Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Koramil Wolowaru Dampingi Tanam Perdana Padi Gogo Bumdes di Desa Niramesi

Babinsa Koramil Wolowaru Dampingi Tanam Perdana Padi Gogo Bumdes di Desa Niramesi

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
  • comment 0 komentar

Ende – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru melaksanakan pendampingan kegiatan Tanam Perdana Padi Gogo Bumdes di Desa Niramesi, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende, pada Senin (15/12/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WITA tersebut merupakan bagian dari upaya mendukung program ketahanan pangan desa serta wujud peran aktif TNI AD melalui satuan kewilayahan dalam membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di sektor pertanian.

Tanam perdana diawali dengan keberangkatan Kepala Desa Niramesi, Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL), serta Babinsa menuju lokasi penanaman. Selanjutnya dilaksanakan ceremonial adat sebagai bentuk penghormatan terhadap kearifan lokal masyarakat Desa Niramesi.

Bibit padi gogo kemudian diserahkan oleh PPL Wolowaru kepada Kepala Desa Niramesi, yang selanjutnya diserahkan kepada para petani. Penyerahan bibit dilakukan secara simbolis oleh Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru bersama Kepala Desa dan PPL kepada perwakilan petani untuk ditanam.

Penanaman padi gogo dilakukan secara simbolis oleh Kepala Desa, PPL, dan Babinsa, kemudian dilanjutkan oleh para petani. Kegiatan berlangsung dengan penuh kebersamaan dan antusiasme masyarakat, serta ditutup dengan ramah tamah adat.

Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Serma Jeany Fransiskus Kono menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial, khususnya dalam pendampingan pertanian dan komunikasi sosial di wilayah binaan.

“Pendampingan ini merupakan wujud nyata peran Babinsa dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat serta mendukung program ketahanan pangan desa. Harapannya, program ini dapat meningkatkan hasil pertanian dan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Kegiatan Tanam Perdana Padi Gogo Bumdes tersebut turut dihadiri oleh Kepala Desa Niramesi Elyas Paulus Wangge, PPL Wolowaru Muhasim Pawe, tokoh adat, serta para petani Desa Niramesi.

(Pendim 1602/Ende)

 

 

 

 

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Babinsa dan Bhabinkamtibmas Dukung Perencanaan Pembangunan Desa

    Sinergi Babinsa dan Bhabinkamtibmas Dukung Perencanaan Pembangunan Desa

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Gianyar – Payangan, Rabu (24/9/2025) Babinsa Desa Melinggih Kelod Koramil 1616-07/Payangan Sertu I Nyoman Yudiarta bersama Bhabinkamtibmas Aiptu A.A Gede Dwipayana menghadiri undangan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP) Tahun Anggaran 2026, yang diselenggarakan di Alamelu Adventure, Desa Melinggih Kelod, Kecamatan Payangan. Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas merupakan wujud dukungan serta sinergitas […]

  • Patroli Malam Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh Wujudkan Keamanan dan Ketertiban Wilayah
    NTB

    Patroli Malam Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh Wujudkan Keamanan dan Ketertiban Wilayah

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB, udayanaupdata.com ; — Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan mengamankan masyarakat di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh, Koptu Agus Dermawan, melaksanakan kegiatan patroli malam di seputaran wilayah Kecamatan Jereweh, Sabtu (1/11/2025) pukul 21.00 WITA. Kegiatan patroli ini bertujuan untuk memastikan kondisi lingkungan tetap aman dan kondusif, mengingatkan sekaligus warga agar selalu menjaga […]

  • Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Lewat Komsos di Desa Neotonda

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Lewat Komsos di Desa Neotonda

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Neotonda, Dalam upaya meningkatkan sinergitas antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus Pengamanan Wilayah (Pamwil) di wilayah binaannya, tepatnya di Dusun 2, Desa Neotonda, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende. Kegiatan yang berlangsung pada hari Minggu, 14 September 2025, mulai pukul 08.37 WITA hingga selesai ini dipimpin oleh Sertu Denis Fernandes […]

  • Dandim 1625/Ngada Letkol Czi Deni Wahyu Setiyawan SH Beserta Anggota Hadiri Upacara Detik-Detik Proklamasi ke-80 di Lapangan Kartini Bajawa

    Dandim 1625/Ngada Letkol Czi Deni Wahyu Setiyawan SH Beserta Anggota Hadiri Upacara Detik-Detik Proklamasi ke-80 di Lapangan Kartini Bajawa

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Bajawa, 17 Agustus 2025 – Komandan Kodim 1625/Ngada, Letkol Czi Deni Wahyu Setiyawan, S.H., bersama jajaran anggota Kodim, menghadiri Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 yang berlangsung khidmat di Lapangan Kartini, Bajawa, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur, pada Minggu (17/8/2025). Upacara dimulai tepat pukul 08.00 WITA dengan bunyi sirene yang menandai detik-detik bersejarah […]

  • Kodim Klungkung Ikut Serta Sidak Gabungan Di Rutan Kelas ll B Klungkung

    Kodim Klungkung Ikut Serta Sidak Gabungan Di Rutan Kelas ll B Klungkung

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

      Klungkung, – Kodim 1610/Klungkung terus menunjukkan sinergi dan komitmenya dalam penegakan hukum di wilayah tugasnya. Kali ini komitmen tersebut terlihat saat terlihat saat Pasi Terdim 1610/Klungkung Kapten Inf Dewa Ngakan Artasegana bersama anggota ikut serta dalam sidak/penggeledahan gabungan dan tes urine serta pemusnahan barang sitaan terhadap warga binaan Rutan Kelas ll B Klungkung, Jumat […]

  • Tingkatkan Kedisiplinan, Kodim 1602/Ende Laksanakan Apel Pagi Rutin

    Tingkatkan Kedisiplinan, Kodim 1602/Ende Laksanakan Apel Pagi Rutin

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Ende, 10 September 2025 – Di bawah cuaca cerah yang menyelimuti Kota Ende, Komando Distrik Militer (Kodim) 1602/Ende kembali melaksanakan apel pagi rutin yang menjadi bagian dari pembinaan disiplin dan tanggung jawab prajurit. Apel berlangsung di halaman Makodim 1602/Ende, Jalan Kartini, Kelurahan Kotaraja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, pada Senin pagi (10/09/2025). Apel pagi kali […]

expand_less