Babinsa Talonang Baru Hadiri Pembentukan Desa Siaga TBC
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Rabu, 17 Des 2025
- comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam upaya mendukung program kesehatan masyarakat, Babinsa Desa Talonang Baru Koramil 1628-04/Sekongkang, Serda Aden Syahbudin, menghadiri kegiatan Pembentukan Desa Siaga Tuberkulosis (TBC) yang berlangsung di Kantor Desa Talonang Baru, Kecamatan Sekongkang, Selasa (16/12/2025).
Kegiatan yang dimulai pukul 10.20 WITA tersebut bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat serta memperkuat peran desa dalam pencegahan dan penanggulangan penyakit Tuberkulosis (TBC). Kehadiran Babinsa merupakan bentuk dukungan TNI AD dalam membantu pemerintah daerah mewujudkan masyarakat yang sehat dan peduli terhadap lingkungan.
Acara ini dihadiri oleh berbagai unsur terkait, antara lain Kepala Puskesmas Tongo, Kepala Desa Talonang Baru, Ketua BPD, Babinsa Talonang Baru, anggota AGR, kader Posyandu, para Kepala Dusun, Ketua RT/RW, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat.
Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan, dilanjutkan sambutan Kepala Desa Talonang Baru dan Kepala Puskesmas Tongo. Selanjutnya dilaksanakan pembentukan Desa Siaga TBC, penyuluhan tentang Tuberkulosis (TBC), dan ditutup dengan penutup.
Melalui kegiatan ini diharapkan masyarakat semakin memahami bahaya penyakit TBC serta mampu berperan aktif dalam upaya pencegahan dan penanggulangannya di lingkungan masing-masing.
Kegiatan berakhir pada pukul 12.10 WITA dan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan lancar.
(Pendim 1628/KSB)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar