Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru melaksanakan kegiatan pendampingan pemberian makan sehat bergizi kepada para pelajar di wilayah Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Jumat (9/1/2026). Kegiatan ini dilaksanakan oleh Koptu Mesak Foeh bertempat di Yayasan Sasando Abadi, Desa Ofalangga, mulai pukul 07.00 WITA.
Program pemberian makan sehat bergizi ini diselenggarakan oleh pihak ketiga bekerja sama dengan Badan Gizi Nasional (BGN) RI dan Yayasan Maritim Flobamora Nusantara. Sasaran kegiatan meliputi siswa-siswi TK/PAUD, SD, SMP, hingga SMA/SMK dengan total penerima manfaat sebanyak 3.093 orang pelajar di wilayah Kecamatan Pantai Baru.
Menu makanan yang dibagikan terdiri dari nasi putih, telur, tahu, tumis wortel dan kacang panjang, serta buah jeruk sebagai sumber vitamin. Dalam pelaksanaannya, kegiatan didukung oleh 48 orang tim MBG, yang terdiri dari 42 orang tim penyiapan dan memasak makanan serta 6 orang tim pendistribusian.
Turut hadir dalam kegiatan ini Babinsa Koramil 1627-02/PB, tim MBG, serta seluruh kepala sekolah dan para guru dari masing-masing sekolah penerima manfaat. Pendampingan dilakukan guna memastikan kegiatan berjalan tertib, aman, dan lancar serta tepat sasaran.
Kegiatan pendistribusian makanan bergizi selesai pada pukul 09.30 WITA. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif tanpa adanya hal menonjol. Program ini diharapkan dapat mendukung pemenuhan gizi serta meningkatkan kesehatan dan semangat belajar para pelajar di wilayah Pantai Baru.


Saat ini belum ada komentar