Dandim 1627/Rote Ndao Turun Langsung Layani Warga, Gelar Peduli Kasih dan Pengobatan Gratis di Desa Oebatu
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month 1 jam yang lalu
- comment 0 komentar

Rote Ndao – Wujud nyata kepedulian TNI AD terhadap kesehatan masyarakat kembali ditunjukkan oleh Komandan Kodim 1627/Rote Ndao, Letkol Kav Kurnia S. Wicaksono, yang turun langsung memimpin kegiatan Peduli Kasih Peduli Sehat di Desa Oebatu, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao, Kamis (15/1/2026).
Kegiatan tersebut dilaksanakan bersamaan dengan monitoring wilayah binaan, dengan melibatkan Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Serka Janry Selanno. Bertempat di rumah Kepala Desa Oebatu, Cornelis Ma’a, Dusun Letekik, kegiatan ini menyentuh langsung kebutuhan dasar masyarakat, khususnya di bidang kesehatan.
Dalam kegiatan tersebut, Dandim 1627/Rote Ndao memimpin pembagian susu sehat kepada anak-anak sebagai upaya mendukung peningkatan gizi sejak dini. Selain itu, masyarakat juga mendapatkan pelayanan pengobatan akupuntur gratis yang ditangani oleh Bapak Pandu, dengan sasaran warga usia 36 hingga 68 tahun yang mengalami berbagai keluhan kesehatan seperti rematik, asam urat, nyeri sendi, sakit kepala menahun, hingga gejala stroke ringan.
Hasil pengobatan akupuntur tersebut dirasakan langsung oleh masyarakat. Sejumlah warga mengaku kondisi kesehatan mereka jauh membaik setelah menjalani terapi, sehingga kegiatan ini benar-benar memberi dampak nyata dan manfaat langsung bagi warga Desa Oebatu.
Antusiasme masyarakat terlihat tinggi sepanjang kegiatan. Warga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Letkol Kav Kurnia S. Wicaksono beserta jajaran Kodim 1627/Rote Ndao, karena telah menghadirkan pelayanan kesehatan gratis yang sangat membantu masyarakat pedesaan.
Kegiatan berlangsung dalam suasana aman, tertib, dan lancar. Aksi ini menjadi bukti komitmen Kodim 1627/Rote Ndao di bawah kepemimpinan Letkol Kav Kurnia S. Wicaksono dalam mendukung kesejahteraan masyarakat serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat melalui pelayanan yang menyentuh langsung kebutuhan warga.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar