Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Nangapanda Intensifkan Komsos dan Pamwil di Desa Mbobenga

Babinsa Nangapanda Intensifkan Komsos dan Pamwil di Desa Mbobenga

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 1 Des 2025
  • comment 0 komentar

Ende, – Babinsa Kecamatan Nangapanda, Serka Rahmat Hidayah, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pemantauan wilayah (Pamwil) di Desa Mbobenga, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, pada Senin pagi, pukul 09.30 WITA hingga selesai.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, sekaligus mempererat hubungan antara Babinsa dengan masyarakat setempat. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan upaya TNI AD dalam mendukung stabilitas keamanan wilayah melalui pemantauan aktif dan interaksi langsung dengan warga.

Dalam kegiatan ini, Serka Rahmat Hidayah bersama Camat Kecamatan Nangapanda, Sekcam beserta jajaran, dan Kepala Desa Mbobenga, melakukan pemantauan keamanan wilayah, berdialog dengan masyarakat, serta memberikan himbauan agar selalu bersinergi dengan Babinsa dan segera melaporkan setiap kejadian yang menonjol.

“Kehadiran Babinsa di desa bukan hanya untuk memantau keamanan, tetapi juga untuk membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat. Hal ini penting agar setiap permasalahan dapat cepat ditangani dan masyarakat merasa aman,” ujar Serka Rahmat Hidayah.

Masyarakat Desa Mbobenga menyambut baik kehadiran Babinsa. Banyak warga yang menyampaikan antusiasme mereka terhadap kegiatan ini, terutama terkait keamanan lingkungan dan koordinasi dengan aparat desa serta Babinsa.

Kegiatan Komsos dan Pamwil ini menjadi bukti peran strategis Babinsa sebagai garda terdepan TNI AD di wilayah binaan. Selain menjaga keamanan, Babinsa juga berperan sebagai penghubung antara pemerintah desa dan masyarakat, serta memberikan edukasi tentang pentingnya kesadaran keamanan dan ketertiban.

Camat Kecamatan Nangapanda menyampaikan apresiasi atas kegiatan tersebut, “Kehadiran Babinsa sangat membantu pemerintah kecamatan dalam memantau situasi desa dan menjaga hubungan harmonis dengan masyarakat. Semoga kegiatan ini rutin dilaksanakan.”

(Pendim 1602/Ende)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Semarak Hari Pahlawan ke-80, PPM Ranting Sawan dan Anak Ranting Galungan Resmi Dilantik di Wantilan Desa Galungan

    Semarak Hari Pahlawan ke-80, PPM Ranting Sawan dan Anak Ranting Galungan Resmi Dilantik di Wantilan Desa Galungan

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Sawan, Senin, 10 November 2025 — Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan ke-80 Tahun 2025, bertempat di Monumen Wira Wijaya Sakti, Desa Galungan, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, telah dilaksanakan Upacara Peringatan Hari Pahlawan dengan tema “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan.” Kegiatan upacara dimulai pada pukul 07.30 Wita dan berlangsung hingga 08.18 Wita dengan penuh khidmat […]

  • Wujud Kepedulian Babinsa, TNI Hadir Amankan Persembahyangan Bersama di Pura Melanting Petemon

    Wujud Kepedulian Babinsa, TNI Hadir Amankan Persembahyangan Bersama di Pura Melanting Petemon

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Gianyar – Pejeng, Sabtu (20/9/2025) Guna mendukung ketertiban dan kelancaran jalannya prosesi adat, Babinsa Desa Pejeng Kelod Koramil 1616-03/Tampaksiring Serka I Ketut Yasa bersama Bhabinkamtibmas Desa Pejeng Kelod Aiptu I Wayan Umantara serta Bendesa Adat Petemon Ngakan Putu Adnyana melaksanakan pengamanan dan dukungan pada kegiatan Piodalan Ageng di Pura Melanting Perempatan Catus Pata, Desa Adat […]

  • ‎Dandim 1615/Lotim Hadiri Pembukaan Peningkatan Kapasitas SDM FKDM se-Lombok Timur

    ‎Dandim 1615/Lotim Hadiri Pembukaan Peningkatan Kapasitas SDM FKDM se-Lombok Timur

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    ‎LOMBOK TIMUR — Komandan Kodim 1615/Lombok Timur, Letkol Inf. Eky Anderson, menghadiri kegiatan Pembukaan Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kabupaten dan Kecamatan se-Lombok Timur. Kegiatan tersebut berlangsung di Ballroom Kantor Bupati Lombok Timur, Jln. Prof. M. Yamin, SH No. 57, Kecamatan Selong, pada Kamis (30/10/2025). ‎ ‎Acara ini digelar […]

  • Bangun Sinergi, Dandim 1608/Bima Sambut Kepala Imigrasi Baru di Makodim
    NTB

    Bangun Sinergi, Dandim 1608/Bima Sambut Kepala Imigrasi Baru di Makodim

    • calendar_month Kamis, 10 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 51
    • 0Komentar

    Kota Bima_ Dandim 1608/Bima menerima kunjungan silaturahmi dari Kepala Imigrasi Bima, Bapak Joko Widodo, S.E., M.H., beserta rombongan di Makodim 1608/Bima. Kunjungan ini merupakan langkah awal untuk mempererat kerja sama antara Kodim dan Kantor Imigrasi dalam menjalankan tugas di wilayah Bima. Dalam pertemuan tersebut, Kepala Imigrasi yang baru menjabat menyampaikan berbagai informasi penting terkait situasi […]

  • Sukseskan Asta Cita di Daerah, Kodim 1623/Karangasem gelar komsos bersama Aparat pemerintah

    Sukseskan Asta Cita di Daerah, Kodim 1623/Karangasem gelar komsos bersama Aparat pemerintah

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Komando Distrik Militer (Kodim) 1623/Karangasem menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Aparat Pemerintah (Apem) bertempat di Garase Kodim 1623/Karangasem, Jl. Sudirman, Link. Janggapati, Kel. Subagan, Kec/Kab.Karangasem pada Kamis (30/10/25) Kegiatan komsos kali ini mengusung tema “Sinergitas TNI AD dengan lembaga kementrian (LK) dan lembaga non kementrian (LPNK) dalam mensukseskan program asta cita pemerintah […]

  • Babinsa Kelurahan Dalam Mediasi Permasalahan Warga, Hasilkan Kesepakatan Damai

    Babinsa Kelurahan Dalam Mediasi Permasalahan Warga, Hasilkan Kesepakatan Damai

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Kelurahan Dalam, Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Syarifuddin, melaksanakan pendampingan mediasi permasalahan kesalahpahaman antara dua warga di Lingkungan Sebok, Kelurahan Dalam, Kecamatan Taliwang, Rabu (24/9/2025). Mediasi yang dihadiri oleh pihak terkait tersebut mempertemukan Ibu Darmiani dan Ibu Hj. Badariah selaku pihak yang berselisih. Dengan sikap kekeluargaan, kedua belah pihak sepakat untuk saling […]

expand_less