Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTB » Babinsa Berikan Himbauan Jaga Kamtibmas, Kebersihan, dan Cegah Penyalahgunaan Narkoba
NTB

Babinsa Berikan Himbauan Jaga Kamtibmas, Kebersihan, dan Cegah Penyalahgunaan Narkoba

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
  • comment 0 komentar

Bima, 1 Desember 2025 – Babinsa Koramil 1608-02/Bolo aktif melaksanakan kegiatan ronda malam di empat wilayah di Kecamatan Madapangga dan Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima. Kegiatan yang berlangsung pada malam hari Senin, 01 Desember 2025, tersebut bertujuan meningkatkan keamanan lingkungan sekaligus memberikan edukasi penting bagi masyarakat setempat.

Di RT 05 Dusun Doro Luwu, Serka Ajwar dari Babinsa Desa Madawau melakukan ronda sekaligus kongkow bersama warga untuk mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, terlebih di musim penghujan. Ditekankan pula agar warga tidak membuang sampah sembarangan karena genangan air menjadi tempat berkembang biak nyamuk malaria yang membahayakan kesehatan warga.

Selanjutnya, Sertu Heriyanto di RT 15 Dusun Mada Monggo, Desa Monggo, mengajak warga menjaga silaturahmi antar tetangga dan saling menjauhi fitnah serta gosip yang tidak benar. Ia juga mengingatkan pentingnya pengawasan terhadap anak-anak agar tidak terlibat perkelahian, minum-minuman keras, maupun penyalahgunaan narkoba.

Patroli berlanjut di RT 12 Dusun 02 Madanao, Desa Tumpu, dimana Serda Hendra memberi himbauan kepada pemuda dan orang tua untuk menjauhkan diri dari tindakan kriminal serta penggunaan barang haram agar terhindar dari masalah sosial yang merugikan keluarga dan lingkungan.

Terakhir, di RT 07 Dusun 02 Desa Ncandi, Sertu Saiful mengajak warga khususnya anak muda turut menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Ia menekankan pentingnya melaporkan kejadian terkait kriminalitas atau bencana alam kepada aparat agar masalah dapat segera diselesaikan dengan cara kekeluargaan.

Seluruh kegiatan ronda malam berjalan lancar dan aman, mencerminkan soliditas dan sinergi antara Babinsa dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Bima.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dihadiri Ribuan Warga, Babinsa Koramil Klungkung Kompak Dan Solid Bersama Kepolisian Dan Pecalang Amankan Ngusaba Nini Di Pura Dasar Buana Gelgel

    Dihadiri Ribuan Warga, Babinsa Koramil Klungkung Kompak Dan Solid Bersama Kepolisian Dan Pecalang Amankan Ngusaba Nini Di Pura Dasar Buana Gelgel

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Klungkung,- Ribuan pemedek tampak memadati Pura Dasar Buana Gelgel Desa Adat Gelgel, Kecamatan/Kabupaten Klungkung pagi ini, Senin ( 06/10/25 ). Tidak hanya berasal dari wilayah Klungkung saja, namun pemedek dari luar Klungkungpun tampak berdatangan untuk menghadiri kegiatan puncak upacara keagamaan Ngusaba Nini yang digelar setahun sekali, tepatnya pada hari suci purnama kapat. Berlangsungnya upacara keagamaan […]

  • Sosialisasikan Penerimaan Prajurit TNI, Satgas TMMD 125 Kodim Belu Ajak Warga Siapkan Anak Sejak Dini

    Sosialisasikan Penerimaan Prajurit TNI, Satgas TMMD 125 Kodim Belu Ajak Warga Siapkan Anak Sejak Dini

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 43
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 TA 2025 Kodim 1605/Belu memberikan penyuluhan rekrutmen TNI kepada warga masyarakat Desa Naekasa, Kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu, Senin (18/8/2025). Penyuluhan rekrutmen TNI yang merupakan salah satu kegiatan sasaran non fisik TMMD ke-125 Kodim 1605/Belu tahun anggaran 2024 ini diberikan oleh Pasiter Kodim 1605/Belu Kapten Inf […]

  • Babinsa Desa Kelanir Laksanakan Komsos untuk Pererat Silaturahmi dengan Warga

    Babinsa Desa Kelanir Laksanakan Komsos untuk Pererat Silaturahmi dengan Warga

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Babinsa Desa Kelanir, Koramil jajaran Kodim 1628/Sumbawa Barat, Sertu Ashar melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga di wilayah binaannya, Minggu (28/12/2025). Kegiatan yang berlangsung sekitar pukul 10.20 WITA tersebut bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara Babinsa dengan masyarakat, sekaligus mengenal warga binaan secara lebih dekat. Melalui Komsos, Babinsa juga berupaya menggali […]

  • Babinsa Koramil 1621-02 Bantu Warga Bersihkan Jalan Rusak di Fatukolo Akibat Hujan Deras

    Babinsa Koramil 1621-02 Bantu Warga Bersihkan Jalan Rusak di Fatukolo Akibat Hujan Deras

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    TTS – Wujud kepedulian terhadap kondisi lingkungan dan kenyamanan masyarakat, Babinsa Koramil 1621-02/Amanuban Tengah melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) sekaligus monitoring wilayah di Desa pemekaran Fatukolo, Kecamatan Oenino, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Kamis (04/12/2025). Kegiatan yang dimulai sejak pukul 10.30 WITA tersebut dilaksanakan oleh Kopda Melianus Irawan Tse dan Kopda Seprianus Nesimnasi selaku Babinsa Desa […]

  • Sinergi Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Polsek Sukawati Ciptakan Keamanan Jalan Santai Sekolah

    Sinergi Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Polsek Sukawati Ciptakan Keamanan Jalan Santai Sekolah

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Sabtu (1/11/2025) Babinsa Desa Batubulan Kangin Koramil 1616-05/Sukawati Serka I Nengah Metra bersama Bhabinkamtibmas Desa Batubulan Kangin Aiptu I Kadek Sukadana bersinergi dengan Kanit Lalu Lintas Polsek Sukawati dan empat orang anggotanya melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan lalu lintas dalam rangka pelaksanaan jalan santai serangkaian memperingati HUT ke-17 Tahun 2025 SMPN 3 […]

  • Bupati Gianyar Hadiri Melaspas di Desa Kerta, Babinsa Wujudkan Suasana Kondusif

    Bupati Gianyar Hadiri Melaspas di Desa Kerta, Babinsa Wujudkan Suasana Kondusif

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Gianyar – Payangan, Jumat (3/10/2025) Dalam rangka mendukung kunjungan kerja Bupati Gianyar, Babinsa Desa Kerta Koramil 1616-07/Payangan, Sertu I Nyoman Lemuh, bersama Prajuru Adat dan Pecalang Desa Kerta melaksanakan pendampingan serta pengamanan kegiatan kunjungan Bupati Gianyar, I Made Mahayastra, SST.Par., M.A.P., di Pura Subak Telaga Genten, Desa Kerta, Kecamatan Payangan, Kabupaten Gianyar. Kegiatan ini dilaksanakan […]

expand_less