Kasdim 1613/Sumba Barat Pimpin Upacara Bendera Mingguan
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
- comment 0 komentar

Upacara bendera mingguan tersebut diikuti oleh seluruh prajurit dan PNS Kodim 1613/Sumba Barat. Kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan tradisi satuan serta sarana untuk menanamkan nilai-nilai disiplin, loyalitas, dan jiwa nasionalisme kepada seluruh personel.
Dalam amanatnya, Mayor Inf Idris menekankan pentingnya menjaga sikap disiplin dan tanggung jawab dalam melaksanakan tugas sehari-hari, baik di lingkungan satuan maupun saat berada di tengah masyarakat.
Ia juga mengingatkan seluruh anggota agar senantiasa menjaga kesehatan, meningkatkan profesionalisme, serta menghindari pelanggaran sekecil apa pun yang dapat mencoreng nama baik satuan dan institusi TNI AD.
Selain itu, Kasdim mengajak seluruh prajurit untuk terus meningkatkan sinergi dan soliditas, baik antaranggota maupun dengan instansi terkait dan masyarakat, guna mendukung tugas pokok Kodim dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah serta membantu pemerintah daerah.
Upacara bendera mingguan berlangsung dengan tertib, khidmat, dan penuh semangat, mencerminkan kesiapsiagaan serta dedikasi prajurit Kodim 1613/Sumba Barat dalam mengabdi kepada bangsa dan negara.
(Pendim 1613/SB)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar