Babinsa Koramil 1602-01/Ende Awasi Pembangunan Koperasi Merah Putih di Desa Raterua
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
- comment 0 komentar

Ende, – Pembangunan Koperasi Desa Koperasi Merah Putih (KDKMP) di Dusun Pu’umbara, Desa Raterua, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, terus menunjukkan perkembangan positif. Proyek ini mendapat pengawasan langsung dari Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Pelda Mursalim Mandar, untuk memastikan pekerjaan berjalan aman dan sesuai rencana.
Kegiatan pembangunan berlangsung pada Sabtu, 13 Desember 2025, mulai pukul 07.30 hingga 17.00 WITA. Dalam pelaksanaan, hadir pula pengawas lapangan dari tim teknis, kepala tukang, dan delapan pekerja.
Rangkaian pekerjaan meliputi:
Pekerjaan lanjutan slof pondasi atas dan slof kolom tiang.
Penimbunan tanah urugan untuk peninggian lantai, termasuk pemadatan pondasi.
Progres dan Kondisi Lapangan
Pelda Mursalim Mandar menjelaskan, “Hingga saat ini, progres pembangunan Koperasi Merah Putih mencapai 18,5 persen. Kegiatan berjalan dengan aman, lancar, dan sesuai jadwal.”
Koperasi Desa Merah Putih diharapkan menjadi motor penggerak perekonomian lokal. Selain menyediakan sarana usaha bagi warga, koperasi ini juga mendorong kemandirian ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.
Keterlibatan Babinsa dalam pengawasan pembangunan ini sejalan dengan peran TNI dalam mendukung pembangunan di wilayah binaannya. Kehadiran Babinsa bertujuan memastikan kualitas pekerjaan, keamanan lokasi, dan kelancaran proyek hingga selesai.
Dengan progres yang stabil dan pengawasan ketat, diharapkan Koperasi Desa Merah Putih dapat segera beroperasi, memberikan manfaat ekonomi nyata bagi masyarakat Desa Raterua dan sekitarnya.
(Pendim 1602/Ende)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar