Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Hujan Tak Surutkan Semangat, Kodim 1619/Tabanan Tetap Gelar Upacara Bendera Mingguan

Hujan Tak Surutkan Semangat, Kodim 1619/Tabanan Tetap Gelar Upacara Bendera Mingguan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 8 Des 2025
  • comment 0 komentar

Tabanan – Meski diguyur hujan sejak pagi, jajaran Kodim 1619/Tabanan tetap melaksanakan upacara bendera mingguan di halaman Makodim 1619/Tabanan, Jln.Katamso no 2, Desa Delod Peken, Kec. Tabanan. Upacara dipimpin oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1619/Tabanan Mayor Kav I Nyoman Arya Jayantara, yang menunjukkan keteladanan dan semangat tinggi dalam menjalankan tugas keprajuritan, Senin (8/12/2025).

Upacara bendera yang biasanya berlangsung dengan cuaca cerah, kali ini digelar dalam suasana hujan cukup deras. Namun, kondisi tersebut tidak mengurangi semangat seluruh peserta upacara, baik dari kalangan perwira, bintara, tamtama, maupun PNS Kodim 1619/Tabanan.

Kasdim 1619/Tabanan yang bertindak sebagai inspektur upacara tampak tegas dan berwibawa, memimpin jalannya upacara dari awal hingga akhir tanpa mengurangi makna dan tujuan kegiatan tersebut. Dalam amanatnya, beliau menekankan pentingnya kedisiplinan, loyalitas, dan profesionalisme prajurit, khususnya dalam menghadapi tugas-tugas ke depan yang semakin dinamis.

Beliau juga mengapresiasi seluruh personel yang tetap mengikuti upacara dengan penuh rasa tanggung jawab meskipun kondisi cuaca tidak bersahabat.

Dalam amanatnya Mayor Kav I Nyoman Arya Jayantara menyampaikan rasa bangganya terhadap semangat para prajurit. “Apa yang ditunjukkan hari ini merupakan bentuk dedikasi dan jiwa korsa yang tinggi. Hujan bukan alasan bagi prajurit untuk mengurangi kualitas pelaksanaan tugas. Saya berharap semangat seperti ini terus dipertahankan dalam setiap kegiatan, ujarnya.

Pelaksanaan upacara bendera di tengah hujan tersebut menjadi bukti nyata komitmen Kodim 1619/Tabanan dalam menegakkan disiplin serta memupuk rasa nasionalisme di lingkungan prajurit. Dengan semangat yang tetap berkobar meski menghadapi kondisi cuaca menantang, jajaran Kodim 1619/Tabanan menunjukkan bahwa tugas dan pengabdian kepada bangsa selalu menjadi prioritas utama.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Tiga Pilar, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Perbekel Dapdap Putih Perkuat Kemitraan Jaga Kondusivitas Desa.

    Sinergi Tiga Pilar, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Perbekel Dapdap Putih Perkuat Kemitraan Jaga Kondusivitas Desa.

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Busungbiu, 8 Desember 2025 – Babinsa Desa Dapdap Putih, Koramil 1609-07/Busungbiu, Koptu I Kadek Darma Utama, bersama Bhabinkamtibmas Bripka Dewa Putu Junaedi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) yang intens dengan Perbekel dan Tokoh Masyarakat setempat.   Kegiatan ini berlangsung pada hari Senin, 8 Desember 2025, mulai pukul 08.30 Wita di Desa Dapdap Putih, Kecamatan Busungbiu, […]

  • Babinsa Desa Kedis Jalin Silaturahmi Lewat Komunikasi Sosial dengan Tokoh Masyarakat

    Babinsa Desa Kedis Jalin Silaturahmi Lewat Komunikasi Sosial dengan Tokoh Masyarakat

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Buleleng, busungbiu -5 Agustus 2025 – Dalam upaya mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat, Babinsa Desa Kedis, Serda I Wayan Artawan Darminta Putra, bersama Bhabinkamtibmas Aiptu I Dewa Nyoman Widiastawa, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan tokoh masyarakat di Banjar Dinas Tengah, Desa Kedis, Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu, 2 Agustus […]

  • Babinsa 1623-01/Karangasem kawal pendistribusian logistik MBG.
    NTB

    Babinsa 1623-01/Karangasem kawal pendistribusian logistik MBG.

    • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Kelurahan Subagan Koramil 1623-01/Karangasem Serda I Kadek Suardana melaksanakan pendamping pendistribusian logistik Makan Bergizi Gratis (MBG), di wilayah Kecamatan Karangasem, Kabupaten Karangasem, pada Selasa (22/07/25). Penyiapan logistik Makan Bergizi Gratis (MBG) dilaksanakan di Dapur Sehat Lingkungan Jasri Kelurahan Subagan Kec/Kab.Karangasem. Dalam pendistribusian logistik MBG menggunakan 2 unit kendaraan box. “Untuk target penerima […]

  • Patroli dan Ronda Malam Babinsa Koramil 1608-06/Wawo Berjalan Lancar dan Kondusif
    NTB

    Patroli dan Ronda Malam Babinsa Koramil 1608-06/Wawo Berjalan Lancar dan Kondusif

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Wawo _ Pada Senin, 24 November 2025, Babinsa Koramil 1608-06/Wawo melaksanakan kegiatan patroli dan ronda malam di beberapa desa wilayah binaan dengan tujuan menjaga keamanan, ketertiban serta mempererat hubungan sosial masyarakat di Kecamatan Langgudu, Ambalawi, Lambitu, dan Wera. Di Desa Kangga, Kecamatan Langgudu, Sertu Mujahidin mengimbau masyarakat untuk menjalin silaturahmi yang baik serta menyelesaikan setiap […]

  • Serda Wayan artawan Hadiri Pembaptisan dan Peresmian Gedung Gereja GKPB Bukit Zaitun’ Perkuat Sinergitas dan Kerukunan Umat Beragama di Desa Kedis
    NTT

    Serda Wayan artawan Hadiri Pembaptisan dan Peresmian Gedung Gereja GKPB Bukit Zaitun’ Perkuat Sinergitas dan Kerukunan Umat Beragama di Desa Kedis

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Buleleng,Busungbiu 13 Juli 2025 – Babinsa Desa Kedis, Serda I Wayan Artawan Darminta Putra, bersama Bhabinkamtibmas Aiptu I Dewa Nyoman Widiastawa, menghadiri acara Pembaptisan dan Peresmian Gedung Gereja Baru Jemaat GKPB (Gereja Kristen Protestan Bali) Bukit Zaitun di Banjar Dinas Kaja, Desa Kedis, Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng pada Minggu, 13 Juli 2025, pukul 10.00 WITA. […]

  • Komsos dan Monitoring TNI di Wilayah Binaan Tingkatkan Produktivitas Pertanian di Maurole

    Komsos dan Monitoring TNI di Wilayah Binaan Tingkatkan Produktivitas Pertanian di Maurole

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka mendukung ketahanan pangan dan kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole bersama dengan kelompok Tani Wolondopo III melaksanakan pengecekan pompanisasi sawah tadah hujan di Desa Ranokolo, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende. Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA ini juga diikuti oleh Pamwil dan melakukan komunikasi sosial (komsos) dengan masyarakat desa binaan, 1 […]

expand_less