Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Koramil 1614/Hu’u Bersama Warga Gotong Royong Perbaiki Irigasi Rusak Pascabanjir

Koramil 1614/Hu’u Bersama Warga Gotong Royong Perbaiki Irigasi Rusak Pascabanjir

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 11 Jan 2026
  • comment 0 komentar

Hu’u,NTB – Anggota Koramil 1614/Hu’u yang dipimpin oleh Peltu Sucipto melaksanakan kegiatan gotong royong bersama masyarakat pada Minggu, 11 Januari 2026. Kegiatan tersebut difokuskan pada pembersihan saluran irigasi dan Dam II Daha di Desa Rasabou yang mengalami kerusakan parah akibat banjir pada 7 Januari 2026 lalu.

Kerusakan tersebut mengakibatkan saluran irigasi tidak dapat difungsikan untuk mengairi lahan pertanian warga. Material pasir dan batu (sirtu) menutup sebagian besar saluran air, sementara pintu pembagian air Dam II Daha tertimbun sampah dan lumpur sehingga aliran air terhambat.

Dalam pelaksanaannya, warga dibagi ke dalam beberapa kelompok kerja. Sebagian warga membersihkan saluran irigasi sepanjang kurang lebih 150 meter yang tertimbun pasir dan batu. Kelompok lainnya fokus membersihkan sampah yang menutup pintu pembagian air Dam II Daha menuju saluran irigasi.

Selain itu, sebagian warga bersama aparat juga melaksanakan normalisasi sungai di sekitar Dam II Daha secara manual. Upaya ini dilakukan untuk mengembalikan alur sungai agar aliran air kembali lancar dan dapat dimanfaatkan oleh para petani setempat.

Kegiatan gotong royong ini dihadiri oleh Kepala Desa Rasabou beserta staf, tujuh anggota Koramil 1614/Hu’u, anggota Polsek Hu’u, tokoh pemuda, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh perempuan, serta sekitar 90 warga masyarakat yang dengan antusias turut berpartisipasi.

Gotong royong dimulai pukul 08.00 WITA dengan tiga sasaran utama, yakni pembersihan saluran irigasi, pembersihan pintu air Dam II Daha, serta normalisasi saluran sungai. Seluruh rangkaian kegiatan selesai pada pukul 10.30 WITA dalam keadaan aman, tertib, dan lancar, serta diharapkan mampu kembali mendukung kebutuhan air bagi lahan pertanian warga.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Sanjaya Hadiri Puncak Karya Agung Ngenteg Linggih di Desa Adat Biaung

    Bupati Sanjaya Hadiri Puncak Karya Agung Ngenteg Linggih di Desa Adat Biaung

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Tabanan PR — Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E.,M.M., menghadiri Uleman Ngupasaksi Puncak Karya Agung Ngenteg Linggih, Pedudusan Agung, Tawur Balik Sumpah Agung, Manawaratna, Mepeselang, serta Ngusaba Desa-Ngusaba Nini yang digelar di Pura Puseh dan Desa Adat Biaung, Kecamatan Penebel, Tabanan, Kamis (20/11). Turut hadir Anggota DPRD Kabupaten Tabanan, Sekda dan Kepala Perangkat […]

  • TNI Hadir Bantu Masyarakat Tingkatkan Ketahanan Pangan di Pantar Barat

    TNI Hadir Bantu Masyarakat Tingkatkan Ketahanan Pangan di Pantar Barat

    • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Alor — Pantar Barat —, Dalam rangka menjaga kedekatan dengan masyarakat, Babinsa Desa Piringsina, Kopda Ahmad Subahan, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus membantu warga mencangkul lahan kering untuk pembuatan bedengan hortikultura. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis, 18 September 2025, pukul 10.30 Wita, bertempat di RT 001/RW 002, Dusun 1, Desa Piringsina, Kecamatan Pantar Barat, Kabupaten […]

  • Koramil 1612-02/Reok dan Puskesmas Reok Kolaborasi Sukseskan Program Makan Sehat Bergizi

    Koramil 1612-02/Reok dan Puskesmas Reok Kolaborasi Sukseskan Program Makan Sehat Bergizi

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Manggarai, 16 September 2025 – Dalam upaya mendukung program kesehatan masyarakat dan peningkatan gizi keluarga, Koramil 1612-02/Reok melalui anggotanya, Serma Ali Safrudin, melaksanakan kegiatan pemantauan program Makan Sehat Bergizi di Kelurahan Bari, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, Selasa (16/9/2025). Kegiatan ini digelar sebagai bentuk sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan tenaga kesehatan dalam mendorong pola hidup […]

  • Musim Penghujan Tiba, Banjir Kiriman Rendam Desa Ncandi Madapangga Kabupaten Bima
    NTB

    Musim Penghujan Tiba, Banjir Kiriman Rendam Desa Ncandi Madapangga Kabupaten Bima

    • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Madapangga, 6 November 2025 – Memasuki musim penghujan, beberapa wilayah di Kabupaten Bima mulai mengalami banjir, salah satunya adalah Kecamatan Madapangga. Pada Kamis sore, Babinsa Posramil Madapangga, Sertu Saiful, melaporkan terjadi banjir kiriman dari wilayah pertanian di sekitar Tolonggeru yang mengakibatkan luapan air menutupi sekitar kantor desa dan jalan raya desa Ncandi. Banjir tersebut menyebabkan […]

  • Sinergi TNI dan Sekolah, Babinsa Kodim 1602/Ende Dampingi Kegiatan Makan Bergizi Gratis

    Sinergi TNI dan Sekolah, Babinsa Kodim 1602/Ende Dampingi Kegiatan Makan Bergizi Gratis

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Ende — Babinsa Koramil 1602-01/Ende turut serta dalam pengamanan kegiatan pendropingan pembagian makan bergizi gratis yang dilaksanakan di Yayasan Barusa Lestari, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende. Kegiatan yang dimulai pukul 09.40 WITA ini berlangsung lancar dan aman dengan partisipasi aktif dari para siswa dan guru SMAN 2 Ende. Dalam kegiatan ini, para Babinsa yakni Pelda […]

  • Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Pantar Turun Langsung Bantu Warga

    Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Pantar Turun Langsung Bantu Warga

    • calendar_month Senin, 12 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Babinsa Ramil 1622-02/Pantar, Pratu Anwar Dopong, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) di Desa Bagang, Kecamatan Pantar Tengah, Kabupaten Alor, pada Senin (12/1/2026) pukul 09.30 WITA. Kegiatan tersebut berlangsung di halaman rumah Bapak Abdul Kadir, RT 02/RW 01. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa turut membantu warga membersihkan pohon tumbang yang berada di samping rumah […]

expand_less