Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Serka Laudowik P. Hurek selaku Babinsa Desa Tedakisa, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah, pemantauan tanah longsor, serta komunikasi sosial (Komsos) pada Senin, 12 Januari 2026, sekitar pukul 09.55 WITA. Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Tedakisa dan Desa Tedamude, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa melakukan pengecekan akses jalan menuju Desa Tedakisa dan Desa Tedamude. Hasil pemantauan menunjukkan kondisi jalan masih berlumpur dan licin akibat hujan yang terus mengguyur wilayah tersebut. Di beberapa titik, jalan mengalami kerusakan karena aliran air hujan yang membentuk alur seperti sungai kecil, disertai bebatuan yang jatuh ke badan jalan sehingga membahayakan pengguna jalan.
Selain itu, dilaporkan telah terjadi tanah longsor di Desa Tedamude pada dini hari sekitar pukul 02.00 WITA. Longsor tersebut menutupi badan jalan utama sehingga kendaraan roda dua maupun roda empat tidak dapat melintas. Untuk sementara, masyarakat menggunakan jalur alternatif melalui jalan lama.
Babinsa juga melaksanakan Komsos dengan tokoh pemuda Desa Tedamude guna memberikan imbauan kewaspadaan terhadap potensi bencana susulan serta mengajak masyarakat menjaga keselamatan bersama. Cuaca saat kegiatan berlangsung hujan ringan, namun secara umum situasi wilayah terpantau aman dan kondusif.


Saat ini belum ada komentar