Pererat Kedekatan dengan Warga, Babinsa Pantau Wilayah di Pantar Timur
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month 3 jam yang lalu
- comment 0 komentar

Babinsa Koramil 1622-02/Pantar melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Bungabali, Kecamatan Pantar Timur, Kabupaten Alor, pada Rabu (14/01/2026) pukul 09.30 WITA. Kegiatan tersebut berlangsung di rumah Ketua RT 08/RW 04 Desa Bungabali, Bapak Sadrak Puling.
Kegiatan dipimpin langsung oleh Danpos Kecamatan Pantar Timur, Sertu Anwar Abdullah, yang didampingi oleh dua personel Babinsa, yakni Pratu Angky Klaping dan Pratu Riki Leo. Kehadiran Babinsa disambut baik oleh Ketua RT serta sejumlah masyarakat setempat yang turut hadir dalam kegiatan tersebut.
Melalui metode komunikasi sosial dan observasi lapangan, Babinsa berinteraksi langsung dengan warga untuk menyerap aspirasi serta mengetahui berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat di wilayah binaan. Komsos ini menjadi sarana efektif untuk mempererat hubungan emosional antara TNI dan masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menegaskan bahwa kehadiran TNI di tengah masyarakat merupakan bentuk nyata kedekatan dan kepedulian TNI terhadap kondisi wilayah. Babinsa juga mengajak masyarakat untuk terus menjaga kekompakan, saling membantu, serta memperkuat kebersamaan demi terciptanya lingkungan yang aman, harmonis, dan kondusif.
Seluruh rangkaian kegiatan pemantauan wilayah dan komunikasi sosial berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Diharapkan melalui kegiatan ini, sinergitas antara TNI dan masyarakat semakin solid dalam mendukung stabilitas dan ketahanan wilayah di Kecamatan Pantar Timur.
(Pendim1622/Alor)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar