Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Kodim 1627/RN Pantau Pembangunan KDKMP di Desa Lekunik

Babinsa Kodim 1627/RN Pantau Pembangunan KDKMP di Desa Lekunik

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month 1 jam yang lalu
  • comment 0 komentar

Rote Ndao – Babinsa Koramil jajaran Kodim 1627/Rote Ndao terus menunjukkan peran aktifnya dalam mendukung pembangunan di wilayah binaan. Pada Kamis, 15 Januari 2026, Babinsa Desa Lekunik, Serka Ishak Manafe, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus pemantauan pendistribusian material dan pengawasan pembangunan KDKMP di Desa Lekunik, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao.

Kegiatan monitoring tersebut dilaksanakan pada pukul 09.30 WITA dengan sasaran utama memastikan proses pembangunan berjalan sesuai rencana serta material yang digunakan telah terdistribusi dengan baik. Dalam pelaksanaannya, Babinsa turut memantau tahapan pekerjaan fisik berupa pembuatan behel cakar ayam, pengikatan cakar ayam, serta pemerataan lubang cakar ayam sebagai bagian dari fondasi pembangunan KDKMP Desa Lekunik.

Serka Ishak Manafe menjelaskan bahwa kehadiran Babinsa dalam setiap tahapan pembangunan bertujuan untuk memberikan rasa aman, memastikan kelancaran pekerjaan, serta mencegah terjadinya kendala di lapangan. Selain itu, monitoring ini juga merupakan wujud dukungan TNI AD terhadap program pembangunan desa yang dicanangkan pemerintah demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Selama kegiatan berlangsung, situasi di lokasi terpantau aman, tertib, dan lancar. Seluruh proses pekerjaan berjalan sesuai rencana tanpa hambatan berarti. Kegiatan monitoring wilayah ini diakhiri dengan pendokumentasian sebagai bahan laporan kepada komando atas.

Demikian kegiatan Babinsa Koramil 1627/Rote Ndao dalam mendukung pembangunan di wilayah binaan.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Himbau Warga Pasar Balauring Jaga Keamanan dan Kenyamanan Bersama

    Babinsa Himbau Warga Pasar Balauring Jaga Keamanan dan Kenyamanan Bersama

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Lembata – Dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1624-04/Omesuri Serda Julkiflin melaksanakan kegiatan monitoring di Pasar Rakyat Balauring, Desa Balauring, Kecamatan Omesuri, Kabupaten Lembata, pada Rabu (12/11/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan situasi di area pasar tetap aman, tertib, dan kondusif, mengingat pasar merupakan pusat aktivitas masyarakat yang rawan terhadap […]

  • Pustu Direhab, TMMD ke-125 Kodim 1607/Sumbawa Wujudkan Kepedulian TNI untuk Masyarakat
    NTT

    Pustu Direhab, TMMD ke-125 Kodim 1607/Sumbawa Wujudkan Kepedulian TNI untuk Masyarakat

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 130
    • 0Komentar

    Sumbawa – NTB, Selasa (29/07/2025) — ‎Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa terus menunjukkan progres positif di lapangan. Salah satu sasaran fisik utama yang menjadi fokus adalah rehabilitasi Puskesmas Pembantu (Pustu) Desa Kalabeso, Kecamatan Buer. ‎ ‎Kondisi bangunan Pustu sebelumnya sudah memerlukan perbaikan, Selain itu, tampilan bangunan pun tampak kusam karena belum […]

  • Babinsa dan Pecalang Kawal Tertib Administrasi Kependudukan di Desa Bona

    Babinsa dan Pecalang Kawal Tertib Administrasi Kependudukan di Desa Bona

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 115
    • 0Komentar

    Gianyar – Blahbatuh, Minggu (10/8/2025) Babinsa Desa Bona Koramil 1616-04/Blahbatuh, Serda I Nyoman Widastra, bersama Linmas, pecalang, dan staf Desa Bona melaksanakan sidak penduduk non permanen dalam rangka menjaga keamanan serta ketertiban administrasi kependudukan di wilayah Desa Bona, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar. Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Perbekel Desa Bona, Babinsa Desa Bona, Kasi […]

  • TMMD 126 Kodim Ngada Fokuskan Pipanisasi di Riung Barat, Pekerjaan Tembus 33%

    TMMD 126 Kodim Ngada Fokuskan Pipanisasi di Riung Barat, Pekerjaan Tembus 33%

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Ngada, 21 Oktober 2025 — Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada terus melanjutkan pembangunan infrastruktur dasar di wilayah pedesaan. Salah satu kegiatan utama saat ini adalah penggalian lubang untuk penanaman pipa dalam proyek pipanisasi air bersih di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada. Kegiatan penggalian ini merupakan bagian dari sasaran […]

  • Babinsa Bonmuti Dampingi Penyaluran Bantuan BLT Tahap Dua

    Babinsa Bonmuti Dampingi Penyaluran Bantuan BLT Tahap Dua

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Bonmuti Koramil 1604-03/Naikliu, Sertu Didit Sumanto melaksanakan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap II untuk periode Oktober–Desember bertempat di Aula Kantor Desa Bonmuti, Kecamatan Amfoang Tengah, Kabupaten Kupang. Sebanyak 42 warga penerima manfaat menerima bantuan sebesar Rp900.000 per orang. Kehadiran Babinsa memastikan kegiatan berjalan tertib, aman, dan tepat sasaran. Jumat (05/12/2025). […]

  • Babinsa Koramil 1628-01 Taliwang Latih PBB di SDN Sapugara, Bentuk Karakter dan Disiplin Siswa

    Babinsa Koramil 1628-01 Taliwang Latih PBB di SDN Sapugara, Bentuk Karakter dan Disiplin Siswa

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka menanamkan kedisiplinan dan membentuk karakter generasi muda, Babinsa Desa Sapugara Bree, Sertu Syarifudin bersama Sertu Septi Candra, anggota Koramil 1628-01/Taliwang, memberikan pelatihan Peraturan Baris-Berbaris (PBB) kepada siswa-siswi SDN Sapugara, Kamis (25/9/2025). Kegiatan yang dilaksanakan di lapangan sekolah tersebut bertujuan untuk melatih keterampilan baris-berbaris sekaligus membiasakan para siswa agar lebih […]

expand_less