Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Kodim 1627/RN Pantau Pematangan Lahan Pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Fuafuni

Babinsa Kodim 1627/RN Pantau Pematangan Lahan Pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Fuafuni

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month 9 jam yang lalu
  • comment 0 komentar

Rote Ndao – Babinsa Koramil di wilayah Kodim 1627/Rote Ndao terus aktif melaksanakan pendampingan dan monitoring pembangunan sarana ekonomi masyarakat. Pada Kamis, 15 Januari 2026, Babinsa Desa Fuafuni Serka Armindo Da Silva bersama anggota Staf Teritorial Kodim 1627/RN Sertu Heri Boru melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus memantau proses pematangan lahan pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Fuafuni, Kecamatan Rote Barat Daya.

Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai pukul 11.50 WITA hingga 14.00 WITA dengan fokus memastikan kesiapan lokasi pembangunan koperasi yang menjadi salah satu program penguatan ekonomi masyarakat desa. Dari hasil monitoring, proses pematangan lahan/lokasi pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Fuafuni telah selesai dilaksanakan. Saat ini, tahapan administrasi berupa proses surat hibah lahan sedang berjalan sebagai dasar legalitas pembangunan ke depan.

Babinsa bersama staf teritorial juga melakukan koordinasi dengan aparat desa guna memastikan seluruh proses berjalan sesuai ketentuan serta tidak menimbulkan permasalahan di kemudian hari. Kehadiran Babinsa diharapkan dapat memberikan rasa aman sekaligus memperlancar tahapan pembangunan yang direncanakan.

Selama kegiatan berlangsung, situasi wilayah terpantau aman, tertib, dan kondusif. Monitoring wilayah dan pendampingan ini merupakan wujud nyata peran TNI dalam mendukung program pembangunan desa serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui penguatan koperasi desa.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Program Makan Bergizi Gratis Sasar 3.848 Porsi di Kecamatan Madapangga

    Program Makan Bergizi Gratis Sasar 3.848 Porsi di Kecamatan Madapangga

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 39
    • 0Komentar

    Sila,Bima _ Rabu, 17 September 2025, pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) khusus Bumil, Busui, dan Balita (BGN) berlangsung di Kecamatan Madapangga, Kabupaten Bima. Kegiatan dilaksanakan di dapur SPPG khusus BGN yang terletak di Jalan Dena-Woro, Desa Mpuri. Program ini dikoordinir oleh Kasatpel Sdr Bagus Naenis Santoso bekerja sama dengan Yayasan PKBM Temba Wodi yang […]

  • Babinsa 1614-04 Kilo Aktif Ronda Malam, Sasar Pemuda dan Titik Rawan

    Babinsa 1614-04 Kilo Aktif Ronda Malam, Sasar Pemuda dan Titik Rawan

    • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Guna menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif di wilayah binaan, Babinsa Desa Mbuju, Koramil 1614-04/Kilo, Kodim 1614/Dompu, Serda Mashudi, melaksanakan kegiatan patroli ronda malam pada Minggu 20 Juli 2025. Kegiatan ini difokuskan di Dusun Mpolo, Desa Mbuju, Kecamatan Kilo, Kabupaten Dompu. Dalam patroli tersebut, Serda Mashudi menyambangi sekelompok pemuda […]

  • Koramil 1608-05/Donggo Bersama Tokoh Masyarakat Awasi Aktivitas Anak Muda

    Koramil 1608-05/Donggo Bersama Tokoh Masyarakat Awasi Aktivitas Anak Muda

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Donggo,Bima _ Senin, tanggal 15 September 2025, Serka Sudirman bersama anggota Koramil 1608-05/Donggo melaksanakan kegiatan patroli Siskamling di wilayah Kecamatan Donggo, Kabupaten Bima, Provinsi NTB. Kegiatan ini bertujuan memantau situasi wilayah dan mengantisipasi perkembangan keamanan di daerah tersebut agar tetap kondusif. Kegiatan patroli diikuti oleh Serka Sudirman sebagai Babinsa selaku pimpinan, bersama anggota Koramil 1608-05/Donggo, […]

  • Babinsa Wolowaru Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Koanara, Pastikan Keamanan Terjaga

    Babinsa Wolowaru Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Koanara, Pastikan Keamanan Terjaga

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, — Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Lukman, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Dusun Moni, Desa Koanara, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai sekitar pukul 10.12 Wita dan berlangsung hingga selesai dalam keadaan aman, tertib, dan lancar. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) sekaligus mempererat hubungan […]

  • Kodim 1602/Ende Kawal Ketat Friendly Match ETMC 2025, Pertandingan Berjalan Aman dan Kondusif

    Kodim 1602/Ende Kawal Ketat Friendly Match ETMC 2025, Pertandingan Berjalan Aman dan Kondusif

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka penyelenggaraan pertandingan persahabatan (friendly match) jelang pelaksanaan El Tari Memorial Cup (ETMC) Ende 2025, Kodim 1602/Ende bersama unsur pengamanan lainnya sukses mengawal jalannya dua laga yang digelar pada Minggu, 19 Oktober 2025 di Stadion Marilonga, Ende. Kegiatan diawali dengan Apel Gelar Pasukan pada pukul 15.00 WITA yang dipimpin langsung oleh unsur pengamanan […]

  • Babinsa Seteluk Hadiri Lokakarya Desa Siaga TBC, TNI Dukung Kesehatan Masyarakat sebagai Pilar Ketahanan Bangsa

    Babinsa Seteluk Hadiri Lokakarya Desa Siaga TBC, TNI Dukung Kesehatan Masyarakat sebagai Pilar Ketahanan Bangsa

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – TNI melalui Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk, Serka Khairil Anwar, hadir dalam Lokakarya Mini Lintas Sektoral yang digelar UPTD Puskesmas Seteluk, Rabu (27/8/2025). Agenda utama kegiatan tersebut adalah Peluncuran Desa Siaga TBC 2025 yang diikuti oleh 20 peserta dari unsur pemerintah kecamatan, desa, tenaga kesehatan, Polsek Seteluk, dan tokoh masyarakat. Dalam kegiatan itu, Kepala […]

expand_less