Kasdim 1624/Flotim Pimpin Upacara Bendera, Tanamkan Disiplin Prajurit
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Senin, 5 Jan 2026
- comment 0 komentar

Flotim – Upacara bendera yang digelar di Lapangan Kodim 1624/Flotim dipimpin langsung oleh Kasdim 1624/Flotim, Mayor Czi Sunoko. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh prajurit dan PNS TNI Kodim 1624/Flotim Senin, ( 05/01/2026 ).
Pelaksanaan upacara bendera ini merupakan kegiatan rutin satuan sebagai sarana pembinaan mental, penanaman nilai-nilai nasionalisme, serta peningkatan disiplin dan jiwa korsa prajurit dalam menjalankan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara.
Dalam amanatnya, Kasdim 1624/Flotim Mayor Czi Sunoko menekankan pentingnya menjaga sikap disiplin, loyalitas, serta profesionalisme sebagai prajurit TNI AD. Ia juga mengingatkan seluruh personel agar senantiasa melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan menjaga nama baik satuan di tengah masyarakat.
Upacara bendera juga menjadi momentum untuk mengecek kesiapan personel serta kelengkapan satuan, sehingga seluruh anggota selalu siap dalam menghadapi berbagai tugas yang diemban Kodim 1624/Flotim.
(Pendim 1624)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar