Upacara Bendera Mingguan, Kodim 1614/Dompu Perkuat Disiplin dan Nasionalisme Prajurit
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Senin, 12 Jan 2026
- comment 0 komentar

Upacara yang dimulai pukul 07.00 WITA tersebut dipimpin oleh Inspektur Upacara Pasi Log Kodim 1614/Dompu Kapten Cba Yusman. Bertindak sebagai Komandan Upacara Pasi Ops Kodim 1614/Dompu Letda Inf Ilham, serta Perwira Upacara Pasi Pers Kodim 1614/Dompu Kapten Czi Arif Budimansyah. Kegiatan ini diikuti oleh 100 personel.
Peserta upacara terdiri dari seluruh Perwira Staf Kodim 1614/Dompu, para Danramil jajaran, anggota Kodim beserta Koramil jajaran, gabungan Unit Inteldim 1614/Dompu, serta PNS Kodim 1614/Dompu.
Rangkaian upacara diawali dengan persiapan pasukan, laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara, penghormatan pasukan, hingga pengibaran Bendera Merah Putih. Selanjutnya dilaksanakan mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila, pengucapan Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan 8 Wajib TNI, serta Andika Bayangkari.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan laporan akhir Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara, penghormatan pasukan, pembacaan doa, dan diakhiri dengan Inspektur Upacara meninggalkan lapangan upacara. Seluruh rangkaian upacara selesai pada pukul 07.45 WITA dalam keadaan aman, tertib, dan lancar.
Upacara bendera mingguan ini merupakan kegiatan rutin Kodim 1614/Dompu yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat nasionalisme, meningkatkan disiplin, serta memperkuat komitmen prajurit dan ASN dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan meneruskan nilai-nilai perjuangan para pahlawan.
(Pendim1614/Dompu)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar