Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Peringati Hari Ibu ke-97, Persit KCK Cabang XXXIX Dim 1626/Bangli Bersama PC Bhayangkari Bangli Gelar Olahraga Bersama

Peringati Hari Ibu ke-97, Persit KCK Cabang XXXIX Dim 1626/Bangli Bersama PC Bhayangkari Bangli Gelar Olahraga Bersama

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
  • comment 0 komentar

Bangli – Dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-97 Tahun 2025, Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXXIX Dim 1626/Bangli bersama Pengurus Cabang (PC) Bhayangkari Bangli menggelar kegiatan olahraga bersama, di Lapangan Makodim 1626/Bangli sebagai wujud kebersamaan dan sinergitas antarorganisasi istri TNI-Polri, di Kabupaten Bangli. Jumat (19/12/25)

Kegiatan olahraga bersama ini berlangsung dengan penuh semangat dan kebersamaan, diikuti oleh anggota Persit KCK Cabang XXXIX Dim 1626/Bangli serta anggota PC Bhayangkari Bangli. Selain bertujuan menjaga kebugaran tubuh, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi dan soliditas antaranggota.

Ketua Persit KCK Cabang XXXIX Dim 1626/Bangli dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa peringatan Hari Ibu ke-97 menjadi momentum penting untuk menghargai peran strategis perempuan, khususnya para ibu, dalam mendukung tugas suami serta membina keluarga yang harmonis dan berkualitas.

“Melalui kegiatan olahraga bersama ini, kami berharap semangat kebersamaan, kekompakan, dan solidaritas antara Persit dan Bhayangkari semakin kuat. Selain menjaga kesehatan, kegiatan ini juga menjadi sarana mempererat tali silaturahmi,” ujarnya.

Sementara itu, Ibu Ketua PC Bhayangkari Bangli menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut dan berharap sinergi antara Persit dan Bhayangkari dapat terus terjalin dengan baik, tidak hanya dalam kegiatan peringatan hari besar, tetapi juga dalam berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan lainnya.

Dengan mengusung semangat Hari Ibu ke-97, kegiatan olahraga bersama ini diharapkan mampu menumbuhkan nilai kebersamaan, peran aktif perempuan, serta semangat positif dalam mendukung tugas dan pengabdian TNI-Polri kepada bangsa dan negara.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1612/Manggarai Dukung Penguatan Perlindungan Saksi dan Korban di Manggarai

    Kodim 1612/Manggarai Dukung Penguatan Perlindungan Saksi dan Korban di Manggarai

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    RUTENG, MANGGARAI – Isu urgensi perlindungan hukum menjadi fokus utama di Meeting Room Hotel Revayah, Jalan Trans Flores, pada Rabu, 12 November 2025. Kodim 1612/Manggarai menunjukkan komitmennya dengan menghadiri Sosialisasi Urgensi Perlindungan Saksi dan Korban Dalam Upaya Penanggulangan Tindak Pidana tingkat Kabupaten Manggarai. Mewakili Dandim 1612/Manggarai, Letkol Arh Amos Comenius Silaban, S.H., M.M., hadir Pasi […]

  • Babinsa Tihingan Dampingi Penyerahan Bantuan Kepada Warga Lansia

    Babinsa Tihingan Dampingi Penyerahan Bantuan Kepada Warga Lansia

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Tihingan Koramil 1610-02/Banjarangkan Sertu Putu Agustana bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pendampingan berlangsungnya penyaluran Sembako di Kantor Desa Tihingan, Kamis ( 04/12/25 ). Penyaluran Sembako ini merupakan kolaborasi Pemdes Tihingan bersama Vila Rosita untuk membantu dan meringankan beban warga katagori Lansia dan berkebutuhan khusus ( autis ) dalam pemenuhan kebutuhan pokoknya. Tampak hadir dalam kegiatan […]

  • Dandim 1603/Sikka Pimpin Upacara Korps Raport Purna Tugas Anggota Kodim

    Dandim 1603/Sikka Pimpin Upacara Korps Raport Purna Tugas Anggota Kodim

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Kodim 1603/Sikka menggelar upacara Korps Raport Purna Tugas anggota Kodim 1603/Sikka Kapten Inf Nyoman Minggu Diana, yang bertempat di Lapangan Apel Makodim Jln. Jenderal Sudirman, Kec. Alok Timur, Kab. Sikka. Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Dandim 1603/Sikka Letkol Arm Denny Riesta Permana, S.Sos., M.Han., serta diikuti oleh personel prajurit dan PNS Kodim 1603/Sikka, Senin(05/01/2026). […]

  • Babinsa Koramil Ba’a Laksanakan Monitoring Wilayah dan Komsos Bersama Warga Sanggaoen

    Babinsa Koramil Ba’a Laksanakan Monitoring Wilayah dan Komsos Bersama Warga Sanggaoen

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    ROTE NDAO — Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Koptu Syahrul Ramadhan, melaksanakan kegiatan pemantauan dan monitoring wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat Desa Sanggaoen, Kecamatan Ba’a, Kabupaten Rote Ndao, pada Selasa (30/12/2025) pukul 11.45 WITA. Kegiatan tersebut dilaksanakan di sekitar wilayah Koramil 1627-01/Ba’a sebagai bagian dari […]

  • Babinsa Batukandik Hadiri Musdes Rancangan Perubahan Perdes APB Desa TA. 2026

    Babinsa Batukandik Hadiri Musdes Rancangan Perubahan Perdes APB Desa TA. 2026

    • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Desa Batukandik Kopdar Yamin menghadiri kegiatan Musyawarah Desa ( Musdes ) rancangan perubahan Perdes tentang APB Desa Ta. 2026 pada Sabtu ( 27/12/25 ). Kegiatan Musdes tersebut digelar di Balai Kantor Desa Batukandik, Kecamatan Nusa Penida yang dihadiri oleh Perbekel Desa Batukandik beserta perangkat desa serta berbagai elemen di Desa Batukandik . Adapun […]

  • Sertu Sukarman Bantu Perbaikan Deker Rusak di Desa Wairasa

    Sertu Sukarman Bantu Perbaikan Deker Rusak di Desa Wairasa

    • calendar_month Sabtu, 29 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana, Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Sukarman melaksanakan kegiatan membantu perbaikan deker yang mengalami kerusakan dan menghambat aliran air di Desa Wairasa, Kecamatan Umbu Ratu Nggay Barat, Kabupaten Sumba Tengah, Jumat (28/11/2025). Kerusakan pada deker tersebut menyebabkan aliran air tersendat, sehingga berpotensi menimbulkan genangan serta menghambat aktivitas masyarakat yang menggunakan jalan […]

expand_less