Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Desa Loka Ingatkan Warga Waspada Bencana Saat Musim Hujan

Babinsa Desa Loka Ingatkan Warga Waspada Bencana Saat Musim Hujan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
  • comment 0 komentar

 

Sumbawa Barat – NTB, Upaya menjaga keselamatan dan kesiapsiagaan warga terus dilakukan oleh jajaran Kodim 1628/KSB. Pada Sabtu, (6 Desember 2025) pukul 08.00 WITA, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk, Desa Loka, Sertu Sayuti melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama para ibu warga Desa Loka.

Dalam kegiatan tersebut, Sertu Sayuti memberikan imbauan penting terkait kewaspadaan menghadapi musim hujan yang mulai intens. Ia mengingatkan warga, khususnya para ibu rumah tangga, untuk lebih memperhatikan kondisi lingkungan sekitar mengingat beberapa wilayah di Indonesia saat ini mengalami banjir dan tanah longsor.

“Kami berharap warga Desa Loka tetap waspada, terutama pada titik-titik rawan banjir dan longsor. Jangan menyepelekan tanda-tanda alam, segera laporkan bila ada potensi bahaya,” tegas Sertu Sayuti.

Ia juga mengajak warga untuk bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan, memastikan saluran air tidak tersumbat, serta melakukan gotong royong bila diperlukan guna mencegah terjadinya bencana serupa di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat.

Kegiatan komsos berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan mendapat respons positif dari warga. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kolaborasi TNI dan Pemerintah: Danrem 161/WS Ikuti Rakor Strategis di Provinsi NTT
    NTT

    Kolaborasi TNI dan Pemerintah: Danrem 161/WS Ikuti Rakor Strategis di Provinsi NTT

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Komandan Korem 161/Wira Sakti Kolonel Inf. Hendro Cahyono, menghadiri rapat koordinasi percepatan implementasi program pemerintah pusat di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) bersama Forkopimda. Rakor tersebut digelar di Aula Eltari Jl. Polisi Militer No. 1 Kota Kupang pada Rabu (06/08/2025). Rapat dipimpin langsung oleh Gubernur NTT Kegiatan ini turut dihadiri oleh Gubernur NTT, Wakil Gubernur […]

  • TMMD 125: Di Bawah Arahan Dan SSK Lettu Prajana, Pembangunan Tower Air Capai Progres Maksimal

    TMMD 125: Di Bawah Arahan Dan SSK Lettu Prajana, Pembangunan Tower Air Capai Progres Maksimal

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Jumat (25/7/2025) — Semangat membangun desa kembali digaungkan lewat program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1616/Gianyar yang digelar di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati. Salah satu proyek vital yang tengah dikebut adalah pembangunan tower reservoir air bersih berkapasitas 20.000 liter yang akan melayani distribusi air ke 250 titik saluran di delapan […]

  • Kesiapan Calon PASKIBRA SMA Negeri Manufui Difasilitasi Babinsa dan Polisi
    NTT

    Kesiapan Calon PASKIBRA SMA Negeri Manufui Difasilitasi Babinsa dan Polisi

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Kamis 07 Agustus 2025, membentuk karakter generasi Muda dengan ketegasan yang mendidik dan semangat yang membara. Karena dari barisan yang rapi, lahir jiwa-jiwa tangguh untuk masa depan Bangsa, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Sertu Ambrosius Tfukani, bersama anggota Polsek Manufui melaksanakan kegiatan pelatihan kepada Siswa-siswi calon Pasukan Pengibar Bendera (PASKIBRA) dari SMA Negeri Manufui, Kecamatan Bisel, […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Gelar Komsos dan Pamwil, Dorong Produktivitas Pertanian
    NTT

    Babinsa Kodim 1602/Ende Gelar Komsos dan Pamwil, Dorong Produktivitas Pertanian

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Yudha Santoso, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada kelompok tani Dau Mbale 1 di Desa Maurole, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berupa membajak sawah seluas 2 hektare sebagai bagian dari upaya mendukung ketahanan pangan di wilayah binaan. Kegiatan yang berlangsung pada Selasa pagi ini juga menjadi sarana komunikasi sosial (komsos) dan […]

  • Kasdim 1601/Sumba Timur Launching Penyaluran Bantuan Pangan Oktober–November 2025

    Kasdim 1601/Sumba Timur Launching Penyaluran Bantuan Pangan Oktober–November 2025

    • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Mewakili Dandim 1601/Sumba Timur, Letkol Inf Dobby Noviyanto S.S.E., Kasdim 1601/Sumba Timur Mayor Inf Sambudi menghadiri sekaligus melaksanakan launching penyaluran Bantuan Pangan berupa beras dan Minyakita alokasi bulan Oktober–November 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di halaman Kantor Bupati Sumba Timur, Jalan Jenderal Soeharto No. 42, Kelurahan Matawai, Kecamatan Kota Waingapu, Jum’at (28/11/2025). […]

  • Babinsa Dasan Anyar Gelar Patroli dan Komsos, Wujudkan Keamanan Wilayah Binaan
    NTB

    Babinsa Dasan Anyar Gelar Patroli dan Komsos, Wujudkan Keamanan Wilayah Binaan

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Udayanaupdata.com – Sumbawa Barat, NTB — Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah binaan, Babinsa Desa Dasan Anyar, Serda Yakub dari Koramil 1628-05/Jereweh melaksanakan patroli wilayah yang dilanjutkan dengan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga setempat, Sabtu (08/11/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan serta mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dengan masyarakat di Desa Dasan Anyar. Melalui […]

expand_less