Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Sinergi TNI–Polri dan Dinas Pertanian, Babinsa Medahan Kawal Panen Bawang Merah

Sinergi TNI–Polri dan Dinas Pertanian, Babinsa Medahan Kawal Panen Bawang Merah

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Blahbatuh, Selasa (16/12/2025) Dalam rangka mendukung ketahanan pangan daerah serta menjaga stabilitas stok dan harga komoditas strategis, Babinsa Desa Medahan Koramil 1616-04/Blahbatuh Serda I Nyoman Sukadana bersama Bhabinkamtibmas Desa Medahan Aiptu I Made Sudiarta turut mendukung dan mendampingi kegiatan panen bawang merah yang dilaksanakan bersama Dinas Pertanian Kabupaten Gianyar dan masyarakat petani Subak Parejurit, bertempat di wilayah Subak Parejurit, Desa Medahan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

Kegiatan panen ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas pasokan dan harga bawang merah sebagai salah satu komoditas pangan strategis, sekaligus mendukung program pengendalian inflasi daerah di Kabupaten Gianyar.

Adapun luas lahan bawang merah yang dipanen mencapai 25 are, dengan hasil panen rata-rata sekitar 60 kilogram per are. Dengan demikian, total produksi bawang merah dari lahan tersebut mencapai sekitar 1,5 ton. Hasil panen ini diharapkan mampu memberikan kontribusi positif terhadap ketersediaan bawang merah di pasaran serta meningkatkan kesejahteraan para petani setempat.

Turut hadir dalam kegiatan panen tersebut antara lain perwakilan Dinas Pertanian Provinsi Bali, Kabid Pertanian Kabupaten Gianyar Ir. Anak Agung Putri Ari, jajaran Dinas Pertanian Kabupaten Gianyar yang meliputi Kabid TPH, Kabid SDM, serta Kepala UPT Penyuluhan, Kepala Desa Medahan, Koordinator BPP dan PPL Kecamatan Blahbatuh, Pekaseh Subak Parejurit, serta para petani Subak Parejurit.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Desa Medahan melaksanakan komunikasi dan koordinasi dengan instansi terkait serta para petani guna mendukung kelancaran kegiatan panen dan memastikan situasi tetap aman dan kondusif. Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas di tengah para petani merupakan wujud nyata sinergi TNI–Polri dengan pemerintah daerah dan masyarakat dalam mendukung sektor pertanian sebagai tulang punggung ketahanan pangan.

Melalui pendampingan kegiatan panen ini, Babinsa Desa Medahan menegaskan komitmennya untuk terus mendukung program ketahanan pangan dan kesejahteraan petani di wilayah binaan, sekaligus berperan aktif dalam menjaga stabilitas ekonomi dan inflasi daerah.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemerintah Gelar Program Makan Bergizi Gratis di Rote Ndao, Sasar 3.065 Peserta

    Pemerintah Gelar Program Makan Bergizi Gratis di Rote Ndao, Sasar 3.065 Peserta

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari ini, Selasa 23 September 2025 pukul 07.00 Wita, bertempat di Kompleks Perkantoran Ti’i Langga Permai, Jln. Lekunik, Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, telah dilaksanakan program Makan Bergizi Gratis (MBG) oleh Satuan Pelayanan Makanan Bergizi Gratis. Kegiatan ini berlangsung secara serentak dengan sistem bertahap di 16 titik sekolah dan […]

  • Dampingi Program MBG, Babinsa Sekaligus Beri Pendidikan Karakter Lewat Olahraga

    Dampingi Program MBG, Babinsa Sekaligus Beri Pendidikan Karakter Lewat Olahraga

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-01/Baa, Sertu Ishak Manafe, terus menunjukkan perannya dalam membangun kedekatan dengan warga binaan, khususnya generasi muda di wilayah Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Pada Kamis (11/9/2025) pagi, ia hadir di SMP Negeri 4 Suelain dalam rangkaian kegiatan pengawalan program Makanan Bergizi Gratis (MBG) sekaligus memberikan pendampingan pada kegiatan olahraga siswa. […]

  • Jelang Musim Hujan, Babinsa Koramil 1618-02/Miobar dan Warga Tuabatan Kompak Lakukan Pembersihan Lingkungan

    Jelang Musim Hujan, Babinsa Koramil 1618-02/Miobar dan Warga Tuabatan Kompak Lakukan Pembersihan Lingkungan

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Minggu 16 November 2025, Menjelang datangnya musim hujan Babinsa Koramil 1618-02/Miobar, Sertu Fernandus Takakib, bersama Masyarakat Desa Tuabatan, Kecamatan Miomaffo Tengah, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan lingkungan. Kegiatan ini difokuskan pada pembersihan lingkungan Desa, serta area-area yang rawan terjadi genangan. Hal tersebut dilakukan sebagai langkah antisipasi untuk mencegah banjir […]

  • Walikota Bima Bersama Kodim 1608/Bima Percepat Pembangunan Koperasi Merah Putih.
    NTB

    Walikota Bima Bersama Kodim 1608/Bima Percepat Pembangunan Koperasi Merah Putih.

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Kota Bima, 29 Desember 2025 – Peletakan batu pertama pembangunan Gerai Koperasi Merah Putih (KMP) resmi dilaksanakan di lokasi GASU (Eks Bumi Perkemahan) Jalan Lintas Bima-Sape, Kelurahan Kodo, Kecamatan Rasanae Timur. Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Walikota Bima H.A. Rahman H. Abidin, SE dan dihadiri jajaran Forkopimcam, personel Kodim 1608/Bima, serta masyarakat setempat. Acara […]

  • Babinsa Koramil Dompu Ajak Warga Dusun Wawo Timur Tingkatkan Keamanan dan Hindari Penjualan Miras
    NTB

    Babinsa Koramil Dompu Ajak Warga Dusun Wawo Timur Tingkatkan Keamanan dan Hindari Penjualan Miras

    • calendar_month Rabu, 19 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Dompu, NTB– Babinsa Desa Nowa, Sertu Sudirman, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga binaan di Dusun Wawo Timur, Rabu (19/11/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari program teritorial Koramil 1614-01/Dompu untuk meningkatkan kedekatan TNI dengan masyarakat sekaligus menekan potensi gangguan keamanan. Dalam pertemuan tersebut, Babinsa menyampaikan himbauan kepada para pemilik kios agar tidak menjual minuman […]

  • Perkuat Keharmonisan, Danramil Ubud Hadiri Upacara Piodalan di Kantor Camat Ubud

    Perkuat Keharmonisan, Danramil Ubud Hadiri Upacara Piodalan di Kantor Camat Ubud

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Gianyar – Ubud, Sabtu (6/9/2025) Suasana khidmat dan penuh makna mewarnai pelaksanaan persembahyangan bersama dalam rangka upacara Piodalan di Pura Padmasana Kantor Camat Ubud, Lingkungan Ubud, Kelurahan Ubud, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar. Kegiatan religius yang dilaksanakan secara rutin setiap tahun ini turut dihadiri jajaran Forkopimcam Ubud, termasuk Danramil 1616-02/Ubud Kapten Inf I Gede Astawa. Kehadiran […]

expand_less