Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Gotong Royong di Desa Kelating: Babinsa, Perangkat Desa, dan Mahasiswa INSTIKI Bersihkan Calon Koperasi Merah Putih

Gotong Royong di Desa Kelating: Babinsa, Perangkat Desa, dan Mahasiswa INSTIKI Bersihkan Calon Koperasi Merah Putih

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
  • comment 0 komentar

Tabanan – Babinsa Desa Kelating Koramil 1619/Tabanan, Sertu Sang ketut Badung bersama Ketua Koperasi Merah Putih, Perbekel, Ketua BPD, serta para mahasiswa INSTIKI melaksanakan kegiatan gotong royong. Kegiatan ini difokuskan pada pembersihan karena akan di gunakan sebagai Koperasi Merah Putih untuk menunjang pelayanan kepada masyarakat, yang bertempat di Kantor Desa Lama Desa Kelating, Kec.Kerambitan, Jumat (5/12/2025).

Pemerintah Desa Kelating Melakukan kegiatan pembersihan ini sebagai langkah awal untuk mempersiapkan sarana pendukung koperasi merah putih yang akan beroperasi di kantor desa lama. Kegiatan berlangsung dengan penuh antusias, ditandai dengan partisipasi aktif Babinsa dengan Perangkat Desa, kepala koprasi merah putih dan mahasiswa INSTIKI yang terjun langsung membersihkan area lokasi.

Babinsa Desa Kelating Sertu Sangtut turut hadir bergotong royong dan memastikan kegiatan berjalan dengan aman dan tertib. Selain itu, keberadaan Perbekel Desa Kelating dan Ketua BPD menambah soliditas dalam kegiatan gotong royong ini, sekaligus menunjukkan komitmen pemerintah desa dalam memajukan pelayanan ekonomi masyarakat melalui keberadaan koperasi.

Pembersihan dimulai sejak pagi hari dan berlangsung lancar. Para peserta bekerja sama membersihkan halaman, merapikan area bangunan, serta menata ruang yang kelak akan digunakan sebagai kantor sementara. Semangat kebersamaan menjadi pemandangan yang mencerminkan nilai gotong royong yang masih kuat tertanam di masyarakat.

Sertu Sang Ketut Badung menyampaikan apresiasinya atas terlaksananya kegiatan ini “Gotong royong seperti ini sangat penting untuk memperkuat kebersamaan. Saya bangga melihat antusiasme masyarakat, perangkat desa, serta adik-adik mahasiswa INSTIKI yang bahu-membahu mempersiapkan kantor koperasi ini. Semoga ke depan koperasi dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat besar bagi warga Desa Kelating.

Kegiatan gotong royong pembersihan untuk kantor Koperasi Merah Putih di Desa Kelating berjalan dengan tertib, aman, dan penuh kekompakan. Diharapkan dengan selesainya tahap awal ini, operasional koperasi dapat segera dimulai dan memberikan kontribusi positif bagi kesejahteraan masyarakat setempat. Pemerintah desa pun menegaskan komitmennya untuk terus mendukung setiap program yang menguatkan ekonomi dan kebersamaan warga.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kegiatan Reboisasi di Pura Taman Pecampuhan Dihadiri dan Dipantau Babinsa Desa Abuan

    Kegiatan Reboisasi di Pura Taman Pecampuhan Dihadiri dan Dipantau Babinsa Desa Abuan

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Bangli – Babinsa Desa Abuan Koramil 1626-02/Susut Sertu I Dewa Gede Mertawan bersama Bhabinkamtibmas Desa Abuan Aiptu Komang Budiartha menghadiri undangan sekaligus memantau kegiatan penanaman pohon (reboisasi) yang bertempat di seputaran Pura Taman Pecampuhan Banjar Adat Sala, Desa Abuan, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli. Sabtu (13/12/25) Kegiatan reboisasi tersebut diinisiasi oleh Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) […]

  • Danramil 1611-07/Denbar Hadiri Mooncake Festival di Sekretariat Pakabar Bali

    Danramil 1611-07/Denbar Hadiri Mooncake Festival di Sekretariat Pakabar Bali

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Dalam rangka Mooncake Festival (Festival Kue Bulan), Danramil 1611-07/Denbar, Mayor Cke I Made Oka Widianta, menghadiri kegiatan yang berlangsung di Sekretariat Pakabar Bali Jl. Pakabar No.1 Gn. Soputan, Desa Padangsambian Klod, Kec. Denpasar Barat, Kota Denpasar. Senin, (06/10/25). Kegiatan Mooncake Festival ini dihadiri oleh Kapolsek Denbar, Perbekel Padangsambian Klod, Babinsa, Kasi Pem […]

  • Hari ke-22 TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada, Pekerjaan Bendungan Panondiwal Capai 84 Persen

    Hari ke-22 TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada, Pekerjaan Bendungan Panondiwal Capai 84 Persen

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Ngada-Benteng Tawa, Jumat (31/10/2025) — Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada yang dipimpin oleh Dansatgas Letkol Inf Imam Subekti terus menunjukkan hasil nyata. Memasuki hari ke-22 pelaksanaan TMMD, sasaran fisik di Bendungan Panondiwal, Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, kini telah mencapai progres 84 persen. Pada tahap pengerjaan ini, Satgas TMMD bersama […]

  • ‎Peran Koramil 1607-03/Ropang dalam Mini Loka Karya Lintas Sektoral Kecamatan Lenangguar

    ‎Peran Koramil 1607-03/Ropang dalam Mini Loka Karya Lintas Sektoral Kecamatan Lenangguar

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    ‎NTB – Sumbawa — Pada Kamis (04/09/2025), bertempat di Aula UPT P2KBP3A Kecamatan Lenangguar, digelar kegiatan Mini Loka Karya Lintas Sektoral yang dipimpin langsung oleh KUPT P2KBP3A, Bapak Syaiful Bahri. ‎ ‎Kegiatan ini bertujuan memperkuat koordinasi lintas sektor dalam penanganan serta pencegahan stunting di wilayah Kecamatan Lenangguar. ‎ ‎Hadir dalam kegiatan tersebut perwakilan dari berbagai […]

  • Wujud Dukungan TNI pada Pembinaan Generasi Muda, Babinsa Koramil Wolowaru Hadiri Turnamen Sepak Bola U-13

    Wujud Dukungan TNI pada Pembinaan Generasi Muda, Babinsa Koramil Wolowaru Hadiri Turnamen Sepak Bola U-13

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Ndori, Ende – Turnamen Sepak Bola Mini Soccer U-13 Tahun 2025 resmi dimulai pada Minggu, 21 September 2025, pukul 15.30 WITA, bertempat di Lapangan Sepak Bola Desa Maubasa, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende. Kegiatan ini dihadiri oleh ratusan penonton dan berlangsung dengan aman dan tertib. Turut hadir dalam pembukaan turnamen tersebut antara lain Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, […]

  • Dandim 1607 Kenalkan Kearifan Lokal Sumbawa ke Asops Kasad Saat Wasev TMMD 125

    Dandim 1607 Kenalkan Kearifan Lokal Sumbawa ke Asops Kasad Saat Wasev TMMD 125

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Sumbawa – NTB – Kunjungan kerja Asisten Operasi Kepala Staf Angkatan Darat (Asops Kasad) Mayjen TNI Christian K. Tehuteru dalam rangka Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 di wilayah Kodim 1607/Sumbawa tidak hanya difokuskan pada peninjauan sasaran fisik dan nonfisik, tetapi juga diselingi dengan pengenalan kearifan lokal dan sejarah Kabupaten Sumbawa, […]

expand_less