Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Pantau Pekerjaan Behel KDKMP di Desa Oelua

Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Pantau Pekerjaan Behel KDKMP di Desa Oelua

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month 1 jam yang lalu
  • comment 0 komentar

Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Sertu Jose Timo, melaksanakan kegiatan monitoring dan pemantauan pembangunan KDKMP yang berlokasi di Dusun Soti, Desa Oelua, Kecamatan Loaholu, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis, 15 Desember 2025, pukul 09.10 WITA.

Dalam kegiatan monitoring tersebut, Babinsa memantau langsung aktivitas para tukang yang sedang melanjutkan pekerjaan melipat besi untuk pembuatan behel sebagai bagian dari tahapan konstruksi bangunan KDKMP. Kehadiran Babinsa di lokasi bertujuan untuk memastikan pekerjaan berjalan sesuai rencana, tertib, serta tetap memperhatikan aspek keamanan di lapangan.

Sertu Jose Timo menyampaikan bahwa proses pekerjaan berjalan dengan baik dan tidak mengalami kendala berarti. Babinsa juga terus berkoordinasi dengan para pekerja guna menjaga kelancaran pelaksanaan pembangunan serta menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

Secara umum, kegiatan monitoring pembangunan KDKMP di Dusun Soti, Desa Oelua, berjalan dengan aman dan lancar. Tidak terdapat hal-hal menonjol selama kegiatan berlangsung. Babinsa Koramil 1627-03/Batutua akan terus melakukan pemantauan secara berkala sebagai bentuk dukungan terhadap program pembangunan di wilayah binaan.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tingkat Kota Bima Tahun 2025 Berlangsung Khidmat

    Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tingkat Kota Bima Tahun 2025 Berlangsung Khidmat

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Rabu, 1 Oktober 2025 – Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tingkat Kota Bima tahun 2025 digelar di Lapangan Kantor Walikota Bima, Jalan Soekarno-Hatta, Kelurahan Penatoi, Kecamatan Mpunda. Acara berlangsung dengan khidmat dan dihadiri oleh para pejabat penting serta unsur pemerintahan di Kota Bima. Walikota Bima H. A. Rahman H. Abidin, SE bertindak selaku Inspektur Upacara. […]

  • ‎Koramil Ropang Aktif Kawal Stabilitas Wilayah, Rakor Aparatur Digelar di Lantung
    NTB

    ‎Koramil Ropang Aktif Kawal Stabilitas Wilayah, Rakor Aparatur Digelar di Lantung

    • calendar_month Senin, 22 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Danramil 1607-03/Ropang Kapten Inf Ichsan Mashuri melalui Babinsa Desa Padesa, Serka Nurdin, menghadiri Rapat Koordinasi dan Evaluasi Kinerja Aparatur Negara sekaligus menyikapi maraknya peredaran narkoba dan aktivitas ilegal logging di wilayah Kecamatan Lantung, Senin (22/12/2025). ‎ ‎Kegiatan yang dilaksanakan pukul 10.00 WITA tersebut berlangsung di Aula Kantor Camat Lantung KM 40 Jalan […]

  • TNI Aktif Dampingi Forkopimcam Tutup Tambang Ilegal di Desa Belo

    TNI Aktif Dampingi Forkopimcam Tutup Tambang Ilegal di Desa Belo

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – TNI melalui Koramil 1628-05/Jereweh menunjukkan peran aktif dalam menjaga keamanan dan kelestarian lingkungan dengan mendampingi Forkopimcam Kecamatan Jereweh melakukan peninjauan sekaligus penutupan aktivitas tambang ilegal di Desa Belo, Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat, Senin (05/01/2026). Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Danramil 1628-05/Jereweh Kapten CBA Suwondo bersama anggota Koramil 05 Jereweh, yang […]

  • ‎Sertu Zulhakim Ingatkan Warga Gunakan Waktu Malam untuk Istirahat

    ‎Sertu Zulhakim Ingatkan Warga Gunakan Waktu Malam untuk Istirahat

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    ‎LOMBOK TIMUR — Babinsa Desa Masbagik Selatan, Koramil 1615-09/Masbagik, Sertu Zulhakim melaksanakan kegiatan patroli malam sekaligus kongkow-kongkow bersama warga di wilayah binaannya pada Senin (27/10/2025) malam. Kegiatan ini dilaksanakan di sejumlah titik di Desa Masbagik Selatan, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur, dengan tujuan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat. ‎ ‎Dalam kesempatan tersebut, Sertu […]

  • Progres 74 Persen, Satgas TMMD ke-126 Lanjutkan Pengecoran Sayap Bendungan Panondiwal

    Progres 74 Persen, Satgas TMMD ke-126 Lanjutkan Pengecoran Sayap Bendungan Panondiwal

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ngada, 26 Oktober 2025 – Memasuki hari ke-18 pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Tahun Anggaran 2025, Kodim 1625/Ngada terus menggenjot penyelesaian pekerjaan rehabilitasi Bendungan Panondiwal yang berlokasi di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada. Kegiatan yang dilaksanakan pada Minggu, 26 Oktober 2025, berfokus pada pengecoran sayap bendungan sebagai bagian dari tahap […]

  • Sinergi Kodim 1603/Sikka Dan Bulog: Salurkan Beras SPHP melalui Gerakan Pangan Murah

    Sinergi Kodim 1603/Sikka Dan Bulog: Salurkan Beras SPHP melalui Gerakan Pangan Murah

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 119
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Kodim 1603/Sikka bekerjasama dengan Perum Bulog Maumere menyalurkan beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) kepada masyarakat melalui program Gerakan Pangan Murah (GPM), yang digelar di kantor Desa Bloro, Kecamatan Nita, Kabupaten Sikka, Kamis(21/08/2025). Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Komandan Kodim 1603/Sikka Letkol Arm Denny Riesta Permana S. Sos didampingi oleh Kepala Bulog Maumere […]

expand_less