Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Resmikan Aula SD GMIT Soe II, Literasi dan Natal Berpadu Penuh Makna

Resmikan Aula SD GMIT Soe II, Literasi dan Natal Berpadu Penuh Makna

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
  • comment 0 komentar

Soe, Kab. TTS – Semangat Natal, pendidikan, dan budaya literasi berpadu dalam Peresmian Gedung Aula Syukuran Natal, Festival Literasi serta Launching Buku Antologi Karya Guru dan Siswa SD GMIT Soe II Kabupaten Timor Tengah Selatan, yang digelar pada Sabtu, 13 Desember 2025, bertempat di SD GMIT Soe II, mulai pukul 09.00 WITA.

Kegiatan yang mengusung tema “Pelangi di Balik Seragam Merah Putih” ini berlangsung meriah dan penuh makna, dengan dihadiri sekitar 200 orang dari berbagai unsur masyarakat, tokoh agama, dan pemangku kepentingan.

Tokoh dan Undangan yang Hadir
Acara tersebut turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain: Brigjen TNI (Purn) Simon Petrus Kamlasi, Ketua Komisi IV DPRD TTS, Eligius Usfunan, SH, Pasi Ter Kodim 1621/TTS, Kapten Inf Simon Halek, Pendeta Sinode GMIT Soe, Ketlyn Biaf Radja, M.Th, Pendeta Samuel B. Pandie, S.Th, Unsur Forkopimda Kabupaten TTS, Para Ketua Sinode Klasis Soe
,Orang tua murid SD GMIT Soe II.

Rangkaian Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh MC, dilanjutkan dengan launching buku antologi hasil karya guru dan siswa, penyerahan gedung aula dari Brigjen TNI (Purn) Simon Petrus Kamlasi kepada Majelis Sinode GMIT, penandatanganan prasasti, pengguntingan pita, serta penyerahan kunci gedung aula.

Selanjutnya dilaksanakan ibadah syukur Natal, suara gembala dari Majelis Sinode GMIT, sambutan kepala sekolah, kunjungan ke pameran karya siswa, hingga ramah tamah.
Peresmian Gedung Aula Pada pukul 11.17 WITA, Gedung Aula SD GMIT Soe II resmi diresmikan oleh Brigjen TNI (Purn) Simon Petrus Kamlasi, yang kemudian dilanjutkan dengan ibadah syukur Natal pada pukul 11.23 WITA, dipimpin langsung oleh Pendeta Ketlyn Biaf Radja, M.Th.
Pesan Literasi dalam Sambutan.
Dalam sambutannya, Brigjen TNI (Purn) Simon Petrus Kamlasi menyampaikan bahwa peluncuran tiga buku antologi karya siswa merupakan bagian dari upaya nyata meningkatkan budaya literasi di lingkungan sekolah.

Ia menegaskan bahwa setiap buku adalah cerminan kreativitas, imajinasi, dan kedalaman berpikir siswa yang telah melalui proses pembimbingan, seleksi, dan penyuntingan secara serius oleh para guru. Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang apresiasi, tetapi juga langkah konkret mendukung gerakan literasi nasional sejak usia dini.
“Dengan diluncurkannya buku-buku antologi ini, kami berharap para siswa semakin mencintai dunia literasi dan terus mengekspresikan gagasan serta perasaan mereka melalui tulisan,” ungkapnya.
Apresiasi Kepala Sekolah
Kepala Sekolah SD GMIT Soe II, Yusak Neolaka, S.Pd, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh undangan dan pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan tersebut, serta berharap gedung aula dan festival literasi ini menjadi sarana pembinaan iman, karakter, dan prestasi siswa ke depan.
Penutup
Kegiatan Peresmian Gedung Aula Syukuran Natal, Festival Literasi dan Launching Buku Antologi ini berakhir pada pukul 13.06 WITA, berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.(Pen1621)

 

 

 

 

 

 

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Progres 74 Persen, Satgas TMMD ke-126 Lanjutkan Pengecoran Sayap Bendungan Panondiwal

    Progres 74 Persen, Satgas TMMD ke-126 Lanjutkan Pengecoran Sayap Bendungan Panondiwal

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ngada, 26 Oktober 2025 – Memasuki hari ke-18 pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Tahun Anggaran 2025, Kodim 1625/Ngada terus menggenjot penyelesaian pekerjaan rehabilitasi Bendungan Panondiwal yang berlokasi di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada. Kegiatan yang dilaksanakan pada Minggu, 26 Oktober 2025, berfokus pada pengecoran sayap bendungan sebagai bagian dari tahap […]

  • Pasiterdim 1604/Kupang Hadiri Rapat Strategis KDKMP NTT

    Pasiterdim 1604/Kupang Hadiri Rapat Strategis KDKMP NTT

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG,- Dalam rangka mendukung Program Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih, Pasiterdim 1604/Kupang Mayor Inf Sudirman menghadiri Rapat Monitoring dan Pendataan Lahan Pembangunan Fisik Gerai dan Pergudangan KDKMP di Wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Rapat tersebut digelar di Ruang Rapat Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi NTT dan menjadi bagian dari upaya percepatan kesiapan lahan pembangunan KDKMP. […]

  • Babinsa Koramil 03/Katikutana Bantu Warga Panen Padi

    Babinsa Koramil 03/Katikutana Bantu Warga Panen Padi

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu I Ketut Pastika, melaksanakan pendampingan kepada petani dengan membantu panen padi di Desa Umbu Pabal, Kecamatan Umbu Ratu Nggay Barat, Kabupaten Sumba Tengah, Selasa (23/12/2025). Kegiatan tersebut merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam mendukung program ketahanan pangan di wilayah binaan. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani […]

  • Babinsa Koramil Pekat Himbau Petani Waspada Bekerja Saat Musim Hujan

    Babinsa Koramil Pekat Himbau Petani Waspada Bekerja Saat Musim Hujan

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Pekat, NTB – Babinsa Koramil 1614-05/Pekat Kodim 1614/Dompu, Desa Tambora, Serda Maman, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) di Dusun Garuda, Jumat (26/12/2025) pukul 09.45 WITA. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari pembinaan teritorial di wilayah binaan. Komsos dilakukan dengan menyambangi para petani yang sedang beraktivitas di lahan pertanian. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa berdialog langsung untuk mengetahui […]

  • Sinergi Babinsa dan Puskesmas Buleleng I, Lindungi Warga Liligundi dari Ancaman DBD

    Sinergi Babinsa dan Puskesmas Buleleng I, Lindungi Warga Liligundi dari Ancaman DBD

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Buleleng, 25 Oktober 2025 — Dalam upaya mencegah penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), Babinsa Kelurahan Liligundi Pelda I Gede Budi Laksana bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Liligundi dan tiga orang anggota Linmas melakukan pendampingan kegiatan penyemprotan nyamuk (fogging) di Perum Griya Liligundi, Sabtu (25/10) pagi. Kegiatan fogging yang dilaksanakan oleh Puskesmas Buleleng I diawali dengan apel […]

  • Babinsa Biut Ajak Warga Sapaen Siapkan Lahan Pertanian Hadapi Musim Hujan
    NTT

    Babinsa Biut Ajak Warga Sapaen Siapkan Lahan Pertanian Hadapi Musim Hujan

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 33
    • 0Komentar

    NTT-KEFAMENANU Selasa, 11 November 2025 – Dalam mendukung ketahanan pangan serta meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya persiapan menghadapi musim hujan, Sertu Efrem Diakon Fit, Babinsa Koramil 1618-05/Biut, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama warga Desa Sapaen, Kecamatan Biboki Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan komsos ini bertujuan untuk saling mengisi antara TNI dan masyarakat desa, […]

expand_less