

    Babinsa Desa Air Suning Hadiri Rapat Koordinasi dan Evaluasi Pelayanan Kesehatan Terintegrasi

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan masyarakat di tingkat desa, Babinsa Desa Air Suning, Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Ruslin, menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi dan Evaluasi Pelayanan Kesehatan Terintegrasi yang berlangsung di Aula Kantor Desa Air Suning, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Selasa (28/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.45 WITA tersebut dihadiri oleh […]

  • Wujud Nyata Pendampingan, Babinsa Pailelang Hadiri Panen Padi di Lahan Warga
    NTT

    Wujud Nyata Pendampingan, Babinsa Pailelang Hadiri Panen Padi di Lahan Warga

    • calendar_month Sabtu, 12 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 41
    • 0Komentar

    NTT-Alor_, 11 Juli 2025 — Dalam rangka mendukung ketahanan pangan di wilayah binaan, Babinsa Desa Pailelang, Kecamatan Abad, Serka Teodoro Alves Correia melaksanakan kegiatan pemantauan dan pendampingan panen padi di lahan sawah milik warga binaan. Kegiatan berlangsung pada Jumat, 11 Juli 2025 pukul 09.00 WITA, bertempat di RT 02/RW 01 Desa Pailelang, di atas lahan […]

  • Kodim 1628/Sumbawa Barat Ikuti Vicon Bersama Pangdam IX/Udayana Bahas Pembangunan KDKMP

    Kodim 1628/Sumbawa Barat Ikuti Vicon Bersama Pangdam IX/Udayana Bahas Pembangunan KDKMP

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Kodim 1628/Sumbawa Barat mengikuti kegiatan video conference (vicon) bersama Pangdam IX/Udayana yang membahas rencana pembangunan KDKMP di wilayah Kodim 1628/Sumbawa Barat. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa, (06/01/2026), pukul 09.30 WITA, bertempat di Kelurahan Telaga Bertong, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan vicon ini dihadiri oleh Dandim 1628/Sumbawa Barat, Kasdim 1628/Sumbawa Barat, […]

  • Kodim 1614/Dompu dan Balai TN Tambora Gelar Patroli Gabungan Cegah Tipihut di Kawasan Grid 249

    Kodim 1614/Dompu dan Balai TN Tambora Gelar Patroli Gabungan Cegah Tipihut di Kawasan Grid 249

    • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Dalam rangka mencegah dan menanggulangi tindak pidana kehutanan (Tipihut), Kodim 1614/Dompu bersama Balai Taman Nasional Tambora melaksanakan kegiatan Smart Patrol di jalur rawan kawasan hutan Taman Nasional Tambora, tepatnya di Grid 249 Dusun Kariasari, Desa Sori Tatanga, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu, Minggu (13 Juli 2025). Kegiatan ini dipimpin oleh Bapak Mirham dari […]

  • Ribuan Jamaah Hadiri Maulid Nabi Muhammad SAW Bersama IKSAS di Desa Luar Kecamatan Alas

    Ribuan Jamaah Hadiri Maulid Nabi Muhammad SAW Bersama IKSAS di Desa Luar Kecamatan Alas

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa – Alas, Jum’at (05/09/2025) – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H/2025 M, Danramil 1607-04/Alas Kapten Inf Triono Budi Waskito yang diwakili oleh Babinsa Desa Luar, Sertu Musa, menghadiri kegiatan keagamaan bersama Ikatan Santri Alumni Sumenep (IKSAS) dan simpatisan Pondok Pesantren Sumurnangka Madura. Kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan PKK, Dusun […]

expand_less