Babinsa Koramil 1630-01/Komodo Hadiri Peresmian Gedung Sekber Asosiasi Pariwisata di Desa Gorontalo
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
- comment 0 komentar

Labuan Bajo, — Babinsa Koramil 1630-01/Komodo, Sertu Jaharuddin, turut menghadiri dan mengikuti kegiatan Peresmian Gedung Sekretariat Bersama (Sekber) Asosiasi Pariwisata yang dirangkaikan dengan acara adat “We’e Mbaru”, bertempat di Desa Gorontalo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Jumat (12/12/2025).
Kegiatan peresmian tersebut menjadi momentum penting bagi penguatan sinergi antara masyarakat, pelaku pariwisata, dan pemerintah dalam mendorong kemajuan sektor pariwisata berbasis budaya dan kearifan lokal. Prosesi adat We’e Mbaru yang dilaksanakan secara khidmat mencerminkan rasa syukur sekaligus doa bersama agar Gedung Sekber dapat membawa manfaat, persatuan, dan kemajuan bagi seluruh anggota asosiasi serta masyarakat sekitar.
Dalam kesempatan tersebut, Sertu Jaharuddin menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa merupakan wujud komitmen TNI AD melalui peran pembinaan teritorial untuk selalu hadir di tengah masyarakat, mendukung setiap kegiatan positif yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan dan kemajuan wilayah. “Pariwisata yang maju dan berakar pada budaya lokal akan menjadi kekuatan besar bagi pembangunan daerah, khususnya di wilayah Komodo yang memiliki potensi luar biasa,” ujarnya.
Peresmian Gedung Sekber Asosiasi Pariwisata ini diharapkan menjadi pusat koordinasi dan komunikasi para pelaku pariwisata, sekaligus wadah untuk memperkuat kolaborasi dalam pengembangan destinasi yang berkelanjutan, berdaya saing, dan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai adat istiadat setempat.
Melalui kegiatan ini, Kodim 1630/Manggarai Barat terus menegaskan perannya sebagai mitra masyarakat dalam menjaga stabilitas wilayah, mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat, serta mendukung program pembangunan daerah menuju Manggarai Barat yang maju, aman, dan sejahtera.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar