Babinsa Sakti Gelar Patroli Di Obyek Wisata Pantai Crystal Bay
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
- comment 0 komentar

Klungkung,- Pemantauan situasi dan kondisi melalui kegiatan patroli di obyek wisata terus dilakukan Koramil 1610-04/Nusa Penida dalam rangka memberikan keamanan dan kenyamanan wisatawan yang melaksanakan kunjungan.
Senin, ( 05/01/26 ), kegiatan monitoring obyek wisata inipun dilakukan Babinsa Sakti Sertu Nyoman Dayuh saat melaksanakan patroli di obyek wisata pantai Crystal Bay, Desa Sakti, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung.
Babinsa Sakti Sertu Nyoman menegaskan bahwa kegiatan yang dilakukannya pagi ini adalah untuk memastikan situasi, kondisi serta aktifitas di obyek wisata pantai Crystal Bay aman terkendali.
Ini sudah menjadi bagian dari tugas dan tanggungjawab dirinya selaku babinsa untuk selalu menjaga keamanan, kenyamanan serta kondusifitas wilayah binaan, salah satunya obyek wisata,”imbuhnya.
Terpisah, Danramil 1610-04/Nusa Penida Mayor Inf Suparno Hadi menambahkan bahwa kegiatan patroli yang dilakukan Babinsa jajarannya tidak hanya untuk memastikan kondusifitas obyek wisata saja, namun menjadi upaya antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
Jadi sembari melaksanakan patroli, para Babinsa sekaligus memberikan pesan-pesan Kamtibmas serta penekanan terkait faktor keamanan dan larangan pada titik-titik rawan di obyek wisata, ,”pungkasnya. ( Pendim 1610/Klungkung).
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar