Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Pasir Putih Dampingi Kegiatan Mobile Klinik HIV/AIDS dan IMS di Kecamatan Maluk

Babinsa Pasir Putih Dampingi Kegiatan Mobile Klinik HIV/AIDS dan IMS di Kecamatan Maluk

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang Desa Pasir Putih, Kopda Abdul Halik, melaksanakan pengawasan dan pendampingan kegiatan Mobile Klinik HIV/AIDS dan Infeksi Menular Seksual (IMS) Triwulan IV Tahun 2025, Jumat (19/12/2025) sore.

Kegiatan yang dimulai pukul 14.30 WITA hingga selesai ini berlangsung di Cafe Ray, Desa Pasir Putih, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat. Mobile klinik ini bertujuan untuk memberikan edukasi, penyampaian informasi, serta melakukan skrining penyakit menular seksual bagi pekerja tempat hiburan malam, kafe, dan hotel di wilayah Kecamatan Maluk.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain perwakilan Camat Maluk melalui Kasi Trantib, Danramil 1628-02/Sekongkang yang diwakili Babinsa Pasir Putih, perwakilan Pemerintah Desa Pasir Putih, Kasi Pemerintahan Kecamatan Maluk, Tim Kesehatan SILOAM PT Amman Mineral, perwakilan eksternal PT Amman Mineral, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Pasir Putih, serta para pemilik dan pekerja kafe, yakni Warna Cafe, Sware Cafe, dan Gron Cafe.

Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan, dilanjutkan sambutan dari Kasi Trantib Kecamatan Maluk. Selanjutnya, tim kesehatan dari SILOAM PT Amman Mineral memberikan edukasi mengenai gejala HIV/AIDS serta langkah-langkah pencegahannya. Pada kesempatan tersebut juga diberikan sertifikat penghargaan kepada kafe yang dinilai aktif mendukung setiap kegiatan kesehatan. Kegiatan ditutup dengan edukasi lanjutan dan pemeriksaan darah kepada seluruh pekerja kafe yang hadir.

Secara keseluruhan, kegiatan Mobile Klinik HIV/AIDS dan IMS Triwulan IV ini berlangsung aman, tertib, dan lancar, dengan dukungan penuh dari unsur pemerintah, TNI-Polri, tenaga kesehatan, serta pelaku usaha setempat.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Tihingan Monitoring Kegiatan TP Posyandu Provinsi Bali Di Dusun Pau

    Babinsa Tihingan Monitoring Kegiatan TP Posyandu Provinsi Bali Di Dusun Pau

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Tihingan Koramil 1610-02/Banjarangkan Sertu Putu Agustana melaksanakan pendampingan dan pengamanan kegiatan TP Posyandu Provinsi Bali di Dusun Pau, Desa Tihingan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung pada Selasa ( 09/12/25 ). Kegiatan ini merupakan program yang terus digencarkan TP Posyandu Provinsi Bali dalam rangka membina dan berbagi kepada kader-kader Posyandu. Dalam kesempatan ini, disampaikan sambutan […]

  • HUT TNI ke-80, Dandim 1618/TTU Bagi Sembako untuk Warga Inbate Perbatasan RI-RDTL

    HUT TNI ke-80, Dandim 1618/TTU Bagi Sembako untuk Warga Inbate Perbatasan RI-RDTL

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 57
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., TNI Hadir, Rakyat Tersenyum., Dalam rangka menyambut HUT TNI ke-80, Kodim 1618/TTU kembali menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat perbatasan. Dengan mengusung tema “TNI Prima – TNI Rakyat – Indonesia Maju”., Dandim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., bersama Ketua Persit KCK Cabang XIX Dim 1618., Ny. Sherly Didit P., turun langsung berbagi kasih melalui […]

  • Sentuhan Kasih Prajurit Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad, Bantuan Sosial Warnai Kehangatan di Tapal Batas Negeri

    Sentuhan Kasih Prajurit Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad, Bantuan Sosial Warnai Kehangatan di Tapal Batas Negeri

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Belu, – Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan bakti sosial bagi masyarakat kurang mampu di Bukit Tepel, Desa Fatukety, Kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Dalam kegiatan ini, prajurit Satgas menyalurkan bantuan berupa paket sembako dan kasur kepada warga yang membutuhkan. Selasa (21/10/2025). Meski akses jalan menuju lokasi tidak […]

  • Sinergi Kodam IX/Udayana dan Satgas Patroli Imigrasi Jaga Stabilitas Keamanan Bali

    Sinergi Kodam IX/Udayana dan Satgas Patroli Imigrasi Jaga Stabilitas Keamanan Bali

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Denpasar – Kodam IX/Udayana bersama Pemerintah Provinsi Bali dan seluruh instansi terkait menggelar Apel Kesiapan Satgas Patroli Imigrasi di Lapangan Makodam IX/Udayana, Jl. Udayana No.1, Denpasar, pada Sabtu (30/8/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Gubernur Bali, Dr. I Wayan Koster, dan didampingi Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto. Apel gabungan ini melibatkan berbagai unsur, antara […]

  • Babinsa Banyuasri Hadiri Paruman Agung Desa Adat, Dorong Transparansi

    Babinsa Banyuasri Hadiri Paruman Agung Desa Adat, Dorong Transparansi

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Buleleng — Suasana penuh kebersamaan dan keterbukaan mewarnai pelaksanaan Paruman Agung Desa Adat Banyuasri yang digelar pada Minggu (5/1/2026) pagi di Wantilan Desa Adat Banyuasri, Jalan PB Sudirman. Paruman ini menjadi momentum penting dalam memperkuat transparansi pengelolaan kas Desa Adat sebagai bentuk pertanggungjawaban prajuru kepada krama desa. Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA tersebut dihadiri […]

  • Bati Wanwil Kodim 1602/Ende; Hadir Peringatan Hari Pramuka ke-84, Api Unggun Semangat Pramuka Menyala di Ende

    Bati Wanwil Kodim 1602/Ende; Hadir Peringatan Hari Pramuka ke-84, Api Unggun Semangat Pramuka Menyala di Ende

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Ende — Dalam rangka memperingati Hari Pramuka ke-84 Tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Ende bersama Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Ende menyelenggarakan kegiatan Upacara Renungan Ulang Janji dan Pembakaran Api Unggun yang berlangsung khidmat di Lapangan Upacara Kantor Bupati Ende, Jalan Eltari, Kelurahan Mautapaga, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende, pada Kamis malam (14/08/2025), pukul 19.00 WITA […]

expand_less