Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Cegah Kenakalan Remaja, Babinsa Desa Kadindi Intensifkan Ronda Malam

Cegah Kenakalan Remaja, Babinsa Desa Kadindi Intensifkan Ronda Malam

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
  • comment 0 komentar

Pekat, NTB – Babinsa Desa Kadindi, Koramil 1614-05/Pekat, Sertu Sukrin, melaksanakan kegiatan ronda malam dan kontrol keamanan bersama warga binaan pada Jumat malam, 19 Desember 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Dusun Pusaka, Desa Kadindi, Kecamatan Pekat.

Kegiatan ronda malam ini dilakukan dengan cara kongkow-kongkow bersama warga, sebagai sarana untuk mempererat hubungan antara Babinsa dan masyarakat. Melalui pendekatan yang humanis, Babinsa dapat berinteraksi langsung serta menyampaikan pesan-pesan pembinaan kepada warga binaan.

Dalam kesempatan tersebut, Sertu Sukrin memberikan himbauan dan edukasi khusus kepada anak-anak remaja agar menjauhi minuman beralkohol serta narkoba. Ia menegaskan bahwa penyalahgunaan miras dan narkoba dapat merugikan diri sendiri, keluarga, maupun orang lain.

Babinsa juga mengajak para remaja untuk mengisi waktu luang dengan kegiatan positif serta berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Menurutnya, generasi muda memiliki peran penting dalam menciptakan situasi wilayah yang aman dan kondusif.

Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ronda malam mendapat respon positif dari warga, khususnya para orang tua yang merasa terbantu dengan adanya pembinaan langsung kepada anak-anak remaja di lingkungannya.

Secara keseluruhan, kegiatan ronda malam di wilayah binaan Koramil 1614-05/Pekat ini berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Diharapkan kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan guna menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di Desa Kadindi.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Desa Senayan Monitoring Pengecatan Pembangunan Koperasi Merah Putih

    Babinsa Desa Senayan Monitoring Pengecatan Pembangunan Koperasi Merah Putih

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka memastikan kelancaran dan kualitas pembangunan fasilitas desa, Babinsa Desa Senayan Koramil setempat, Sertu Chaerudin, melaksanakan kegiatan monitoring pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Senayan, Selasa (13/01/2026). Kegiatan monitoring tersebut difokuskan pada proses pengecatan tiang, kuda-kuda, serta krimona bangunan koperasi. Kehadiran Babinsa bertujuan untuk memastikan pekerjaan berjalan sesuai rencana, tertib, dan […]

  • Ribuan Penerima Manfaat Nikmati Sajian Bergizi Dari SPPG

    Ribuan Penerima Manfaat Nikmati Sajian Bergizi Dari SPPG

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Kelurahan Oebobo Koramil 1604-01/Kupang, Peltu Agus SR melaksanakan pendampingan pelayanan 4 Unit Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang beroperasi di wilayah Kecamatan Oebobo, Kota Kupang. Program ini menyasar ribuan penerima manfaat dari kalangan sekolah dan posyandu dengan tujuan meningkatkan kualitas gizi anak-anak dan masyarakat. Selasa (02/09/2025). SPPG Oebobo 1 yang dikelola mitra […]

  • Babinsa Pratu Valentino Pellondou Donorkan Darah untuk Pasien di RSU Ba’a

    Babinsa Pratu Valentino Pellondou Donorkan Darah untuk Pasien di RSU Ba’a

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 67
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Wujud kepedulian terhadap sesama kembali ditunjukkan oleh Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao. Pada Selasa, 23 September 2025 pukul 17.17 hingga 17.59 Wita, Pratu Valentino Pellondou melaksanakan aksi donor darah di Ruang Laboratorium RSU Ba’a. Donor darah tersebut ditujukan bagi pasien Bapak Salmun Makankari, 63 tahun, asal Desa Daleholu, Kecamatan Rote Selatan. Pasien diketahui […]

  • Danramil 1616-01/Gianyar Hadiri Upacara HUT Ke-80 RI di Bali Safari & Marine Park

    Danramil 1616-01/Gianyar Hadiri Upacara HUT Ke-80 RI di Bali Safari & Marine Park

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Gianyar – Serongga, Minggu (17/8/2025) Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, Danramil 1616-01/Gianyar Lettu Inf Bambang Sutikno menghadiri Upacara Bendera HUT Ke-80 Kemerdekaan RI yang dilaksanakan di Bali Safari & Marine Park, Desa Serongga, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Upacara berlangsung khidmat dengan Inspektur Upacara Riandi Harahap Imron Phainon selaku perwakilan Taman Safari. Dalam […]

  • Satgas Yonif 743/PSY Tanamkan Semangat Kebangsaan di Puncak Jaya Sambut HUT ke-80 RI

    Satgas Yonif 743/PSY Tanamkan Semangat Kebangsaan di Puncak Jaya Sambut HUT ke-80 RI

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Puncak Jaya — Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, semangat merah putih berkibar di Kampung Wuyuneri, Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Papua. Prajurit Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif 743/PSY Pos Wuyuneri bersama warga setempat bergotong royong membagikan dan memasang bendera Merah Putih, Sabtu (16/08/25). Mulai dari rumah ke rumah hingga honai-honai adat, […]

  • Kodim 1601/Sumba Timur Dukung Penguatan Kerukunan Umat Beragama pada HAB ke-80 Kemenag

    Kodim 1601/Sumba Timur Dukung Penguatan Kerukunan Umat Beragama pada HAB ke-80 Kemenag

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dandim 1601/Sumba Timur Letkol Inf Dobby Noviyanto, S.,S.E yang diwakili oleh Pjs. Pasi Intel Kapten Inf Hendrik Karamulla menghadiri upacara peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia tingkat Kabupaten Sumba Timur. Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumba Timur, Jl. L.D. Dapawole Nomor 14B, Waingapu, […]

expand_less