Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Gelar Komsos, Pamwil, dan Karya Bakti di Desa Butanalagu

Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Gelar Komsos, Pamwil, dan Karya Bakti di Desa Butanalagu

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
  • comment 0 komentar

Ende, – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Kopda Fransiskus Dejesus, bersama aparat terkait melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan karya bakti pembangunan rumah masyarakat di Desa Butanalagu, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende, Selasa (9/12) pukul 09.00 Wita hingga selesai.

Kegiatan ini bertujuan memantau keamanan wilayah, mempererat hubungan TNI dengan masyarakat, serta membantu meringankan kebutuhan warga melalui karya bakti. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk menampung keluhan masyarakat dan koordinasi dengan pemerintah desa setempat.

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama Kapolsek Lio Timur, Iptu Deddy, dan Camat Lio Timur, Antonius Kira Gare, berinteraksi langsung dengan masyarakat. Kehadiran Babinsa di tengah warga diharapkan dapat memberikan rasa aman, nyaman, serta meningkatkan simpati masyarakat terhadap TNI.

“Kami hadir untuk memastikan keamanan wilayah tetap terjaga, sekaligus membantu masyarakat yang membutuhkan melalui karya bakti. Hal ini juga memperkuat kemanunggalan TNI-Rakyat,” ujar Kopda Fransiskus Dejesus.

Kegiatan karya bakti difokuskan pada pembangunan rumah masyarakat yang membutuhkan, sementara Komsos dan Pamwil berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Antusiasme masyarakat terlihat tinggi, menandakan dukungan penuh terhadap peran aktif Babinsa di wilayah binaan.

Komsos, Pamwil, dan karya bakti merupakan bagian dari tugas pokok Satkowil sebagai garda terdepan TNI AD, yang tidak hanya menjaga keamanan tetapi juga memperkuat hubungan dan kepedulian TNI terhadap masyarakat.

(Pendim 1602/Ende)

 

 

 

 

 

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil Taliwang Hadiri Turnamen Sepak Bola Usia Dini

    Babinsa Koramil Taliwang Hadiri Turnamen Sepak Bola Usia Dini

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Manemeng Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Muliadi, menghadiri kegiatan pembukaan sepak bola usia dini yang diselenggarakan oleh Pengurus Sekolah Sepak Bola (SSB) “Marewa” Desa Manemeng. Kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan Sepak Bola Marewa, Desa Manemeng, Kecamatan Brang Ene, Kabupaten Sumbawa Barat, Senin (22/12/2025) pukul 11.00 WITA. Kegiatan pembukaan ini secara resmi […]

  • Babinsa Koramil Larantuka Bersinergi dalam Operasi Pencarian Nelayan di Kawalelo

    Babinsa Koramil Larantuka Bersinergi dalam Operasi Pencarian Nelayan di Kawalelo

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Flores Timur – Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Koptu Julio da Cruz turut aktif melaksanakan kegiatan monitoring wilayah binaan serta membantu proses pencarian seorang nelayan yang dilaporkan hilang di perairan laut Desa Kawalelo, Kecamatan Demon Pagong, Kabupaten Flores Timur. Kejadian tersebut terjadi pada Rabu, 07 Januari 2026, sekitar pukul 05.30 Wita, saat korban dilaporkan hilang ketika sedang […]

  • Penutupan Meriah Turnamen Futsal Piala Bupati Sumba Timur 2025, Kodim 1601 Turut Hadir

    Penutupan Meriah Turnamen Futsal Piala Bupati Sumba Timur 2025, Kodim 1601 Turut Hadir

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dandim 1601/Sumba Letkol Inf Dobby Noviyanto S.,S.E yang diwakili Pjs Pasi Pers Kodim 1601/Sumba Timur Lettu Inf Nicolas Klau Seran manghadiri Penutupan Turnamen Futsal Piala Bupati Sumba Timur Tahun 2025 berlangsung meriah di Lapangan Futsal Zan-Ziro, Kelurahan Prailiu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur, Rabu malam (12/11/2025). Dalam kesempatan tersebut Pjs Pasi […]

  • Sinergi Babinsa dengan Masyarakat, Jaga Kondusifitas Desa Ndorurea 1
    NTT

    Sinergi Babinsa dengan Masyarakat, Jaga Kondusifitas Desa Ndorurea 1

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kopda Faisal Idrus, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di wilayah binaan Desa Ndorurea 1, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung pada hari Minggu, mulai pukul 09.30 WITA hingga selesai. Kopda Faisal Idrus memantau langsung situasi keamanan serta melakukan komunikasi sosial bersama ibu-ibu yang sedang mengupas buah pinang […]

  • Masyarakat Naekasa Dalam Waktu Dekat Akan Menikmati Air Bersih Dalam Program TMMD 125 Kodim Belu

    Masyarakat Naekasa Dalam Waktu Dekat Akan Menikmati Air Bersih Dalam Program TMMD 125 Kodim Belu

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 33
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Permasalahan kekeringan menjadi permasalahan tahunan yang datang setiap tahun saat musim kemarau tiba. Seperti halnya yang di alami masyarakat di Dusun Baukafena Desa Naekasa yang sangat merindukan adanya air bersih bagi kebutuhan sehari-hari mereka. Namun permasalahannya tersebut akan segera teratasi dengan adanya TMMD 125 Kodim 1605/Belu yang masuk ke wilayah itu, pengeboran sumur […]

  • Persit KCK Cab XX dan PKK Berbagi Kasih di Hari Kemerdekaan RI

    Persit KCK Cab XX dan PKK Berbagi Kasih di Hari Kemerdekaan RI

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    SoE, 14 Agustus 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Ibu Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang XX Dim 1621/TTS, Ny. Sari Gunawan, bersama Ibu Bupati dan Forkopimda Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) melaksanakan kegiatan anjangsana dengan membagikan sembako kepada anak-anak panti asuhan dan masyarakat sekitar. Kegiatan yang berlangsung […]

expand_less