Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dojang Kodim 1621/TTS Panen Medali di 1st Stekan Taekwondo Championship

Dojang Kodim 1621/TTS Panen Medali di 1st Stekan Taekwondo Championship

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 8 Des 2025
  • comment 0 komentar

Soe – Taekwondo Dojang Kodim 1621/TTS kembali menorehkan prestasi membanggakan pada ajang Kejuaraan Taekwondo 1st Stekan Championship yang digelar di GOR Nekmese, Kota Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan, sabtu dan Minggu 6 s/d 7 Desember 2025.

Pada kejuaraan bergengsi tersebut, Dojang Kodim 1621/TTS menurunkan 37 atlet yang bertanding di beberapa kategori, yakni Prakadet A, Prakadet B, Kadet, dan Junior. Dengan semangat juang tinggi dan latihan yang konsisten, para atlet berhasil memborong 37 medali, dengan rincian 1 medali emas, 20 medali perak, dan 16 medali perunggu.

Prestasi ini menjadi bukti bahwa pembinaan olahraga bela diri di lingkungan Kodim 1621/TTS berjalan dengan baik dan terarah. Yang lebih membanggakan, sejumlah atlet yang tampil cemerlang merupakan putra-putri anggota Kodim 1621/TTS yang mampu bersaing dan memberikan hasil terbaik.

Di antaranya adalah Fiorensa A. Tafuli (17 tahun), atlet putri yang merupakan anak dari Peltu Marsel G.O. Tafuli, berhasil meraih medali perak di kelas yang diikutinya. Selain itu, Farrel Kamlasi (8 tahun), putra dari Serda Andi Kamlasi, sukses mempersembahkan medali perunggu untuk Dojang Kodim 1621/TTS.

Keberhasilan para atlet muda ini tidak hanya menjadi kebanggaan keluarga, tetapi juga menjadi motivasi bagi atlet lainnya untuk terus berlatih dan berprestasi di masa mendatang.

Serda Andi Kamlasi, selaku orang tua dari salah satu atlet peraih medali, menyampaikan rasa bangga dan harunya atas pencapaian sang anak.

“Saya sangat bersyukur dan bangga atas hasil yang diraih anak saya. Medali ini bukan hanya untuk dirinya, tetapi juga untuk Dojang Kodim 1621/TTS dan seluruh keluarga besar TNI AD.
Semua yang di capai hari ini berkat Saham Ike Arkiang selaku pelatih dan senior yang membina dan melatih dengan penuh rasa tanggung jawab dan semangat yang tinggi. Semoga ke depan dia dan rekan-rekannya bisa lebih semangat berlatih dan meraih prestasi yang lebih tinggi lagi,” ungkap Serda Andi Kamlasi.

Dengan capaian tersebut, Dojang Taekwondo Kodim 1621/TTS semakin termotivasi untuk terus meningkatkan kualitas latihan dan pembinaan atlet, sekaligus memperkuat semangat sportivitas, disiplin, dan mental juara di kalangan generasi muda.(Pen1621)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Desa Goa Laksanakan Patroli Wilayah dan Komsos Jaga Kamtibmas

    Babinsa Desa Goa Laksanakan Patroli Wilayah dan Komsos Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaan, Babinsa Desa Goa Koramil jajaran Kodim 1628/Sumbawa Barat, Koptu Agus Darmawan, melaksanakan patroli wilayah yang dilanjutkan dengan kegiatan komunikasi sosial (Komsos), Jumat (26/12/2025). Kegiatan patroli dilakukan dengan menyusuri wilayah Desa Goa guna memantau situasi keamanan serta kondisi lingkungan masyarakat. Setelah patroli, […]

  • Kodim 1604/Kupang Gelar Upacara Bendera Penuh Khidmat

    Kodim 1604/Kupang Gelar Upacara Bendera Penuh Khidmat

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Kodim 1604/Kupang melaksanakan upacara bendera rutin setiap hari Senin di lapangan Makodim 1604/Kupang. Pada kesempatan kali ini, Koramil 07/Alak bertindak sebagai penyelenggara upacara yang berlangsung khidmat dan tertib. bertindak sebagai Irup Pasi Pers Kodim 1604/Kupang Mayor Caj Oktavian Histianton, dengan seluruh personel Kodim hadir dalam formasi lengkap di halaman Makodim 1604/Kupang Jl. Moh […]

  • Kadus I Made Wiradana Satukan TNI dan Warga untuk Akses Pertanian Lebih Baik

    Kadus I Made Wiradana Satukan TNI dan Warga untuk Akses Pertanian Lebih Baik

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 74
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Sabtu (16/8/2025) — Memasuki hari ke-24 pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 tahun 2025, suasana kerja di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, terasa semakin bersemangat. Proyek pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) lengkap dengan saluran air primer yang menghubungkan Banjar Penida dan Banjar Lantangidung terus menunjukkan progres nyata. Di balik kelancaran pekerjaan ini, […]

  • Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bersinergi Jaga Keamanan Desa Maubasa Timur

    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bersinergi Jaga Keamanan Desa Maubasa Timur

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Muksin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Maubasa Timur, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende, pada Rabu, pukul 09.00 Wita. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan keharmonisan di wilayah binaan. Kegiatan diawali dengan pemantauan keamanan wilayah untuk memastikan terciptanya situasi aman dan tertib bagi […]

  • Koramil 1608-04/Woha Gelar Apel Patroli Siskamling Tiga Kecamatan

    Koramil 1608-04/Woha Gelar Apel Patroli Siskamling Tiga Kecamatan

    • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Woha, Bima – Minggu malam, 23 November 2025, Koramil 1608-04/Woha melaksanakan Apel Pengecekan personel dalam rangka pelaksanaan Patroli Siskamling di wilayah teritorialnya. Kegiatan yang dimulai pukul 20.30 Wita tersebut dipusatkan di Makoramil Jalan Buya Hamka, Desa Tente, Kecamatan Woha, dipimpin langsung oleh Sertu Mawardin dengan total 10 orang personel yang disiagakan. Apel pengecekan ini turut […]

  • Babinsa Serda Roni Riberu Fasilitasi Mediasi Damai Antara Pemuda di Desa Oeledo

    Babinsa Serda Roni Riberu Fasilitasi Mediasi Damai Antara Pemuda di Desa Oeledo

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Roni Riberu, menghadiri mediasi penyelesaian permasalahan perkelahian antar pemuda di Desa Oeledo, Kecamatan Pantai Baru, pada Senin, 6 Oktober 2025 pukul 15.00 WITA. Adapun permasalahan tersebut melibatkan Nebayot Manafe dan Rifaldi Manafe selaku pelaku, serta Germanto Amanit […]

expand_less