Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTB » Babinsa Serka Abdul Manan Pimpin Patroli Gabungan Sosialisasi Bahaya Narkoba dan Miras
NTB

Babinsa Serka Abdul Manan Pimpin Patroli Gabungan Sosialisasi Bahaya Narkoba dan Miras

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 7 Des 2025
  • comment 0 komentar

Kota Bima _ Pada hari Sabtu, 08 Desember 2025, bertempat di Mako Ramil 1608-01/Rasanae, telah berlangsung Patroli Skala Besar dalam rangka pelaksanaan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) di wilayah teritorial Koramil 1608-01/Rasanae, Kota Bima. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Babinsa Kelurahan Ntobo, Serka Abdul Manan, dengan diikuti 11 personel gabungan.

Kehadiran dalam apel terdiri dari 7 anggota Koramil 01/Rasanae, 3 anggota PPM, dan 1 personil Komcad. Patroli gabungan ini menargetkan wilayah Kecamatan Kota Bima, khususnya Kelurahan Melayu, Kelurahan Tanjung, serta batas kota di Kelurahan Dara.

Dalam apel pengecekan, Serka Abdul Manan menekankan pentingnya mengaktifkan kembali Siskamling sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Tujuan utamanya adalah menciptakan situasi kondusif yang menjamin kenyamanan masyarakat.

Babinsa memberikan arahan agar segala edukasi dan himbauan kepada masyarakat, terutama terhadap anak muda yang sering berkumpul, dijalankan dengan pendekatan humanis. Patroli juga memberikan peringatan terkait bahaya narkoba dan minuman keras (miras) guna mengurangi resiko gangguan kamtibmas.

Patroli langsung bergerak menuju lokasi sasaran dimulai dari Kelurahan Tanjung, kemudian menyisir kafe di Kelurahan Melayu, di mana diberikan himbauan khusus kepada wanita penghibur agar menjauhi narkoba dan miras. Selain itu, patroli juga menyambangi batas kota di Kelurahan Dara.

Kegiatan patroli dan apel pengecekan berjalan dengan tertib dan aman, menandai komitmen bersama menjaga keamanan lingkungan. Dengan semangat kolaborasi semua elemen masyarakat, diharapkan situasi Kamtibmas di Kota Bima tetap terjaga dengan baik.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Danbrigif 21/Komodo menyambut Forkopimda Kabupaten Belu.

    Danbrigif 21/Komodo menyambut Forkopimda Kabupaten Belu.

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Atambua – Dalam rangka mempererat silaturahmi dan memperkuat koordinasi antara pemerintah daerah dan aparat keamanan, Danbrigif 21/Komodo Letkol Inf Agus Aryanto menggelar kegiatan coffee morning bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Belu, Senin (4/8/2025). Acara yang berlangsung di ruang transit Yonif 744/SYB ini dihadiri sejumlah pejabat penting, mulai dari Bupati Belu, Ketua DPRD, unsur […]

  • Babinsa Desa Sukawana Laksanakan Pengamanan Piodalan di Pura Sang Pasek Kuta Dalem

    Babinsa Desa Sukawana Laksanakan Pengamanan Piodalan di Pura Sang Pasek Kuta Dalem

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Bangli – Babinsa Desa Sukawana, Sertu Nyoman Budiarta, melaksanakan pengamanan kegiatan piodalan di Pura Sang Pasek Kuta Dalem, Desa Sukawana, bersama dengan pecalang adat Desa Sukawana, Kamis (04/12/2025) Kegiatan piodalan tersebut dipimpin (di puput) oleh Jero Kubayan dan hingga saat ini masih berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar. Kehadiran Babinsa bersama unsur pengamanan adat bertujuan […]

  • Kepedulian TNI Nyata, Danramil Sukawati Pantau Langsung RTLH Warga Rentan di TMMD 125
    NTT

    Kepedulian TNI Nyata, Danramil Sukawati Pantau Langsung RTLH Warga Rentan di TMMD 125

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Jumat (25/7/2025) — Kepedulian TNI terhadap warga kurang mampu kembali diwujudkan dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun Anggaran 2025 yang digelar di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Salah satu sasaran prioritas adalah rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik I Wayan Samping (97 tahun), seorang lansia tidak bekerja […]

  • Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Gelar Patroli Malam, Ingatkan Warga Jaga Keamanan Lingkungan

    Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Gelar Patroli Malam, Ingatkan Warga Jaga Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah binaan, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano, Serka Agus Rahman, melaksanakan patroli malam pada Jumat (12/9/2025) sekitar pukul 21.00 WITA. Kegiatan patroli rutin ini menyasar sejumlah titik strategis di wilayah Poto Tano dengan tujuan memastikan keamanan serta memberikan rasa tenang bagi masyarakat. Patroli malam dilakukan tidak hanya untuk […]

  • Sertu Chaeruddin Pastikan Situasi Pelabuhan Poto Tano Tetap Kondusif

    Sertu Chaeruddin Pastikan Situasi Pelabuhan Poto Tano Tetap Kondusif

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, Babinsa Desa Senayan Koramil 1628-04/Poto Tano, Sertu Chaeruddin, melaksanakan kegiatan pengamanan (PAM) di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano pada Kamis (02/10/2025) sekitar pukul 08.10 WITA. Pelaksanaan pengamanan dilakukan untuk memastikan kelancaran aktivitas masyarakat yang melakukan perjalanan melalui jalur laut. Selama kegiatan, situasi di pelabuhan terpantau […]

  • Koramil 1628-05/Jereweh Hadiri Sosialisasi dan Syukuran Dapur SPPG Yayasan Pendidikan Fastabiqul Khairat

    Koramil 1628-05/Jereweh Hadiri Sosialisasi dan Syukuran Dapur SPPG Yayasan Pendidikan Fastabiqul Khairat

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Komandan Koramil 1628-05/Jereweh, Kapten Cba Suwondo, bersama seluruh Babinsa Jereweh menghadiri kegiatan Sosialisasi dan Syukuran Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Pendidikan Fastabiqul Khairat, pada Selasa (17/7/2025) pukul 08.30 WITA di RT 02 Dusun Karang Anyar, Desa Dasan Anyar, Kecamatan Jereweh. Acara tersebut digelar sebagai wujud syukur atas berdirinya dapur […]

expand_less