Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Satgas Pamtas RI–RDTL Rayakan Natal dan Tahun Baru 2026 Bersama Forkopimda di Perbatasan

Satgas Pamtas RI–RDTL Rayakan Natal dan Tahun Baru 2026 Bersama Forkopimda di Perbatasan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
  • comment 0 komentar

Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan perayaan Natal dan Tahun Baru 2026 yang berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan di Makosatgas. Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran Forkopimda yang berada di wilayah perbatasan RI–RDTL Sektor Timur sebagai wujud sinergi dan soliditas antara TNI dan pemerintah daerah dalam menjaga keamanan serta keharmonisan di wilayah perbatasan.

Rangkaian perayaan diawali dengan doa dan penampilan choir dari anggota Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad yang menghadirkan suasana religius dan penuh makna. Kegiatan dilanjutkan dengan sambutan Bupati Belu dan Dansatgas Pamtas yang menekankan pentingnya kebersamaan, toleransi, serta semangat pengabdian dalam pelaksanaan tugas menjaga kedaulatan negara di wilayah perbatasan.

Dalam kesempatan tersebut, turut diputar video kaleidoskop Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad yang menampilkan rangkaian kegiatan pengamanan wilayah, pembinaan teritorial, serta aksi sosial kemasyarakatan selama masa penugasan. Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan bingkisan Natal kepada personel serta perayaan ulang tahun bagi anggota Satgas yang berulang tahun pada bulan Desember sebagai bentuk perhatian, apresiasi, dan kekeluargaan dalam satuan.

Dansatgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad, Letkol Arm Dr. Erlan Wijatmoko, S.H., M.Han., dalam penyampaiannya menegaskan bahwa Satgas Pamtas akan melanjutkan dan meningkatkan kegiatan-kegiatan positif dengan tetap berfokus pada pengamanan wilayah perbatasan, pembinaan teritorial, serta dukungan terhadap pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. “Kami berkomitmen untuk terus hadir, bekerja sama, dan bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat serta pemerintah daerah, serta siap mendukung dan membantu program-program pemerintah daerah sesuai dengan tugas dan kewenangan yang diamanatkan.” Kegiatan ditutup dengan ramah tamah dan makan bersama dalam suasana penuh keakraban dan kekeluargaan.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bersama Forkopimda, Dandim 1609/Buleleng Rayakan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan ke-80 RI

    Bersama Forkopimda, Dandim 1609/Buleleng Rayakan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan ke-80 RI

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 116
    • 0Komentar

    Buleleng, (17/8/25)– Dalam suasana penuh khidmat dan semangat nasionalisme, Upacara Detik-detik Proklamasi Peringatan ke-80 Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dilaksanakan di Lapangan Ngurah Rai, Kelurahan Banjar Jawa, Kecamatan Buleleng, Minggu (17/8). Upacara dengan tema “Bersatu Berdaulat, Rakyat Sejahtera Indonesia Maju” ini dihadiri oleh Komandan Kodim (Dandim) 1609/Buleleng, Letkol Czi Ibnu Ria Indrawan, SH., M.Han. bersama jajaran […]

  • Danramil Manggelewa Bacakan Amanat Kasad dalam Upacara 17 November di Kodim 1614/Dompu
    NTB

    Danramil Manggelewa Bacakan Amanat Kasad dalam Upacara 17 November di Kodim 1614/Dompu

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    DOMPU – Kodim 1614/Dompu menggelar Upacara Bendera Merah Putih pada Senin (17/11/2025) di Lapangan Upacara Kodim 1614/Dompu, Jl. Ahmad Yani, Kelurahan Dorotangga, Kecamatan Dompu. Upacara yang dimulai berlangsung khidmat dengan melibatkan seluruh Anggota Kodim 1614/ Dompu dan PNS. Kapten Kav M. Kasim, Danramil 1614-06/Manggelewa, bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) sekaligus membacakan amanat Kepala Staf Angkatan […]

  • Dandim 1628/Sumbawa Barat Pimpin Gelar Nonton Bareng Kartika Podcast BP-TWP untuk Prajurit dan Persit

    Dandim 1628/Sumbawa Barat Pimpin Gelar Nonton Bareng Kartika Podcast BP-TWP untuk Prajurit dan Persit

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Kodim 1628/Sumbawa Barat menggelar kegiatan nonton bersama tayangan Kartika Podcast tentang BP-TWP bagi personel TNI AD dan Persit, Kamis (08/01/2026) pagi. Kegiatan yang berlangsung di Aula Makodim 1628/Sumbawa Barat ini bertujuan meningkatkan pemahaman dan kesadaran prajurit serta keluarga tentang pentingnya kesejahteraan jangka panjang. Kegiatan dimulai pukul 09.00 WITA dan diikuti sekitar […]

  • Babinsa Sertu Mashudi Tinjau Lahan Kopdes, Dorong Partisipasi Warga

    Babinsa Sertu Mashudi Tinjau Lahan Kopdes, Dorong Partisipasi Warga

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Kilo, NTB – Babinsa Koramil 1614-05/Kilo, Sertu Mashudi, menunjukkan peran aktifnya dalam pembangunan desa. Jumat (7/11/2025) pukul 09.20 WITA, ia memimpin pengecekan lahan untuk pembangunan Koperasi Desa (Kopdes) di Desa Mbuju. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini bertujuan memastikan proses persiapan lahan berjalan sesuai rencana dan aman. Sertu Mashudi memantau kondisi lahan dan fasilitas sekitar sehingga […]

  • Babinsa Ende Timur Perkuat Kemanunggalan TNI-Rakyat Lewat Komsos di Rewarangga Selatan

    Babinsa Ende Timur Perkuat Kemanunggalan TNI-Rakyat Lewat Komsos di Rewarangga Selatan

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Nurhadiman Soni, bersama Babin Kamtibmas, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pemantauan wilayah binaan (Pamwil) di Kelurahan Rewarangga Selatan, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai dan berjalan lancar serta aman. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi dan kondisi masyarakat di wilayah binaan […]

  • ‎Babinsa Serka Zainuddin Ajak Warga Pengadangan Barat Tingkatkan Kewaspadaan

    ‎Babinsa Serka Zainuddin Ajak Warga Pengadangan Barat Tingkatkan Kewaspadaan

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaan, Babinsa Desa Pengadangan Barat, Serka Zainuddin dari Koramil 1615-05/Masbagik bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan Patroli Kongkow-kongkow di wilayah Desa Pengadangan Barat, Kecamatan Pringgasela, Kabupaten Lombok Timur. Senin(06/10/2025). ‎ ‎Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk sinergitas antara TNI dan Polri dalam menciptakan suasana aman dan kondusif di […]

expand_less